Prediksi Rennes Vs Chelsea di Liga Champions Malam Ini

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 24 November 2020 13:57 WIB

Penyerang Chelsea Tammy Abraham, mencetak gol ke gawang Lille dalam pertandingan Grup H Liga Champions di Stade Pierre-Mauroy, Lille, 3 Oktober 2019. REUTERS/Pascal Rossignol

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Rennes vs Chelsea di Liga Champions akan berlangsung pada Rabu dini hari nanti. Chelsea bisa memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Champions jika berhasil meraih kemenangan.

Chelsea saat ini memuncaki klasemen Grup E dengan perolehan 7 angka dari tiga
laga. Skuad asuhan Frank Lampard sempat ditahan imbang Sevilla 0-0 pada laga
pertama musim ini namun berhasil meraih kemenangan meyakinkan atas Krasnodar (4-0) dan Rennes (3-0) pada dua laga lainnya.

Thiago Silva cs juga tengah dalam tren positif setelah meraih kemenangan 2-0 atas
Newcastle United di Liga Inggris akhir pekan kemarin. Kemenangan itu merupakan
yang kelima secara beruntun diraih Chelsea di semua kompetisi.

Sementara Rennes justru sedang dalam kondisi tak cukup baik. Skuad asuhan Julian
Stephan akhir pekan kemarin kembali menelan kekalahan setelah dibungkam tamunya Bordeaux 0-1. Itu merupakan kekalahan kelima dari enam laga terakhir Rennes di semua kompetisi.

Bagi Chelsea, laga malam nanti merupakan pertama kalinya mereka bertandang ke
markas Rennes. Kedua tim memang baru pertama kali ini bertemu di kompetisi Eropa.

Advertising
Advertising

Rennes sendiri memiliki rekor cukup baik saat menjamu tim asa Inggris. Mereka sebelumnya sempat mengalahkan Aston Villa di ajang Piala Intertoto 2001 dan musim lalu mereka mengalahkan Arsenal di ajang Liga Europa.

Sementara Chelsea justru memiliki rekor kurang meyakinkan saat bertandang ke Prancis. Dari tujuh lawatan, tim Singa London menelan lima kekalahan dan hanya meraih dua kemenangan.

Akan tetapi Chelsea tampaknya akan mampu memperbaiki catatan buruknya tersebut pada laga malam nanti. Skuad asuhan Frank Lampard saat ini dianggap sebagai salah satu tim terkuat Di Eropa setelah belum pernah kebobolan satu gol pun.

Kabar baik bagi Lampard karena seluruh pemain terbaiknya bisa diturunkan pada laga malam nanti. Kai Havertz dan Thiago Silva yang sempat absen pada akhir pekan kemarin karena divonis positif Covid-19 dipastikan telah dapat kembali bermain.

Sementara Stephan justru akan kehilangan tiga pemainnya pada laga tersebut. Bek kiri Dalbert yang mendapatkan kartu merah pada laga pertama di markas Chelsea harus menjalani hukuman larangan bermain sementara Jonas Martin dan Daniele Rugani masih mengalami cedera.

Berikut prediksi susunan pamain laga Rennes vs Chelsea di Liga Champions malam ini:

Rennes (4-3-3): Gomis; Traore, Aguerd, Da Silva, Truffert; Nzonzi, Camavinga, Bourigeaud; Doku, Guirassy, Terrier

Chelsea (4-3-3): Mendy; Azpilicueta, Zouma, Silva, Chilwell; Kante, Jorginho, Havertz; Ziyech, Abraham, Werner

Sukses Chelsea Saat ini tak lepas dari cepatnya adaptasi yang dijalani para pemain yang baru mereka datangkan pada bursa transfer musim panas lalu.

Di lini depan, Timo Werner cukup berhasil membuktikan bahwa dirinya layak dibayar mahal oleh Chelsea saat membawanya dari RB Leipzig pada bursa transfer musim panas lalu. Werner sejauh ini telah membukukan delapan gol dari 13 laga di semua kompetisi.

Sementara di lini tengah, Kai Havertz tak kesulitan berkolaborasi dengan N'Golo Kante, Matteo Kovacic, hingga Mason Mount.

Di lini belakang, kehadiran Thiago Silva dan Edouard Mendy membuat Chelsea kini sebagai salah satu tim yang paling sedikit kebobolan di semua kompetisi di Eropa.

Karena itu tak ada alasan untuk tidak menjagokan Chelsea untuk meraih kemenangan pada laga malam nanti. Skuad asuhan Frank Lampard sangat difavoritkan kembali meraih kemenangan meyakinkan dan membawa pulang tiket babak 16 besar Liga Champions.

Laga Liga Champions antara Rennes vs Chelsea akan berlangsung pada Rabu dini hari pukul 01.00 WIB.

UEFA| SPORTMOLE| TRANSFERMARKT

Berita terkait

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

2 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

5 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

7 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

8 hari lalu

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

8 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya