Berita Manchester United: Transfer Haaland, Kontrak Pogba, dan Bek Tengah Baru

Reporter

Terjemahan

Minggu, 9 Mei 2021 19:06 WIB

Pemain Manchester United, Paul Pogba melakukan selebrasi usai menjebol gawang Burnley dalam Liga Inggris di Turf Moor, Burnley, Inggris, 12 Januari 2021. REUTERS/Clive Brunskill

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United harus meningkatkan skuadnya di bursa transfer musim panas ini jika ingin mengejar rival mereka, Manchester City yang akan merayakan gelar Liga Inggris kelima mereka dalam sembilan tahun.

Sementara itu, Man United sudah hampir delapan tahun tidak bisa mendapatkan trofi tersebut sejak musim terakhir Sir Alex Ferguson sebagai pelatih. Jika, pencapaian posisi kedua klasemen dianggap sebagai prestasi, selisih 13 poin menunjukkan perbedaan yang besar antara kedua klub.

Banyak orang mengklaim prestasi yang didapat City karena ditopang dengan pengeluaran yang tinggi. Hal itu tidak dapat disangkal. Namun, ada satu klub yang juga melakukan strategi perekrutan mereka, yaitu Man United.

Empat manajer MU telah menghabiskan ratusan juta untuk beberapa trofi. Tetapi masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan.

Kepergian Wakil Ketua Eksekutif Ed Woodward menyusul kontroversi Liga Super Eropa, menempatkan posisi bos MU, Ole Gunnar Solskjaer dalam situasi sulit dalam hal perencanaan ke depan.

Advertising
Advertising

Jendela transfer musim panas yang penting terbentang di depan untuk juara 20 kali Liga Inggris itu. Keinginan Solskjaer untuk memperkuat skuadnya terdokumentasi dengan baik, dengan bek tengah menjadi salah satu prioritas mereka.

Apabila pelatih asal Norwegia itu berhasil, penantian panjang United untuk gelar juara Liga Inggris ke-21 akan berakhir pada musim depan.

Bek tengah baru

Sudah saatnya tim Setan Merah mendapatkan bek tengah untuk mitra Harry Maguire. Solskjaer juga sempat mengungkapkan mengenai hal itu.

Kalidou Koulibaly, Dayot Upamecano, Ruben Dias, merupakan beberapa nama yang dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford sebelum mereka memutuskan untuk tetap di klub masing-masing atau pergi ke tempat lain.

Tipe bek tengah seperti apa yang diinginkan MU menjadi penting dalam menentukan panter yang tepat bagi Maguire. Dengan mempertimbangkan karakter United yang cenderung melakukan umpan dari belakang, sepertinya bek yang mempunyai kenyamanan dan kemampuan dengan bola adalah yang terpenting.

Bek Real Madrid Raphael Varane berusaha mengontrol bola saat berduel dengan pemain Real Sociedad Alexander Isak dalam pertandingan Liga Inggris di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, 3 Maret 2021. REUTERS/Sergio Perez

Bek tengah Real Madrid, Raphael Varane, sesuai dengan kebutuhan skuad Solsjkjaer. Namun, harga yang dipatok yakni sekitar 61 juta pound sterling, kemungkinan bakal menjadi batu sandungan. Apalagi, menurut Mundo Deportivo, Chelsea juga tertarik pada pemain tersebut.

Pemain 28 tahun itu telah bermain di level tertinggi selama bagian terbaik dalam satu dekade. Dia mungkin akan tertarik menapatkan kesempatan bermain di Liga Inggris setelah menghabiskan satu dekade di Spanyol. Dengan kontraknya yang akan berakhir pada Juni 2022, pemain Prancis itu bisa menjadi target yang sesuai.

Transfer Erling Haaland

United tidak tertarik digunakan sebagai batu loncatan untuk penyerang asal Norwegia itu. Alasan itu yang membuat mereka menarik diri dari perlombaan untuk mendapatkan tanda tangannya.

Pemain Borussia Dortmund Erling Braut Haaland. REUTERS/Wolfgang Rattay

Namun, setelah dia tiba di Borussia Dortmund pada Januari lalu, pemain berusia 20 tahun itu telah menemukan level lain dengan mencetak 39 gol luar biasa dalam 38 penampilannya musim ini.

Pemain internasional Norwegia itu menjadi salah satu pemain terpanas di dunia sepak bola saat ini dan agennya, Mino Raiola, ingin membahas langkah selanjutnya. Manchester United harus terlibat dalam pembicaraan Haaland.

Manchester City, Chelsea, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain, sepertinya menjadi deretan klub yang juga siap membayar gaji dan klausul pelepasan 70 juta pound sterling yang mulai berlaku pada 2022.

Jika Solskjaer, mantan pelatihnya di Molde, dapat menggunakan kedekatannya dengan Erling Haaland, ini bisa menjadi titik balik penting dalam perburuan trofi.

Kontrak Paul Pogba

Pogba menemukan kembali bentuk terbaiknya setelah pulih dari cedera. Pemain internasional Prancis itu terlihat puas dengan penampilannya bersama MU. Namun tim Setan Merah harus mengambil keputusan jika dia tidak ingin memperpanjang kontraknya yang akan berakhir pada musim panas mendatang.<!--more-->

Agennya, Raiola, terkenal tidak mudah bernegosiasi. Dengan hanya satu satu tahun tersisa, keputusan ada di tangan Pogba. Tetapi, playmaker seharga 89 juta pounds itu kini kehabisan opsi alternatif.

Pogba sebelumnya dikaitkan dengan klub lamanya, Juventus, pada musim panas lalu. Tetapi, tim Liga Italia itu sudah tidak terlalu berminat kepadanya. Sementara, Real Madrid tampaknya tidak lagi menjadi tujuan yang realistis bagi pemain berusia 28 tahun itu karena masalah keuangan mereka.

MU tentu juga tidak ingin kehilangan Pogba secara cuma-cuma, meski tampaknya memperbarui kontrak adalah langkah terbaik untuk semua pihak. Kini, United cemas menunggu tercapainya kesepakatan baru.

Pengganti Fred

Seringkali United seperti kehilangan roda penggerak vital di lini tengah. Nemanja Matic, Scott McTominay, dan Fred, semuanya telah diberi kesempatan untuk tampil mengesankan di ganda lini tengah dengan Pogba. Tetapi penampilan mereka kurang konsisten.

Gelandang Manchester United Fred melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 11 April 2021. Pool via REUTERS/Adrian Dennis

Situasi itu berbeda dengan tim rival. Jika Solskjaer melihat City, tim itu mempunyai Rodri sebagai pengganti Fernandinho yang sudah tua. Chelsea bisa mengandalkan N;Golo Kante yang tidak kenal lelah untuk melindungi pertahanan mereka. Sementara, Leicester mempunyai pemain internasional Nigeria, Wilfried Ndidi, yang telah dikaitkan dengan United di masal lalu.

Fred berjuang untuk memenuhi harapan sejak bergabung dari Shakhtar pada 2018. Namun, baru-baru ini, pemain Brasil itu mendapat kritk dari legenda MU, Paul Scholes karena kesalahannya dalam kemenangan semifinal Liga Europa atas Roma.

Penampilan Fred semkin menunjukkan bahwa Manchester United membutuhkan operator kotak ke kotak yang energik. Yves Bissouma dari Brighton adalah kandidat yang ideal. Sedangkan, Aurelien Tchouameni Monaco yang berperingkat tinggi menarik perhatian dari elite Eropa.

Baca Juga: Solskjaer Masih Berharap Bisa Menahan Edinson Cavani di Manchester United

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

1 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

1 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

7 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya