Chelsea vs West Brom 2-5, Thomas Tuchel Anggap Kekalahan Ini Peringatan Keras

Reporter

Terjemahan

Minggu, 4 April 2021 14:49 WIB

Pelatih Chelsea Thomas Tuchel. REUTERS/Richard Heathcote

TEMPO.CO, Jakarta - Chelsea mengalami kekalahan 5-2 di kadang saat menjamu West Brom di pertandingan lanjutan Liga Inggris, Sabtu, 3 April 2021. Ini adalah kekalahan pertama yang dialami Thomas Tuchel di semua kompetisi sejak dia menggantikan Frank Lampard pada akhir Januari lalu.

Dalam laga itu, The Blues mencetak gol lebih dulu pada menit ke-27 melalui Christian Pulisic. Namun, hanya selang dua menit setelah gol itu terjadi, bek Thiago Silva mendapat kartu merah sehingga tuan rumah harus bermain dengan 10 pemain.

Kalah jumlah pemain, Chelsea kebobolan dua gol pada perpanjangan waktu menjelang pertandingan babak pertama berakhir lewat Matheus Pereira.

West Ham mencetak tambahan tiga gol pada babak kedua. Callum Robinson mencetak dua gol pada menit ke-63 dan perpanjangan waktu, serta Mbaye Diagne membuat gol pada menit ke-68. Sementara, Chelsea memperkecil kekalahan dengan gol Mason Mount pada menit ke-71.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris 4 April: Man City dan Liverpool Menang, Chelsea Keok

Berbicara kepada BT Sport setelah pertandingan, Thomas Tuchel menyebut kekalahan itu adalah pelajaran bagi dirinya dan timnya. Ia juga mengeluhkan ketidakmampuan pasukannya menghadapi kekurangan jumlah pemain setelah Silva dikeluarkan.

Advertising
Advertising

"Setelah itu (kartu merah) kami tidak dapat mengatasi situasi," kata dia. "Saya tidak tahu mengapa. Setelah mendapat kartu merah, kami tidak bisa beradaptasi."

"Kami dengan gampang memberikan dua gol. Bahkan, di babak kedua, apa yang salah bisa jadi salah. Kami harus menerima kerugian besar hari ini. Mudah-mudahan ini merupakan peringatan keras bagi kami semua, termasuk saya."

Sebelum kekalahan besar atas West Brom ini, pelatih Jerman itu sepertinya telah mengubah pertahanan Chelsea menjadi kokoh, dengan hanya kebobolan dua gol sejak kedatangannya di Stamford Bridge dan tujuh clean sheet secara beruntun.

"Tidak biasa bagi kami untuk kebobolan seperti itu," kata dia mengomentari dua gol cepat Pereira sebelum jeda. "Biasanya kami bisa mempertahankannya. Hari ini kami kebobolan dua kali dan itu mengubah momentum."

"Segala sesuatu yang bisa salah menjadi salah. Setiap tembakan adalah gol bagi mereka."

Kekalahan atas West Brom ini terjadi menjelang pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Champions di markas Porto pada Rabu waktu setempat, 7 April 2021.

Namun, Tuchel meyakini kekalahan itu tidak akan berpengaruh pada persiapan timnya menghadapi Porto. Menurut dia, timnya akan cepat memberikan respons.

"Oke, sekarang kami harus mengambil tanggung jawab kami dan melepaskannya. Lanjutkan besok," kata Tuchel.

Meski kalah dari West Brom, posisi Chelsea masih di empat besar klasemen Liga Inggris. Namun, kini mereka hanya berselisih dua poin dari Liverpool yang berada di bawahnya.

MIRROR

Berita terkait

Top Skor Liga Inggris 2023-2024: Erling Haaland Kembali Raih Sepatu Emas

9 menit lalu

Top Skor Liga Inggris 2023-2024: Erling Haaland Kembali Raih Sepatu Emas

Erling Haaland menjadi top skor Liga Inggris untuk kedua kalinya secara beruntun. Ollie Watkins jadi top assist.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

18 menit lalu

Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

Tottenham Hotspur dan Chelsea lolos ke kompetisi Eropa setelah menjalani laga terakhir Liga Inggris 2023-2024.

Baca Selengkapnya

5 Kunci Sukses Manchester City Raih Gelar Juara Liga Inggris 4 Kali Berturut-turut

29 menit lalu

5 Kunci Sukses Manchester City Raih Gelar Juara Liga Inggris 4 Kali Berturut-turut

Manchester City merayakan gelar Liga Inggris (Premier League) bersejarah, yang empat kali berturut-turut. Ini lima kunci sukses mereka.

Baca Selengkapnya

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

4 jam lalu

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

Keberhasilan Manchester City menjuarai Liga Inggris 2023-2024 menjadi pencapaian luar biasa bagi Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya

Cerita dari Laga Perpisahan Jurgen Klopp dengan Liverpool

4 jam lalu

Cerita dari Laga Perpisahan Jurgen Klopp dengan Liverpool

Liverpool mengantar kepergian pelatih tercinta, Jurgen Klopp, dengan sebuah kemenangan. Mereka mengalahkan Wolves dengan skor 2-0.

Baca Selengkapnya

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

4 jam lalu

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

Phil Foden menjadi pahlawan saat Manchester City memenangi gelar Liga Inggris. Ia memborong dua gol untuk mengantar timnya menang atas West Ham.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

5 jam lalu

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1 pada pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dalam laga terakhirnya.

Baca Selengkapnya

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

6 jam lalu

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

Perebutan gelar Liga Inggris 2023-2024 tengah berlangsung pada pertandingan pekan terakhir, Minggu, 19 Mei 2024. Simak hasil babak pertama.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

10 jam lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya