Hadapi Piala Menpora 2021, Gelandang Persija Ini Mengaku Siap Secara Fisik

Reporter

Antara

Editor

Febriyan

Selasa, 2 Maret 2021 09:09 WIB

Pemain Persija, Marc Klok. (instagram/@persijajkt)

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Persija Marc Klok menyatakan telah siap secara fisik untuk bermain di turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Dia mengaku selalu menjaga kondisi fisiknya meskipun latihan dan pertandingan sempat vakum karena Covid-19.

Melalui laman resmi Persija, Klok menyatakan disiplin dalam menjalani latihan individu secara mandiri di tempat tinggalnya saat vakum kompetisi.

"Saya fokus terus berlatih setiap hari. Tujuan utama saya karena ingin selalu fit dan memberikan yang terbaik untuk Persija,” ujar pemain kelahiran Belanda itu.

Menurut Klok, selain untuk menjaga kondisi fisik latihan mandiri juga berfungsi untuk membunuh rasa bosan di tengah tidak adanya aktivitas sepak bola. Setiap berlatih, dia mengaku membuat target dan berupaya keras untuk mencapainya.

"Misalnya, dalam satu hari saya melakukan latihan dengan berlari sejauh dua kilometer dalam waktu tujuh menit. Itu saya lakukan hampir setiap hari,” tutur Klok.

Advertising
Advertising

Pria berusia 27 tahun itu pun menyatakan senang karena kompetisi sepak bola akan kembali setelah terhenti sejak Maret 2020. Marc Klok tidak sabar untuk kembali beraksi di stadion dan bahu-membahu bersama rekan-rekannya untuk membantu Persija meraih trofi juara.

Baca: Begini Penjelasan PT LIB Terkait Sponsor Turnamen Piala Menpora 2021

"Saya sangat senang, akhirnya sepak bola bisa mulai lagi. Saya bahagia karena saya sangat merindukan sepak bola. Saya pikir semua pemain dan fan juga begitu,” kata pesepak bola yang menjadi WNI pada November 2020 tersebut.

Piala Menpora 2021 merupakan ajang pramusim yang ditujukan untuk menguji coba kesiapan penyelenggaran melangsungkan pertandingan sepak bola pada kondisi pandemi Covid-19. Jika ajang ini berhasil, diharapkan pemerintah akan memberikan izin agar kompetisi Liga 1 digulurkan kembali.

Piala Menpora sendiri akan berlangsung pada 21 Maret-25 April 2021, akan diikuti 18 tim Liga 1. PT Liga Indonesia Baru telah menunjuk empat daerah yang menjadi tuan rumah penyisihan grup yaitu Bandung, Sleman, Solo dan Malang.

Persija sendiri telah menjalani latihan perdana sebagai persiapan Piala Menpora 2021 di Depok pada Senin kemarin. Pelatih Persija Sudirman menegaskan bahwa dirinya memprioritaskan fisik dalam latihan awal karena menilai kebugaran anak-anak asuhnya menurun lantaran tak berlatih dengan intensitas tinggi sejak tahun 2020.

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

1 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

5 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

8 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

10 hari lalu

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

14 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

15 hari lalu

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

15 hari lalu

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

Persija Jakarta hanya memiliki 15 pemain yang siap dimainkan menjelang pertandingan Liga 1 2023/2024 melawan Persis Solo Rabu malam ini.

Baca Selengkapnya

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

15 hari lalu

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

PSM Makassar dan PSS Sleman menyusul Persija Jakarta serta empat klub Indonesia lainnya yang terkena hukuman FIFA soal larangan transfer pemain.

Baca Selengkapnya