Mohamed Salah Disebut Tak Bahagia di Liverpool

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Senin, 21 Desember 2020 08:46 WIB

Penyerang Liverpool Mohamed Salah, melakukan selebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 17 Desember 2020. Pool via REUTERS/Peter Powell

TEMPO.CO, Jakarta - Mohamed Salah dikabarkan tak bahagia di Liverpool. Pemain Timnas Mesir yang juga merupakan sahabat Salah, Mohamed Aboutrika, juga menilai Liverpool akan segera menjualnya.

Dalam wawancara dengan beIN Sports, Aboutrika menyatakan sempat berbicara dengan Salah soal situasinya di Liverpool. Dia mengatakan tak bisa mengungkapkan alasan lengkap kenapa Mohamed Salah merasa tak bahagia, akan tetapi salah satunya adalah karena Manajer Jurgen Klopp tak memberikannya kepercayaan untuk menjadi kapten pada laga Liga Champions kontra Midtjylland.

"Saya menelpon Salah soal situasinya di Liverpool dan dia kecewa, tetapi itu tak akan pernah mempengaruuhi performanya di lapangan," kata Aboutrika.

"Saya tahu Salah tak bahagia di Liverpool, dia mengatakan kepada saya alasannya tetapi itu rahasia yang tak bisa saya katakan kepada publik. Salah satu alasan yang membuat Salah marah adalah karena dia tak terpilih menjadi kapten pada laga kontra Midtjylland."

Dalam wawancara dengan media Spanyol AS pekan kemarin, Mohamed Salah tak mau berbicara banyak soal kemungkinan dia hengkang ke Real Madrid atau Barcelona. Dia hanya menyatakan bahwa nasibnya berada di tangan Liverpool.

Advertising
Advertising

Meskipun demikian, Aboutrika mendukung Salah untuk hengkang ke Spanyol. Menurut dia, jika Salah bermain di Real Madrid atau Barcelona, maka dia akan bisa meraih gelar Ballon d'Or. Dia pun menilai Liverpool akan segera menjual Salah.

"Jika Salah bermain di Real Madrid atau Barcelona dan bermain dengan level yang sama seperti di Liverpool, dia akan bisa memenangkan Ballon d'Or dan itu sesuatu yang normal bagi koran Spanyol bertanya kepada Salah soal Real Madrid dan Barcelona." kata dia.

"Menurut saya, Liverpool berpikiran untuk menjual Salah karena alasan ekonomi. Saya tak memiliki pengaruh terhadap keputusan Salah, dia adalah rekan dan saudara saya, dan dia cukup pintar untuk tahu apa yang terbaik untuk dia."

Mohamed Salah merupakan salah satu pemain terpenting Liverpool di bawah asuhan Jurgen Klopp. Dibeli dari AS Roma pada 2017, Salah merupakan bagian dari tim Liverpool yang sukses menjuarai Liga Champions musim 2018-2019 dan Liga Inggris musim 2019-2020.

Musim ini, performa Mohamed Salah pun masih sangat apik. Sejauh ini dia telah mencetak 13 gol dari 14 laga di Liga Inggris dan memuncaki daftar top skor Liga Inggris sementara.

DAILY MAIL

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

17 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya