7 Berita Terkini Bursa Transfer Pemain: Man United, Real Madrid, PSG, Everton

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 8 Maret 2021 17:10 WIB

Pemain Juventus Matthijs de Ligt melakukan selebrasi usai menjebol gawang Lecce saat bertanding dalam Liga Seri A Italia di Allianz Stadium, Turin, Italia, 26 Juni 2020. REUTERS/Massimo Pinca

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini bursa transfer pada Senin, 8 Maret 2021, menampilkan kabar soal Manchester United, PSG, Real Madrid, dan Everton.

Berikut ringkasannya:

• Matthijs de Ligt pernah dikaitkan dengan Manchester United sebelum pindah ke Juventus pada 2019. MU kini telah memperbarui minat mereka pada bek Belanda berusia 21 tahun itu, menurut TodoFichajes. MU melirik kembali De Ligt setelah usaha mereka mengejar dua pemain belakang Real Madrid, Sergio Ramos dan Raphael Varane, tak menunjukkan kemajuan. Dalam perburuan bek, Man Untied juga dikaitkan dengan Ibrahima Konate (RB Leipzig), Jules Kounde (Sevilla), dan Kalidou Koulibaly (Napoli).

Pemain Aston Villa, Jack Grealish. REUTERS/Lindsey Parnaby

Manchester United masih terus mengejar kapten Aston Villa, Jack Grealish. Menurut klaim TodoFichajes, Si Setan Merah saat ini relatif tak memiliki pesaing dalam perburuan gelandang berusia 25 tahun itu. Manchester City yang sebelumnya dilaporkan meminati Grealish, disebutkan sudah mundur. Masih menurut TodoFichajes, Man United bisa menjual Marcus Rashford untuk mendanai usaha mendatangkan Jack Grealish, yang sudah 10 musim membela Villa.

David Alaba. Instagram

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Ada 4 Laga, 2 Live di SCTV

• Calciomercato
melaporkan Paris Saint-Germain (PSG) siap menyalip Real Madrid dalam perburuan bek Austria, David Alaba. Mereka siap menawarkan gaji besar, 25 juta euro per tahun, untuk Alaba. Pemain 28 tahun itu akan habis kontraknya di Bayern Munchen pada akhir musim ini. Ia tak mau memperbaharui kontraknya, dan sejauh ini sangat gencar dikaitkan dengan Real Madrid. Chelsea, Barcelona, dan Manchester City juga meminati pemain yang sudah 12 musim memperkuat Bayern.

Selanjutnya: Real Madrid Kejar Haaland, PSG Buru De Gea
<!--more-->

Advertising
Advertising

• Menurut Diario AS, Real Madrid memprioritaskan usaha untuk merekrut bintang Borussia Dortmund Erling Haaland. Mereka akan bersaing dengan Chelsea, Manchester United, Manchester City, Juventus, PSG, Barca, dan Bayern Munchen. Haaland jadi target utama Madrid setelah menilai Kylian Mbappe lebih sulit didapatkan. Haaland, 20 tahun, dianggap sebagai salah satu pemain muda paling cemerlang di Eropa. Musim ini, ia sudah mencetak 29 gol dalam 28 laga bersama Dortmund.

Penjaga gawang MU David de Gea saat beraksi. REUTERS/Oli Scarff

• Paris Saint-Germain disebutkan akan berusaha mengejar kiper Manchester United, David de Gea. Tim asuhan Mauricio Pochettino, menurut The Sun, ingin menggantikan Keylor Navas yang berusia 34 tahun. Mereka siap memberikan kontrak 370 ribu pound per pekan pada pemain Spanyol berusia 30 tahun. PSG juga dikatikan dengan kiper Tottenham, Hugo Lloris.

Kiper AC Milan Gianluigi Donnarumma. REUTERS/Stefano Rellandini

• Manchester United sendiri berpeluang melepas De Gea yang belakangan dikritik karena kerap melakukan blunder. Klub Liga Inggris itu belakangan gencar dikaitkan dengan kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, yang kontraknya akan habis akhir musim ini. Secara internal, De Gea juga sudah tersisih dari posisi kiper utama oleh Dean Henderson.

Baca Juga: 2 Berita Terkini Soal Lionel Messi

Selanjutnya: Everton Incar 2 Pemain Madrid
<!--more-->

• Bintang Real Madrid, Lucas Vazquez dan Isco, tengah diincar oleh Everton, menurut Calciomercato. Everton cukup puas dengan kehadiran James Rodriguez yang didatangkan dari Madrid. Klub Liga Inggris itu kini menargetkan bisa mendatangkan dua pemain Madrid lain dalam bursa transfer mendatang, yang juga diminati AC Milan dan Juventus. Lucas Vazquez dan Isco saat ini sedikit terpinggirkan di Madrid. Vazquez musim ini hanya tampil 20 kali di La Liga dan menyumbang 2 gol. Sedangkan Isco hanya tampil 16 kali dan belum bisa menyumbang gol.

Pemain Real Madrid Lucas Vazquez. REUTERS/Susana Vera

THE SUN | MIRROR | OMNI SPORT

Berita terkait

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

11 jam lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

13 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

20 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

1 hari lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya