Hasil Barcelona Vs Granada 1-2, Messi Cs Gagal ke Puncak Klasemen Liga Spanyol

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 30 April 2021 01:53 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi menggiring bola dalam pertandingan La Liga Santander melawan Real Valladolid di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Rabu dinihari WIB, 30 Oktober 2019. Berkat kemenangan ini, Barcelona kembali naik ke puncak klasemen, menggeser kembali Granada. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Spanyol antara Barcelona vs Granada berakhir dengan skor 1-2. Lionel Messi sempat membawa Barcelona unggul 1-0 pada babak pertama, Granada mencetak dua gol pada babak kedua.

Bermain di Stadion Camp Nou, Barcelona menggebrak sejak menit awal pertandingan. Mereka pun langsung menciptakan peluang pada menit ke-9. Sayangnya dua tembakan yang dilepaskan Jordi Alba dan Lionel Messi masih dapat diblok lini belakang Granada.

Sepanjang 15 menit pertama pertandingan, Granada praktis tak bisa mendekati area kotak penalti Barcelona. Serangan mereka selalu berhasil dipatahkan di lini tengah.

Antoine Griezmann mendapatkan peluang emas pada menit ke-19. Menerima umpan dari Lionel Messi, penyerang asal Prancis itu melesakkan tembakan dari dalam kotak penalti. Sayangnya, penjaga gawang Granada Aaron Escandell masih dapat menepis bola.

Upaya Barcelona membuahkan hasil pada menit ke-24. Kerja sama apik Griezmann dengan Messi berujung dengan tembakan dari sudut sempit oleh Messi yang menembus pojok kanan bawah gawang Granada. Escandell tak bisa menepis bola yang datang terlalu kencang. Skor 1-0 untuk Barcelona.

Advertising
Advertising

Pada menit ke-37 giliran bek Samuel Umtiti yang mengancam gawang Granada. Menerima umpan pojok Antoine Griezmann, Umtiti berhasil memenangkan duel udara. Sayangnya bola sundulan Umtiti masih tepat ke arah Escandell.

Sepanjang babak pertama, Granada tak berhasil sekalipun melepaskan tembakan ke arah gawang Barcelona. Skuad asuhan Diego Martinez bahkan hanya berhasil melakukan dua upaya tembakan.

Pada babak kedua, Barcelona kembali langsung tancap gas. Antoine Griezmann mendapatkan peluang pertama setelah menerima umpan di tepi kotak penalti. Sayangnya tendangan penyerang asal Prancis itu sedikit melebar di tiang kanan gawang Granada.

Keasyikan menyerang, Barcelona dikejutkan oleh serangan balik Granada pada menit ke-63. Darwin Machis menjebol gawang Marc-Andre ter Stegen setelah umpan pemain pengganti Jorge Molina gagal dipotong dengan sempurna oleh Oscar Mingueza. Bola justru mengarah ke Machis yang memenangkan adu lari cepat dengan Sergi Roberto dan menceploskan bola dari sudut sempit. Skor 1-1.

Pada menit ke-66, Ronald Koeman mendapatkan kartu merah setelah memprotes wasit. Belum jelas apa yang dikeluhkan Koeman.

Skor imbang membuat Barcelona berupaya menaikkan tempo permainan. Mereka memasukkan Ousmane Dembele untuk menggantikan Mingueza dan juga Pedri untuk menggantikan Ilaix Moriba pada menit ke-72.

Skor imbang membuat Granada lebih berani menyerang. Pada menit ke-79 mereka pun membalikkan keadaan setelah umpan silang Adrian Marin berhasil disambut sundulan oleh Molina yang tak terkawal di tengah kotak penalti.

Tertinggal 1-2, Barcelona kembali melakukan pergantian pemain. Kali ini Sergio Busquets ditarik keluar untuk digantikan Trincao.

Meskipun terus mengurung pertahanan Granada, Barcelona tak berhasil menyamakan kedudukan hingga pertandingan berakhir. Hasil 1-2 laga Barcelona Vs Granada itu pun memastikan Lionel Messi cs gagal merebut puncak klasemen Liga Spanyol dari tangan Atletico Madrid. Barcelona tetap berada di posisi ketiga dengan perolehan 71 angka, tertinggal dua angka saja dari Atletico.

Berita terkait

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

20 jam lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

22 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

1 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

7 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya