Hasil Bola Kamis 3 Juni: Inggris dan Prancis Menang, Jerman dan Belanda Seri

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 3 Juni 2021 05:13 WIB

Pemain Timnas Prancis Karim Benzema. REUTERS/Eric Gaillard

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Rabu malam hingga Kamis dinihari, 3 Juni 2021, akan menampilkan rangkaian pertandingan uji coba menjelang Euro 2020. Timnas Inggris dan Prancis meraih kemenangan. Sedangkan Jerman dan Belanda sama-sama ditahan lawannya.

Laga Inggris vs Austria, yang berlangsung di Middlesbrough, berakhir dengan skor 1-0. Gol tunggal dalam pertandingan ini deicetak Bukayo Saka pada menit ke-56.

Timnas Inggris, yang akan berlaga di Grup D Euro 2020 (bersama Kroasia, Skotlandia, dan Republik Cek), masih akan melawan Rumania dalam laga uji coba lain pada 6 Juni. Sedangkan Austria, yang akan berlaga di Grup C Euro 2020 (Belanda, Ukraina, dan Makedonia Utara), akan kembali beruji coba melawan Slovakia pada 6 Juni.

Dalam laga lain, dua peserta Piala Eropa lainnya, Prancis vs Wales, berhadapan dalam laga persahabatan di Nice, Prancis. Les Bleus menang dengan skor 3-0.

Laga ini menandai kembalinya Karim Benzema ke Timnas Prancis setelah lama diasingkan karena kasus skandal video seks. Ia gagal mencetak gol dari eksekusi penalti pada menit ke-27, setelah pemain Wales Neco Williams terkena kartu merah.

Advertising
Advertising

Gol Prancis dicetka Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, dan Osumane Dembele.

Prancis, yang akan berlaga di Grup F masih akan melawan Bulgaria, pada 8 Juni, dalam uji coba lain. Sedangkan Wales --akan bersaing Italia, Turli, dan Swiss di Grup A Euro-- masih akan melawan Albania dalam laga uji coba terakhirnya pada 5 Juni.

Dalam laga lain, Belanda bermain 2-2 dengan Skotlandia di Almancil Portugal. Tim Oranje sempat dua ketinggalan oleh gol Jack Hendry dan Kevin Nisbet. Mereka membalas lewat gol yang diborong Memphis Depay.

Belanda, yang akan berlaga di Grup C Euro 2020 (Austria, Ukraina, dan Makedonia Utara), masih akan beruji coba sekali lagi. Pada 6 Juni, mereka akan menghadapi Georgia.

Sementara itu, laga Jerman vs Denmark, di Innsbruck, Austria, berakhir dengan skor 1-1. Gol Jerman dicetak Florian Neuhaus, sedangkan gol Denmark diceploskan Yussuf Poulsen.

Jerman, yang akan meramaikan persaingan Grup F Piala Eropa 2020 (Portugal, Prancis, dan Hungaria), akan menghadapi Lavia dalam uji coba terakhirnya, 7 Juni.
Sedangkan Denmark, penghuni Grup B Euro 2020 (Finlandia, Belgia, Rusia), masih akan melawan Bosnia dalam laga pemanasan pada 6 Juni.

Hasil bola selengkapnya:
Inggris vs Austria 1-0
Jerman vs Denmark 1-1
Prancis vs Wales 3-0
Belanda vs Skotlandia 2-2
Belarusia vs Azerbaijan 1-2
Bosnia vs Montenegro 0-0
Norwegia vs Luksemburg 1-0
Rumania vs Georgia 1-2

Selanjutnya: Jadwal bola selanjutnya
<!--more-->

Jadwal bola

Kamis, 03 Mei 2021

Kualifikasi Piala Dunia
23:45 Thailand vs Indonesia (Mola TV).

Laga Uji Coba
23:00 Andora vs Republik Irlandia
23:00 Swiss vs Liechtenstein.

Jumat, 4 Juni 2021

Laga Uji Coba
00:00 Moldova vs Turki
01:00 Ukraina vs Irlandia Utara
01:45 Belgia vs Yunani
02:45 Aljazair vs Mauritania
23:00 Finlandia vs Estonia
23:00 Kosovo vs Malta
23:00 Latvia vs Lithuania
23:00 Makedonia Utara vs Kazakstan.

Sabtu, 5 Juni 2021

Laga Uji Coba
00:30 Spanyol vs Portugal
01:00 Hungaria vs Siprus
01:30 Nigeria vs Kamerun
01:45 Kepulauan Faroe vs Islandia
01:45 Italia vs Republik Cek
01:45 Slovenia vs Gibraltar.

Untuk mendapatkan hasil dan jadwal bola terbaru terus ikuti di laman Bola Tempo.

Baca Juga: Bedah Kekuatan dan Persaingan Masing-masing Grup Euro 2020

Berita terkait

Kejutan, Timnas Prancis Sertakan N'Golo Kante dalam Skuad Piala Eropa 2024

1 hari lalu

Kejutan, Timnas Prancis Sertakan N'Golo Kante dalam Skuad Piala Eropa 2024

Gelandang N'Golo Kante kembali dipanggil untuk memperkuat timnas Prancis di Piala Eropa 2024 (Euro 2024).

Baca Selengkapnya

Fiorentina Lolos ke Final Liga Conference setelah Singkirkan Club Brugge

10 hari lalu

Fiorentina Lolos ke Final Liga Conference setelah Singkirkan Club Brugge

Fiorentina lolos ke babak final Liga Conference Eropa 2023/24 setelah menyingkirkan wakil Belgia, Club Brugge.

Baca Selengkapnya

PSV Eindhoven Juarai Liga Belanda setelah Kalahkan Rotterdam 4-2

13 hari lalu

PSV Eindhoven Juarai Liga Belanda setelah Kalahkan Rotterdam 4-2

PSV Eindhoven menjuarai Liga Belanda setelah mengalahkan Sparta Rotterdam dengan skor 4-2.

Baca Selengkapnya

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

13 hari lalu

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer

Baca Selengkapnya

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

24 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

25 hari lalu

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

29 hari lalu

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

30 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

31 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

36 hari lalu

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.

Baca Selengkapnya