Marseille Resmi Pinjam Matteo Guendouzi dari Arsenal untuk Satu Musim

Reporter

Antara

Selasa, 6 Juli 2021 23:34 WIB

Pemain Arsenal, Matteo Guendouzi tertunduk lesu di akhir laga melawan Leicester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion King Power, Inggris, 9 November 2019. Reuters/Carl Recine

TEMPO.CO, Jakarta - Klub Prancis, Marseille resmi mendapatkan gelandang Arsenal Matteo Guendouzi dengan status pinjaman selama satu musim penuh dengan opsi mempermanenkannya di akhir musim.

Guendouzi mengonfirmasi bahwa ia akan meninggalkan klub London utara tersebut dalam sebuah unggahan di akun media sosialnya pada Senin.

Ia telah membuat 82 penampilan untuk Arsenal di semua kompetisi dan mencetak satu gol.

"Mattoo Guendouzi telah menandatangani kontrak dengan Olympique de Marseille sebagai pemain pinjaman selama satu tahun dengan opsi untuk permanen," pernyataan Marseille di situs resmi mereka, Selasa, 6 Juli 2021.

"Guendouzi adalah gelandang modern, kuat secara teknis dan dengan kualitas operan yang bagus."

Advertising
Advertising

"Seorang pemain berkarakter, ia memiliki visi permainan yang bagus. Kualitas-kualitas ini tidak diragukan lagi dapat ia bagikan dengan tim Olimpiade Marseille."

Menurut laporan Goal pekan lalu, Marseille harus membayar biaya sebesar 850.000 pound sterling (sekitar Rp 17 miliar) untuk meminjam Guendouzi semusim penuh.

Klub Prancis tersebut kemudian akan membayar sekitar sembilan juta pound sterling (Rp 180 miliar) untuk merekrutnya secara permanen pada musim panas 2022.

Secara keseluruhan, Arsenal akan menerima sekitar 10 juta pound sterling (Rp 200 miliar) untuk pemain timnas Prancis U-21 itu.

Guendouzi adalah pemain reguler di tim Arsenal saat masih dilatih mantan Unai Emery. Namun, posisinya mulai tersingkir setelah penunjukan pelatih Mikel Arteta pada Desember 2019.

Matteo Guendouzi tidak pernah bermain untuk Arsenal lagi setelah dipinjamkan ke Hertha Berlin untuk musim 2020-21.

Baca Juga: Bersiap Pindah ke Marseilles, Matteo Guendouzi Umumkan Akan Tinggalkan Arsenal

Berita terkait

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

2 hari lalu

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

Pelatih PSG, Nasser Al-Khelaifi, menegaskan bahwa Luis Enrique tetap melatih Les Parisien untuk musim depan meski gagal ke final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

3 hari lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

4 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

4 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

4 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

6 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

6 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

Arsenal memetik kemenangan 3-0 atas Bournemouth dalam laga Liga Inggris 2023-2024 pekan ke-36 di Stadion Emirates pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

10 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya