Barcelona Vs PSG 1-4, Gerard Pique dan Antoine Griezmann Sempat Bersitegang

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 17 Februari 2021 09:50 WIB

Reaksi pemain Barcelona, Gerard Pique saat bertanding dengan Paris St Germain dalam babak 16 besar Liga Champions di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 16 Februari 2021. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Insiden adu mulut antara Gerard Pique dan Antoine Griezmann menghiasi laga pertama babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona vs PSG Rabu dinihari tadi. Pique kesal karena timnya sangat mudah kehilangan bola.

Menurut media Spanyol Marca, insiden itu terjadi pada menit ke-38, enam menit setelah PSG menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Barcelona saat itu terus mendapatkan gempuran dari tim tamu yang membuat Pique kesal. Setelah PSG mendapatkan tendangan sudut, Pique berteriak kepada rekan-rekannya.

Berikut rekaman suara adu mulut kedua pemain yang berhasil diambil Marca:

Pique kepada semua pemain: "Ayo kuasai bola dalam waktu yang lama, berengsek!!! Ayo, kuasai bola dalam waktu lama"

Griezmann: "Tenang Geri, berhenti berteriak."

Advertising
Advertising

Pique: "Ini seperti neraka Grizzi, berengsek..."

Griezmann: "Kamu yang berengsek."

Pique: "Tidak, kamu yang berengsek. Kita menderita dan ini sudah berjalan selama lima menit."

Baca: Barcelona Vs PSG 1-4, Les Perisiens Patahkan Kutukan Camp Nou

Griezmann: "Jangan berteriak."

Clement Lenglet berupaya menenangkan teman-temannya

Pique: "Berengsek ibumu, kita berlari seperti orang gila."

Griezmann: "Saya juga berlari."

Gerard Pique layak geram karena menurut Marca banyak pemain Barcelona yang memang bermain tak cukup baik pada laga tersebut. Para pemain depan dan tengah, seperti Griezmann, Ousmane Dembele dan Trincao tak banyak membantu saat mereka mendapatkan serangan dari PSG.

Alhasil, setelah insiden tersebut, gawang Marc-Andre ter Stegen kebobolan tiga gol pada babak kedua. Kylian Mbappe menjadi pahlawan kemenangan PSG dengan mencetak hat-trick dan satu gol PSG lainnya diciptakan Moise Kean.
Hasil itu membuat PSG mencatatkan kemenangan perdananya di Stadion Camp Nou. Sebelumnya mereka memiliki rekor tiga kali kalah dan dua kali imbang.

Selain itu, PSG juga memperbaiki rekor pertemuannya dengan Barcelona. Dari 12 kali bermain, Les Parisiens kini memiliki empat kemenangan, tertinggal satu kemenangan saja dari Barcelona dan tiga laga lainnya berakhir imbang.

Hasil 1-4 pada laga Barcelona vs PSG itu membuat langkah Neymar cs sedikit lebih ringan pada laga kedua babak 16 besar Liga Champions. Mereka akan menjamu Barcelona di Stadion Parc des Princes pada 11 Maret mendatang.

MARCA

Berita terkait

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

32 menit lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

9 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

15 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

3 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya