4 Rumor Transfer Terbaru: Arsenal, Liverpool, Manchester United dan West Ham

Reporter

Terjemahan

Senin, 15 Februari 2021 19:29 WIB

Pemain Arsenal, David Luiz tampak kecewa saat laga lanjutan Liga Inggris melawan Wolves di Stadion Molineux, Inggris, 2 Februari 2021.Tim asuhan Mikel Arteta itu kini menempati posisi ke-10 klasemen dengan nilai 31, unggul 5 poin dari Wolves yang ada di posisi ke-14. Pool via REUTERS/Shaun Botterill

TEMPO.CO, Jakarta - Rumor transfer terus berkeseliweran. Sejumlah pemain bintang dikaitkan dengan kepindahannya ke klub lain yang mungkin menjadi tujuan berikutnya.

Pemberitaan terkait masa depan gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum dan penyerang Borussia Dortmund, Ering Haaland tetap menyedot perhatian. Berikut kabar seputar rumor transfer pemain di Liga Inggris.

Arsenal

Bek tengah veteran David Luiz kemungkinan bakal disodori kontrak baru yang akan membuatnya bertahan di Arsenal lebih lama. Bos The Gunners, Mikel Arteta dikabarkan sangat menghargai pengaruhnya terhadap pemain muda di timnya, menurut Independent.

Pemain asal Brasil berusia 33 tahun itu bergabung ke Arsenal dari Chelsea pada musim panas 2019. Kontrak yang kini dia jalani di Emirates akan habis pada akhir musim ini.

Advertising
Advertising

Liverpool

Pembicaraan Liverpool dengan Georginio Wijnaldum mengenai kontrak baru pada bulan lalu menemui jalan buntu. Tawaran lama masih ada di meja. Gelandang asal Belanda, 30 tahun, itu belum menerimanya.

Baca Juga: Rumor Transfer: Liverpool Jadikan Bek Tengah Torino, Bremer Target Prioritas

Sky Sports News mendapat informasi bahwa Wijnaldum telah menolak kontrak baru dari Liverpool. Sementara laporan media Jerman Kicker mengklaim bahwa The Reds telah mengalihkan fokus mereka pada Floruan Neuhaus sebagai pengganti pemain internasional Belanda itu.

Gelandang Borussia Monchengladbach berusia 23 tahun itu menjadi pemain internasional Jerman. Dia memiliki klausul pelepasan 35 juta pound sterling.

Manchester United

Bos Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer terang-terangan mengakui bahwa ia terus mengikuti kemajuan penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland. Dia yakin mantan pemainnya di klub Norwegia, Molde, akan memiliki karier fantastis.

Haaland telah berkembang menjadi salah satu penyerang paling produktif di dunia setelah mencetak 39 gol dalam 41 penampilanya untuk Dortmund sejak bergabung dari Red Bull Salzburg pada akhir 2019 lalu.

Solskjaer dikabarkan bertemu dengan pemain berusia 20 tahun itu sebelum pindah ke Jerman setelah kepala pencari bakat United Marcel Bout menyaksikannya bermain melawan Liverpool di Liga Champions musim lalu.

West Ham

Bos West Ham, David Moyes mengungkapkan bahwa Sir Alex Ferguson telah berpesan kepadanya untuk mengawasi Jesse Lingard, pemain pinjaman dari Manchester United.

Lingard yang bergabung pada akhir Januari lalu telah mencetak dua gol pada debutnya bersama Hammers saat bermain di Aston Villa dalam lanjutan Liga Inggris pada 3 Februari lalu.

"Dia hanya di sini untuk jangka pendek, tetapi saya sudah berbicara dengan Sir Alex, yang meminta saya untuk memberikan yang terbaik kepada Jesse; dia bilang dia memikirkannya karena dia yang membawanya ke Old Trafford."

Meski bursa transfer musim dingin baru saja terlewati, rumor transfer tidak lantas redup. Sejumlah klub tampaknya mulai mengawasi pemain yang menjadi targetnya untuk musim panas ini.

SKY SPORTS

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya