Wolves vs Arsenal 2-1, Arteta Persoalkan Kartu Merah buat David Luiz

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 3 Februari 2021 06:17 WIB

Pelatih Arsenal Mikel Arteta. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Mikel Arteta mempersoalkan kartu merah yang diterima timnya dalam laga Wolves vs Arsenal, Rabu dinihari WIB. Dalam laga itu, The Gunners kehilangan dua pemainnya yang diusir wasit dan akhirnya takluk 1-2.

Dalam laga ini, Arsenal harus bermain dengan 10 orang setelah David Luiz (menit 45) dan Bernd Leno (72) mendapat kartu merah.

Arsenal sempat mendapat gol lewat Bukayo Saka (9) tapi dianulir wasit. Mereka akhirnya unggul lewat Nicolas Pepe (32). Dalam posisi 1-0, David Luiz terkena pkartu merah dan kubu lawan mendapat hadiah penalti, yang dieksekusi dengan baik oleh Ruben Neves.

Gol kemenangan Wolves dicetak Joao Moutinho (49), jauh sebelum kartu merah kedua buat The Gunners.

Arteta menyoroti kartu merah buat David Luiz, yang dianggap melanggar Willian Jose. "Ya, itu keputusan besar (dari wasit). Jika mereka melakukannya dengan benar dan putusan itu diambil dengan benar, saya mengangkat tangan dan meminta maaf," kata dia.

Advertising
Advertising

"Saya baru saja melihat tayangan ulang 10 kali dari lima sudut berbeda dan saya tidak dapat melihat kontak apa pun."

"Saya ingin melihat apakah VAR memiliki sudut yang berbeda. Yang saya katakan adalah saya duduk di sini dan saya tidak dapat melihat kontak apa pun dan itu benar-benar membuat frustrasi karena ini momen besar."

"Tentu saja itu mengubah permainan. Anda bermain dengan 10 orang selama 45 menit tanpa bek tengah Anda melawan lawan ini, tentu saja itu mengubah permainan."

Namun, dia tetap berusaha mengambil hal positif dari kekalahan itu. "Saya harus mengambil hal positif, cara tim berkembang, cara tim bermain melawan lawan ini yang sangat sulit untuk diserang, jumlah peluang yang kami ciptakan," katanya.

Bagi Pelatih Wolves, Nuno Espirito Santo, hasil itu melegakan setelah delapan pertandingan tanpa kemenangan di liga, rekor terburuknya sejak membawa mereka kembali ke papan atas.

"Itu adalah babak pertama yang sulit dan kemudian segalanya berubah dengan penalti. Dinamika permainan berubah di sana," katanya.

"Wasit tidak memiliki pilihan lain pada kedua situasi tersebut. Kami berada dalam momen yang sulit, jadi ini penting."

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Setelah MU Cukur Southampton 9-0

Setelah laga Wolves vs Arsenal ini, posisi kedua tim tak berubah dalam klasemen. Arsenal tetap di posisi ke-10 dengan nilai 31, sedangkan Wolves di urutan ke-14 denga nilai 26.

REUTERS

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

13 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

18 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

18 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya