Arsenal Vs Newcastle 3-0, Mikel Arteta Puji Mental Pierre-Emerick Aubameyang

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 19 Januari 2021 08:05 WIB

Penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyangmembobol gawang Newcastle United dalam pertandingan Liga Inggris di stadion Emirates, London, 19 Januari 2021. Pool via REUTERS/Adam Davy

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Inggris antara Arsenal vs Newcastle pada Selasa dini hari tadi berakhir dengan skor 3-0. Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang mencetak dua gol setelah musim ini produktivitasnya menurun drastis.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menyatakan puas dengan performa Aubameyang. Dia menilai si pemain memiliki mental kuat dengan berhasil melewati masa-masa sulit musim ini.

"Itu (mencetak gol) yang telah dia lakukan sepanjang karirnya dan secara mental anda harus sangat kuat untuk melakukan hal itu, keluar dari periode sulit dimana kami sangat merindukan gol dia dan hari ini dia kembali dan mencetak dua gol serta berkontribusi pada kemenangan tim," kata Arteta seusai pertandingan.

"Itu yang kami butuhkan. Jadi saya sanagt senang untuk dia."

Pierre-Emerick Aubameyang membuka kebuntuan Arsenal pada awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-50. Melalui serangan balik, penyerang asal Gabon itu berhasil menundukkan penjaga gawang Karl Darlow dengan tendangan kaki kirinya.

Baca: Klasemen Liga Inggris Pekan 19, Arsenal Vs Newcastle 3-0 Aubameyang Cetak 2 Gol

Advertising
Advertising

Eks penyerang Borussia Dortmund itu menambah pundi-pundi golnya musim ini menjadi lima pada menit ke-77. Satu gol Arsenal lainnya disumbangkan oleh Bukayo Saka pada menit ke-60.

Akan tetapi Arteta menarik keluar Aubameyang dua menit setelah mencetak gol keduanya. Soal ini, dia menyebut Aubameyang mengalami masalah dengan perutnya.

"Dia memiliki sedikit masalah dengan perutnya dan harus ditarik keluar," ujarnya.

Performa Pierre-Emerick Aubameyang musim ini menjadi sorotan setelah produktivitas golnya menurun drastis. Hingga lebih dari tengah musim ini, dia baru mencetak lima gol di Liga Ingrgis. Padahal musim lalu dia mencetak 22 gol.

Kemenangan 3-0 pada laga Arsenal vs Newcastle United itu skuad asuhan Mikel Arteta memperbaiki posisinya di klasemen Liga Inggris. Mereka naik ke peringkat kesepuluh dengan perolehan 27 angka dari 19 laga. Newcastle United di sisi lain masih terbenam di posisi ke-15 dengan perolahan 19 angka dari 18 laga.

ARSENAL FC

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

18 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya