Manchester City Vs Wolves 4-1, Pep Guardiola Puji Riyad Mahrez

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 3 Maret 2021 08:37 WIB

Pemain Manchester City, Riyad Mahrez melakukan selebrasi usai menjebol Wolverhampton Wanderers, dalam Liga Inggris di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, 2 Maret 2021. REUTERS/Paul Ellis

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Inggris antara Manchester City vs Wolves berakhir dengan skor 4-1. Manajer Manchester City, Pep Guardiola memuji performa Riyad Mahrez yang mencetak satu assist dan satu gol pada laga itu.

Meskipun menang besar, Manchester City sebenarnya mendapatkan perlawanan ketat dari Wolves. Sempat unggul lewat gol bunuh diri Leander Dendoncker, Manchester City dikejutkan oleh gol Conor Coady yang membuat skor imbang 1-1 pada menit ke-61.

Manchester City nyaris gagal meraih kemenangan jika Mahrez tak memberikan umpan kepada Gabriel Jesus pada menit ke-80. Gol Jesus itu membuat City kembali unggul.

Mahrez ikut mencatatkan namanya di papan skor sepuluh menit berselang. Gabriel Jesus mencetak gol keduanya pada masa tambahan waktu dan menutup laga dengan skor 4-1.

Guardiola pun memuji performa Riyad Mahrez. Menurut dia, eks pemain Leicester City itu bermain bak seorang pedansa di lapangan.

Baca: Manchester City Vs Wolves 4-1, Guardiola Tak Hiraukan Rekor 21 Kemenangan

Advertising
Advertising

"Beberapa pertandingan terakhir dia sudah luar biasa. Dia bermain sangat baik. Dia punya kualitas spesial," kata Guardiola usai pertandingan seperti dilansir laman resmi Manchester City.

"Dia adalah pemain yang berdansa di lapangan. Dia tidak kehilangan bola. Dia membuat operan-operan ekstra. Dia memancing lawan di lapangan, lalu setelahnya dia mengirim umpan daerah."

"Dia juga bisa mengirim umpan silang fantastis. Kami sudah tahu itu. Di Leicester, dia pernah tampil luar biasa bersama Jamie Vardy. Karena itulah kami terus mendorong dia. Kami harap dia bisa terus berkembang," kata Guardiola.

Secara keseluruhan, Riyad Mahrez musim ini telah menyumbangkan tujuh gol dan empat assist. Dia pun bertengger di posisi ketiga daftar penyumbang gol dan assist terbanyak Manchester City di Liga Inggris.

Kemenangan atas Wolves itu membuat Manchester City untuk sementara unggul 15 angka dari Manchester United yang berada di posisi kedua klasemen Liga Inggris. United berpeluang memangkas jarak karena akan bermain melawan Crystal Palace pada laga Kamis dinihari nanti.

MAN CITY

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

5 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya