Hasil Bola Rabu Dinihari 13 Januari: Liga Inggris, Liga Spanyol, Coppa Italia

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 13 Januari 2021 06:10 WIB

Pemain Manchester United Paul Pogba. REUTERS/Jon Super

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Rabu dinihari WIB, 13 Januari 2021, menampilkan rangkaian pertandingan Liga Inggris, Liga Spanyol, Coppa Italia, dan Piala Jerman.

Dari Liga Inggris, laga Burnley vs Manchester United berakhir dengan skor 0-1. Hasil ini mengantar Manchester United merebut puncak klasemen dari Liverpool.

United sempat kesulitan menembus ketatnya pertahanan Burnleu dalam laga di Turf More itu. Mereka akhirnya meraih kemenangan berkat gol Paul Pogba pada menit ke-71, memanfaatkan umpan Marcus Rashford.

Hasil pada laga tunda ini mengantar MU mengemas nilai 26 dari 17 laga, unggul 3 poin dari Liverpool yang turun ke posisi kedua. Burnley menempati posisi ke-16 dengan nilai 16.

Dalam laga lain, Everton menang 2-1 di kandang Wolverhampton Wanderers. Gol Everton dicetak oleh Alex Iwobi (6) dan Michael Keane (77). Sedangkan gol Wolves diceploskan Ruben Neves (14).

Everton kini menduduki posisi keempat klasemen dengan nilai 32. Wolves ada di urutan ke-14 engan nilai 22.

Sementara itu, Sheffield United meraih kemenangan pertamanya musim ini dengan mengalahkan Newcastle United 1-0. Newcastle sudah harus bermain dengan 10 orang sejak menit 45 setelah Ryan Fraser mendapat kartu kuning kedua. Kubu tuan rumah kemudian menang berkat eksekusi penalti Billy Sharp (73).

Advertising
Advertising

Meski menang Sheffield tetap di urutan terbawah dengan nilai 5, sedangkan Newcastle ada di posisi ke-15 dengan nilai 19.

Selanjutnya: Hasil Liga Spanyol dan Coppa Italia
<!--more-->
Dari ajang Liga Spanyol, laga Atletico Madrid vs Sevilla berakhir dengan skor 2-0. Atletico tampil meyakinkan di Wanda Metropolitano. Mereka meraih gol lewat Angel Correa pada menit ke-17 dan Saul Niguez menit ke-76.

Hasil ini kian mengokohkan posisi Atletico Madrid di puncak klasemen. Mereka mengoleksi 41 poin, unggul 4 poin dari Real Madrid yang sudah memainkan 2 laga lebih banyak. Sevolla ada di posisi keenam dengan nilai 30.

Dalam laga lain, Granada mengalahkan Osasuna 2-0. Bermain di kandang sendiri, Granada unggul berkat gol Luis Javier Suarez dan gol bunuh diri Sergio Herrera.

Kini Granada menempati posisi ketujuh klasemen dengan nilai 27, sedangkan Osasuna ada di urutan ke-19 dengan nilai 15.

Selanjutnya: AC Milan menang adu penalti di Coppa Italia
<!--more-->
Dari Coppa Italia, AC Milan lolos ke babak perempat final setelah menang adu penalti 5-3 atas Torino dalam pertandingan di Giuseppe Meazza. Kedua tim beramin 0-0 hingga babak perpanjangan waktu usai.

Kiper Ciprian Tatarusanu menjadi pahlawan Milan dalam pertandingan ini. Ia jadi starter, menggantikan Gianluigi Donnarumma yang malam itu mendapat kartu merah saat duduk di bangku cadangan.

Tatarusanu membendung tendangan Tomas Rincon saat adu penalti dilakukan, sehingga memastikan Milan menang 5-4. Mereka menanti Inter Milan atau Fiorentina di babak perempat final.

Striker Milan Zlatan Ibrahimovic diberikan start pertamanya setelah absen enam minggu karena cedera paha. Tetapi ia gagal memberi pengaruh besar dan diganti di awal babak kedua.

Jadwal Coppa Italia pada Rabu malam ini akan menyajikan laga Fiorentina vs Inter Milan, Napoli vs Empoli. dan Juventus vs Genoa.

Hasil bola Rabu dinihari

Liga Inggris
Sheffield United vs Newcastle United 1-0
Burnley vs Manchester United 0-1
Wolverhampton Wanderers vs Everton 1-2.

Liga Spanyol
Granada vs Osasuna 2-0
Atletico Madrid vs Sevilla 2-0.

Coppa Italia
(Babak 16 Besar)
AC Milan vs Torino 0-0 (adu penalti 5-4).

Piala Jerman
(DFB Pokal, babak kedua)
Bayer Leverkusen vs Eintracht Frankfurt 4-1.

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

7 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya