Undian Ulang Kualifikasi Piala Asia U-23, Lawan Timnas Indonesia Tetap Sama

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Rabu, 11 Agustus 2021 20:34 WIB

Pemain tim nasional (timnas) Indonesia U-23 Saddil Ramdani (tengah) mengejar bola dengan pemain timnas Brunei Darussalam Muhammad Nur (kiri) dan Rahmin Abdul Ghani dalam laga kualifikasi grup K Piala Asia U-23 AFC 2020 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa, 26 Maret 2019. Gol Muhammad Dimas Drajad diciptakan di menit ke-31, sementara gol Rafi hadir di menit ke-78. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Pengundian ulang kualifikasi Piala Asia U-23 telah berlangsung di markas di markas Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) pada hari ini, Rabu 11 Agustus 2021. Timnas Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Grup G tetap akan menghadapi lawan yang sama.

Berdasarkan keterangan laman AFC, hasil pengundian ulang tersebut hanya memindahkan Hong Kong dari Grup I ke Grup K. Hong Kong akan menghadapi Jepang dan Kamboja.

Sementara Grup G akan tetap dihuni oleh Timnas Indonesia, Australia, China dan Brunei Darussalam.

Pengundian ulang itu dilakukan setelah Korea Utara yang sebelumnya menghuni Grup K mengundurkan diri. Alhasil Grup K hanya diisi oleh Jepang dan Kamboja.

Indonesia akan menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 Grup K yang akan dimulai pada 27-31 Oktober 2021. Skuad Garuda harus menjadi juara grup untuk memastikan lolos ke putaran final yang akan digelar di Uzbekistan pada tahun depan.

Advertising
Advertising

Selain itu masih ada empat jatah runner-up terbaik yang akan diperebukan 11 tim di peringkat kedua masing-masing grup.

Catatan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 sejak AFC menggelar turnamen tersebut pada 2013 cukup buruk. Mereka tak pernah sekali pun tampil di putaran utama lantaran gagal di fase kualifikasi.

Apalagi saat ini PSSI masih belum menggelar pemusatan latihan untuk Timnas U-23. Pasalnya, Pelatih Shin Tae-yong dikabarkan masih belum kembali dari negaranya, Korea Selatan, karena harus menjalani karantina setelah berkontak dengan orang yang dinyatakan positif Covid-19.

Selain itu, tiga asisten pelatih Tae-yong juga dikabarkan mengundurkan diri. Hal itu membuat persiapan Timnas Indonesia, baik senior maupun U-23, yang akan menjalani sejumlah turnamen menjadi berantakan.

Selain akan menghadapi kualifikasi Piala Asia U-23, Shin Tae-yong juga bertanggungjawab untuk mempersiapkan tim senior untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan pada 7 September mendatang.

AFC|PSSI

Berita terkait

Pesan Haedar Nashir untuk 4 Kader Muhammadiyah yang Bela Skuat Timnas U-23

3 menit lalu

Pesan Haedar Nashir untuk 4 Kader Muhammadiyah yang Bela Skuat Timnas U-23

Ada empat kader Muhammadiyah yang saat ini sedang membela skuat Timnas U-23, salah satunya Rizky Ridho.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Waspadai Transisi Cepat Tim Serigala Putih

2 jam lalu

Duel Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Waspadai Transisi Cepat Tim Serigala Putih

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Percaya Diri Bawa Skuad Garuda ke Olimpiade Paris 2024

3 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Percaya Diri Bawa Skuad Garuda ke Olimpiade Paris 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong mengaku tak alami tekanan. Mengapa?

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

9 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

Timnas U-23 Uzbekistan mengambil langkah besar menuju gelar keduanya pada Piala Asia U-23 2024. Pelatih dan pemain mulai menyiapkan strategi.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

11 jam lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

12 jam lalu

Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

13 jam lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

15 jam lalu

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menjelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

18 jam lalu

5 Fakta Menjelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Pelatih Timur Kapadze Analisis Skuad Garuda

20 jam lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Pelatih Timur Kapadze Analisis Skuad Garuda

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Senin malam WIB.

Baca Selengkapnya