Bos Tottenham Hotspur Tegaskan Masa Depan Gareth Bale Ada di Tangan Real Madrid

Reporter

Terjemahan

Kamis, 4 Maret 2021 16:47 WIB

Penyerang Tottenham Hotspur Gareth Bale, melakukan selebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Brighton and Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris di stadion Tottenham Hotspur, London, 2 November 2020. Tottenham Hotspur kalahkan Brighton 2-1. Pool via REUTERS/Mike Hewitt

TEMPO.CO, Jakarta - Gareth Bale baru-baru ini kembali ke performa terbaiknya. Pemain Real Madrid yang dipinjamkan ke Tottenham Hotspur ini menujukkan kebangkitannya dalam beberapa pekan terakhir, setelah menghabiskan sebgian besar paruh pertama musim ini di ruang perawatan dan bangku cadangan.

Penampilannya memukau saat Tottenham menggilas Burnley 4-0 di kandang dalam lanjutan Liga Inggris pada hari Minggu lalu. Pada laga itu, pemain Wales berusia 31 tahun ini mencetak dua gol dan berperan penting dalam terciptanya dua gol lain. Kini dia telah mengemas delapan gol untuk Spurs di berbagai kompetisi musim ini.

Baca Juga: Tottenham vs Burnley 4-0: Gareth Bale Mulai Nyaman, Mourinho Puji Pemainnya

Apa yang diperlihatkan Bale menguatkan alasannya memutuskan meninggalkan Real Madrid untuk bergabung kembali dengan bekas klubnya dengan status pinjaman selama satu musim pada September lalu.

Kini, dengan kembalinya Bale ke performa terbaiknya, membuat dia menjadi tawaran menarik setelah beberapa bulan awal yang sulit di klub yang membuatnya menjadi pemain termahal di dunia.

Pemain Tottenham Hotspur Gareth Bale dan pelatih Jose Mouirnho. REUTERS/Clive Rose

Bos Tottenham, Jose Mourinho menegaskan bahwa peluang Bale bertahan di klub London Utara itu untuk musim depan tergantung pada klubnya, Real Madrid.

Advertising
Advertising

"Dia bukan pemain Tottenham, jadi semua keputusan ada di tangan Real Madrid. Mereka mempunyai pemain dengan kontrak satu tahun dan kekuasaan ada di tangan mereka."

"Saya hanya dipinjami pemain dan saya berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik dari pemain tersebut untuk Tottenham Hotspur."

"Kami mencoba menjaga pemain yang kami pinjam untuk kami, tetapi juga sebagai rasa hormat kami kepada klub yang meminjamkannya."

"Jika Anda ingin bertanya tentang masa depan Gareth, minta kepada rekan Anda di Madrid untuk menanyakannya kepada (Zinedine) Zidane."

Bale dikucilkan di bawah Zidane selama dua tahun terakhirnya di Spanyol dan itu membuatnya kembali ke Spurs.

Dia tiba pada September di London dengan kondisi cedera dan beberapa bulan berikutnya dia berjuang melawan masalah kebugaran yang membuatnya lebih banyak berada di bangku cdangan.

Mourinho mengatakan cedera yang dialami Bale sempat mengganggu mentalnya. Namun, kini pemain Wales itu telah bisa mengatasinya dan kembali ke performa terbaiknya.

"Anda hanya harus bersabar dan dalam kasusnya kami tidak melakukan apa-apa. Kami merawatnya sebaik mungkin dan kami akan melakukan itu sampai hari terakhir."

Jose Mourinho memastikan bahwa Gareth Bale akan memainkan pertandingan ketiganya dalam sembilan hari ketika Tottenham Hotspur menghadapi Fulham dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Craven Cottage, Kamis waktu setempat atau Jumat dinihari WIB, 5 Maret 2021.

SKY SPORTS

Berita terkait

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

6 menit lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

30 menit lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

15 jam lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

19 jam lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

21 jam lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

1 hari lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

2 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

2 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya