Hasil dan Klasemen Liga Jerman: Ausgburg vs Moenchengladbach 3-1

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 13 Maret 2021 05:45 WIB

Pemain Augsburg Jeffrey Gouweleeuw dan Rani Khedira. REUTERS/Christof Stache

TEMPO.CO, Jakarta - Borussia Moenchengladbach kembali menelan kekalahan dalam lanjutan Liga Jerman. Mereka tersungkur di markas Augsburg, Stadion WWK Arena, dan kalah dengan skor 1-3 dalam laga pekan ke-25, Sabtu dinihari WIB.

Hasil itu menjadi empat kekalahan beruntun bagi Gladbach yang kini sudah melewatkan tujuh pertandingan tanpa merasakan kemenangan.

Tim besutan Marco Rose itu tertahan di urutan ke-10 klasemen sementara dengan koleksi 33 poin, tiga strip di atas Augsburg (29 poin) yang membukukan dua kemenangan dalam tiga laga terakhir.

Gladbach yang berusaha keluar dari kubangan tren buruk tampil menekan sejak awal tetapi tembakan Florian Neuhaus menyambut umpan sundulan Marcus Thuram masih bisa diamankan kiper Rafal Gikiewicz.

Gladbach terus membuang banyak peluang hingga akhirnya memperoleh kesempatan emas untuk membuka keunggulan saat wasit Sven Jablonski menghadiahi mereka tendangan penalti setelah Thuram dijatuhkan Raphael Framberger pada menit ke-37.

Namun, Lars Stindl yang menjadi algojo malah melepaskan tendangan penalti yang melenceng di sisi kiri gawang, membuang sia-sia peluang bagus Gladbach dan skor nirgol bertahan hingga turun minum.

Tujuh menit memasuki babak kedua justru Augsburg yang tampil efisien untuk membuka keunggulan ketika umpan silang Daniel Caligiuri dalam situasi sepak pojok mampu disambut sundulan tajam Ruben Vargas dari jarak dekat.

Gladbach berusaha membalas tetapi dua tembakan Thuram mampu diamankan dengan baik oleh Gikiewicz dan pertanda terang bagi Die Borussen sempat merekah ketika Neuhaus mampu mencetak gol untuk membuat kedudukan imbang pada menit ke-68.

Tak kurang dari empat percobaan tembakan gagal dimanfaatkan Gladbach untuk membalikkan keadaan, tetapi yang terjadi justru Augsburg merestorasi keunggulan mereka pada menit ke-76 ketika Marco Richter leluasa menjebol gawang tim tamu.

Semenit jelang bubaran normal, Augsburg mengunci kemenangan mereka saat Andre Hahn menyelesaikan umpan Richter dalam situasi serangan balik demi memaksa kiper Yann Sommer kembali memungut bola dari dalam gawangnya.

Gladbach menelan kekalahan menyakitkan 1-3 dari Augsburg akibat kegagalan mereka memanfaatkan dominasi dan serangan yang mereka ciptakan.

Catatan statistik memperlihatkan sedikitnya 26 percobaan tembakan dilepaskan Gladbach sepanjang laga, tapi mereka hanya memperoleh satu gol dari itu semua.

Hasil itu jelas bukan modal positif bagi Gladbach yang akan menghadapi Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Puskas Arena, Budapest, Hongaria, pada Selasa (16 Maret) pekan depan, dalam upaya membayar defisit agregat 0-2.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Newcastle Ditahan Aston Villa

Empat hari sesudahnya, Gladbach akan melawat ke markas tim juru kunci Schalke 04 pada Sabtu (20 Maret) pekan depan, sehari sebelum Augsburg bertandang ke Stadion Schwarzwald menghadapi SC Freiburg.

Selanjutnya: Hasil, Jadwal, dan Klasemen Liga Jerman
<!--more-->

Liga Jerman
(Pekan Ke-25)

Hasil
Augsburg vs Gladbach 3-1

Jadwal Sabtu malam hingga Ahad dinihari:
21:30 Werder Bremen vs Bayern Munchen
21:30 Wolfsburg vs Schalke
21:30 Mainz vs Freiburg
21:30 Union Berlin vs FC Koln
00:30 Dortmund vs Hertha Berlin.

Klasemen Liga Jerman

No Tim Main Gol Poin
1Bayern 243755
2Leipzig242653
3Wolfsburg241745
4Frankfurt241443
5Leverkusen241640
6Dortmund241539
7Union Berlin241035
8Freiburg24-134
9VfB Stuttgart24833
10Gladbach25133
11Hoffenheim24-230
12Bremen24-430
13Augsburg25-1129
141. FC Köln24-2022
15Hertha Berlin24-1521
16Bielefeld24-2519
17Mainz 0524-2118
18Schalke 0424-4510
Advertising
Advertising

Berita terkait

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

17 jam lalu

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

Pelatih Timnas Austria, Ralf Rangnick, resmi menolak tawaran Bayern Munchen untuk menggantikan Thomas Tuchel musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

8 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Apakah Thomas Tuchel Bisa Batalkan Putusan untuk Tinggalkan Bayern Munchen setelah Nagelsmann Perpanjang Kontrak di Timnas Jerman?

12 hari lalu

Apakah Thomas Tuchel Bisa Batalkan Putusan untuk Tinggalkan Bayern Munchen setelah Nagelsmann Perpanjang Kontrak di Timnas Jerman?

Thomas Tuchel ditanya soal kemungkinan membatalkan putusan untuk meninggalkan Bayern Munchen setelah Julian Nagelsmann bertahan di Timnas Jerman.

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

14 hari lalu

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

Bayer Leverkusen menorehkan rekor sebagai tim dari lima liga top Eropa yang terlama menggenggam status tak terkalahkan.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

14 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Suporter Bayer Leverkusen Ingin Abadikan Xabi Alonso Jadi Nama Jalan, tapi Terbentur Aturan

14 hari lalu

Suporter Bayer Leverkusen Ingin Abadikan Xabi Alonso Jadi Nama Jalan, tapi Terbentur Aturan

Para suporter Bayer Leverkusen ingin mengabadikan Xabi Alonso menjadi nama jalan. Terbentur Peraturan Daerah.

Baca Selengkapnya

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

14 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

15 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

16 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka Bertahan untuk Bundesliga Musim Depan

17 hari lalu

Bayer Leverkusen Pastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka Bertahan untuk Bundesliga Musim Depan

Direktur Olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan bahwa dua pemain kuncinya, Florian Wirtz dan Granit Xhaka, akan bertahan.

Baca Selengkapnya