Liga Inggris: Manchester United Menang 1-0 atas West Ham Berkat Gol Bunuh Diri

Senin, 15 Maret 2021 04:43 WIB

Pemain Manchester United, Scott McTominay melakukan selebrasi usai menjebol gawang West Ham United dalam Piala FA di Old Trafford, Manchester, Inggris, 9 Februari 2021. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United membutuhkan gol bunuh diri Craig Dawson untuk mengalahkan West Ham United di Old Trafford dalam lanjutan Liga Inggris, Senin dinihari, 15 Maret 2021. Kemenangan itu memperkuat posisi Setan Merah di zona Liga Champions dan menjaga asa perburuan gelar juara.

Dengan status pinjaman dari Watford, Dawson tampil luar biasa saat bertanding melawan Manchester United. Laga berlangsung sengit karena The Hammers juga punya misi berada di empat besar klasemen Liga Inggris. Berkali-kali barisan pertahanan West Ham mampu mementahkan peluang MU.

Namun, kesalahan Dawson pada awal babak kedua mengubah jalannya pertandingan. Pada menit ke-53, ia gagal mengantisipasi tendangan sudut dari Bruno Fernandes. Alih-alih mendapatkan tekanan dari Scott McTominay, antisipasi bolanya malah mengarah ke gawang.

Baca juga : Prediksi Man United Vs West Ham, Pembuktian The Hammers Untuk Masuk 4 Besar

Advertising
Advertising

West Ham bukan tanpa peluang. Tim asuhan David Moyes itu sempat mendapatkan peluang dari Tomas Soucek tak lama setelah gol itu datang. Namun, Luke Shaw masih mampu mengantisipasi peluang tersebut. Peluang lainnya juga masih mampu diblok bek Harry Maguire.

Mason Greenwood juga hampir mencetak gol kedua untuk Manchester United melalui skema serangan balik pada menit ke-79. Namun, Greenwood, yang menusuk dari ke kotak penalti lawan, gagal mengonversi jadi gol karena bola sepakannya hanya membentur tiang gawang.

Dengan hasil ini, Manchester United mempertahankan rekor clean sheet keempat berturut-turut untuk pertama kalinya di bawah pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Hasil tersebut membuat United berada di urutan kedua klasemen Liga Inggris dengan 57 poin. Mereka memiliki keunggulan sembilan poin atas West Ham, yang tetap berada di posisi kelima dengan 48 poin.


Susunan Pemain:
Manchester United:
Deam Henderson, Wan-Bissaka, Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw, Fred, Scott McTominay, Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Daniel James, Marcus Rashford.

West Ham United:
Lukas Fabianksi, Coufal, Dawson, Diop, Cresswell, Rice, Soucek, Johnson (Ben Rahma 62'), Noble (Lanzini 62') , Bowen, Antonio.

Berita terkait

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya