Hasil Piala Menpora 2021: PSS Sleman vs Persela Lamongan 0-0

Reporter

Tempo.co

Minggu, 28 Maret 2021 17:15 WIB

Pertandingan Piala Menpora 2021 antara Persela Lamongan dengan PS Sleman, Ahad, 28 Maret 2021. Instagram/@PerselaFC

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan PSS Sleman vs Persela Lamongan dalam lanjutan babak penyisihan Grup C Piala Menpora 2021 berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu, 28 Maret 2021, berakhir dengan skor 0-0. Laga ini dimulai pukul 15.15 WIB ini disiarkan live di Indosiar.

Pertarungan PSS melawan Persela di babak pertama berlangsung di tengah guyuran hujan. Di awal, kedua tim sama-sama bermain dengan umpan-umpan pendek.

Namun, saat Persela tertekan, mereka lebih bermain bertahan. Sebagian besar pemainnya menumpuk di pertahanan. Kondisi ini membuat PSS kesulitan menciptakan peluang gol. Irfan Bachdim dan rekan-rekannya pun berusaha menjebol gawang lewat tendangan jarak jauh.

Sepanjang babak pertama, PSS Sleman terus berusaha menekan pertahanan Persela Lamongan. Sementara Persela mengandalkan serangan balik. Namun, hingga pertandingan babak pertama berakhir tidak ada gol tercipta, sehingga kedudukan tetap 0-0.

Menjelang pertandingan babak pertama berakhir, Irkham Zahrul Mila harus mendapatkan perawatan karena cedera. Dia ditandu keluar lapangan.

Advertising
Advertising

Pelatih Dejan Antonic memasukkan Arsyad Yusgiantoro sebagai pengganti Irkham. Di saat yang bersamaan, dia juga memasukkan gelandang asing, Nicolas Velez dan menarik OCtavuan Chanigio.

Memasuki babak kedua, PSS kembali melanjutkan perjuangannya untuk mencetak gol. Pergerakan mereka untuk menusuk ke lini pertahanan lebih leluasa karena Persela bermain lebih terbuka.

Pada menit-60, tendangan Nicolas Velez yang mengarah ke tiang dekat gawang sempat mengakibatkan terjadinya kemelut. Namun, bola masih berada dalam kendali kiper Dwi Kuswanto dan tidak melewati garis gawang sehingga dinyatakan bukan gol.

Memasuki tiga puluh menit terakhir kedua tim melakukan pergantian. Di kubu Persela, Womsiwor dan Akbar masuk menggantikan Malik Risaldi dan Ahmad Bustomi. Mereka juga menarik Adrianus Dwiki Arya dan Abiyoso, kemudian memasukkan Lucky Wahyu dan Ibrahim Kosepa.

Pelatih PSS menarik dua pemain bek, Bagus Nirwanto dan Arthur Irawan dan memasukkan Bagas Umar dan Derry Rachman.

Pada menit ke-85, PSS Sleman mempunyai peluang emas untuk mencetak gol. Saat itu, tendangan bebas Irfan Jaya dari kanan pertahanan Persela sudah berhasil disundul rekannya, Maslac Mario. Namun, bola sundulannya melambung di atas gawang.

Menjelang pertandingan berakhir, menit ke-88, PSS harus bermain dengan 10 pemain. Bek Fabiano Beltrame diganjar kartu merah oleh wasit karena melakukan pelanggaran saat menghentikan serangan balik dari Persela.

Di injury time, PSS Sleman mendapatkan hadiah tendangan penalti. Namun, bola tendangan Aaron Michael Evans yang menjadi algojo penalti berhasil ditepis kiper Persela. Kedudukan pun tidak berubah dan tetap 0-0 hingga pertandingan berakhir.

Baca Juga: Tampil Menawan di Piala Menpora 2021, Yakob Sayuri Dipuji Pelatih PSM Makassar

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

8 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

Dewa United mengalahkan PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. Bali United menang dramatis atas Bhayangkara FC.

Baca Selengkapnya

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

12 hari lalu

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

PSM Makassar dan PSS Sleman menyusul Persija Jakarta serta empat klub Indonesia lainnya yang terkena hukuman FIFA soal larangan transfer pemain.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

13 hari lalu

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

Tiga pertandingan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024 rampung digelar pada Senin, 15 April 2024. Persikabo 1973 dan PSS Sleman menang.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

13 hari lalu

Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

Laga PSS Sleman vs Arema FC akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Senin, 15 April. Simak jadwal dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

30 hari lalu

Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Madura United vs PSS Sleman akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Jumat malam, 29 Maret 2024. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Profil Hokky Caraka, Pemain Timnas Indonesia yang Dapat Kritik Usai Tampil di Laga Lawan Vietnam

37 hari lalu

Profil Hokky Caraka, Pemain Timnas Indonesia yang Dapat Kritik Usai Tampil di Laga Lawan Vietnam

Hokky Caraka menjadi sorotan publik setelah jadi starter di pertandingan timnas Indonesia vs Vietnam dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1 Usai Borneo FC Kalahkan PSS Sleman 1-0 Lewat Gol Felipe Cadenazzi

45 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1 Usai Borneo FC Kalahkan PSS Sleman 1-0 Lewat Gol Felipe Cadenazzi

Tren positif Borneo FC masih berlanjut setelah berhasil membawa pulang tiga poin dari kandang PSS Sleman pada pekan ke-29 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1 Pekan Ke-29: Borneo FC Jaga Tren Positif, Kalahkan PSS Sleman 1-0

45 hari lalu

Hasil Liga 1 Pekan Ke-29: Borneo FC Jaga Tren Positif, Kalahkan PSS Sleman 1-0

Tren positif Borneo FC masih berlanjut. Tim asuhan Pieter Huistra itu menang 1-0 di kandang PSS Sleman pada pekan ke-29 Liga 1.

Baca Selengkapnya

PSS Sleman vs Borneo FC di Liga 1 Pekan Ke-29 Malam Ini, Simak Target Huistra dan Vidakovic

45 hari lalu

PSS Sleman vs Borneo FC di Liga 1 Pekan Ke-29 Malam Ini, Simak Target Huistra dan Vidakovic

Pertandingan PSS Sleman vs Borneo FC akan hadir pada pekan ke-29 Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Kamis malam, 14 Maret 2024.

Baca Selengkapnya