Jadwal Semifinal Euro 2021 Rabu 7 Juli: Inggris vs Denmark

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 7 Juli 2021 06:46 WIB

Para pemain timnas Inggris berselebrasi di akhir laga perempat final Piala Eropa (Euro 2020) melawan Ukraina di Stadion Olimpico, Italia, 3 Juli 2021. Pool via REUTERS/Alberto Pizzoli

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal semifinal Euro 2021 atau Euro 2020 pada Kamis dinihari, 8 Juli 2021, akan menyajikan partai kedua babak semifinal. Laga Inggris vs Denmark akan tersaji di Wembley, London, mulai 02:00 WIB.

Partai Inggris vs Denmark ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI, iNews, dan Mola TV. Pemenang laga ini sudah dinantikan Italia yang lolos ke final setelah menang adu penalti atas Spanyol, Rabu dinihari tadi.

Inggris akan tampil penuh percaya diri di kandangnya sendiri. Grafik penampilan mereka terus menanjak. Kemenangan 4-0 atas Ukraina, di babak perempat final membuat mereka tak terkalahkan dan tak pernah kebobolan.

Tim besutan Gareth Southgate itu mengejar partai final pertamanya di Piala Eropa. Mereka sebelumnya pernah dua kali lolos ke semifinal tapi selalu kandas.

Denmark terus melanjutkan dongeng emosional mereka setelah mengalami insiden traumatik kolapsnya Christian Eriksen di laga pembuka kontra Finlandia. Mereka menundukkan Republik Cek di perempat final.

Gol cepat Thomas Delaney diikuti Kasper Dolberg yang sempat dibalas Patrik Schick memastikan Denmark menang 2-1. Mereka kembali semifinal Euro untuk pertama kalinya setelah juara pada 1992.

Advertising
Advertising

Dalam 21 catatan pertemuan kedua tim, Inggris memang unggul dengan 12 kemenangan dan hanya empat kali kalah. Tapi di dua pertemuan terakhir, Inggris gagal menang melawan Denmark termasuk kekalahan mengejutkan 0-1 di Wembley pada Oktober 2020 dalam ajang UEFA Nations League.

Selanjutnya: Hasil dan Jadwal semifinal Euro 2021
<!--more-->

Semifinal Euro 2021
(Live RCTI, iNews, Mola TV)

Hasil
Italia vs Spanyol (skor 1-1, Italia menang adu penalti 4-2.

Jadwal Kamis, 8 Juli 2021
02:00 Inggris vs Denmark (Live RCTI, iNews, Mola TV).

Dua pemenang jadwal semifinal Euro 2021 akan berhadapan dalam partai puncak di Wembley pada 11 Juli atau Senin dinihari, 12 Juli, mulai 02:00 WIB.


Baca Juga: 8 Fakta Menarik dari Keberhasilan Italia Mengalahkan Spanyol di Semifinal Euro 2021

Berita terkait

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

2 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

Berikut jadwal dan link live streaming timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 pda perebutan perinkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final dan Perebutan Posisi Ketiga Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan, Indonesia vs Irak

6 hari lalu

Jadwal Final dan Perebutan Posisi Ketiga Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan, Indonesia vs Irak

Timnas Jepang U-23 akan menghadapi Uzbekistan di final Piala Asia U-23 2024. Sedangkan Timnas U-23 Indonesia akan berebut posisi ketiga dengan Irak.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

7 hari lalu

Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia bertekad menciptakan lebih banyak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Apa komentar pelatih Shin Tae-yong dan Timur Kapadze?

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Qatar vs Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

11 hari lalu

Preview Timnas U-23 Qatar vs Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Qatar vs Jepang akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hammad pada Kamis, 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

11 hari lalu

Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan tetap lebih diunggulkan meraih kemenangan atas timnas U-23 Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

19 hari lalu

Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

Jadwal Liga Champions pada Kamis dinihari WIB, 18 April 2024: Bayern Munchen vs Arsenal dan Manchester City vs Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Kamis Malam 11 April 2024: Liverpool, AC Milan, Bayer Leverkusen di Liga Europa; Juga Ada Liga Conference

25 hari lalu

Jadwal Bola Kamis Malam 11 April 2024: Liverpool, AC Milan, Bayer Leverkusen di Liga Europa; Juga Ada Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 11-12 April 2024, akan menampilkan rangkaian pertandingan Liga Europa dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Malam Ini Kamis Dinihari WIB 11 April 2024: Ada 2 Laga, PSG vs Barcelona Live di SCTV

26 hari lalu

Jadwal Liga Champions Malam Ini Kamis Dinihari WIB 11 April 2024: Ada 2 Laga, PSG vs Barcelona Live di SCTV

Jadwal Liga Champions Kamis dinihari WIB, 11 April 2024: Atletico Madrid vs Dortmund dan PSG vs Barcelona.

Baca Selengkapnya