APPI Jelaskan Soal Gugatan 7 Pemain yang Gajinya Belum Dibayar Persis Solo

Jumat, 13 Agustus 2021 19:14 WIB

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Laurence Griffiths

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana tugas General Manager Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI), Mohamad Hardika Aji, mengatakan mereka telah menggugat manajemen Persis Solo ke National Dispute Resolution Chamber (NDRC) Indonesia.

Gugatan itu dilayangkan pada Jumat pagi, 13 Agustus 2021, karena klub itu masih menunggak gaji gaji tujuh pemain untuk musim 2020. Total tunggakan itu mencapai Rp 2,3 miliar.

Menurut Hardika, terdapat 18 pemain yang tidak mendapat gaji dari Persis Solo, tapi 11 pemain lain tidak memiliki salinan kontrak dan tidak mendapatkan akses untuk meminta salinan tersebut dari Persis. Karena itu mereka tidak dapat mengajukan gugatan atas kasus mereka melalui NDRC.

"Kalau tujuh ini sudah proses NDCR jadi kita berikan wewenang ke NDRC untuk memproses itu karena sudah wewenang mereka," kata Hardika saat dihubungi Tempo, Jumat, 13 Agustus 2021.

Hardika menyebutkan pada kasus 11 pemain yang tidak mendapat dokumen kontrak, Persis telah melanggar peraturan FIFA, Circular no 1171/2008 mengenai Standar Minimum Kontrak Pesepakbola Profesional. Pada peraturan tersebut disebutkan bahwa, setiap pihak yang tercantum pada kontrak diharuskan untuk memiliki salinan atas kontrak tersebut.

Salinan yang sama juga harus dikirimkan kepada badan yang berwenang dalam penyelenggaraan kompetisi, dalam hal ini, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebagai operator liga.

"Kami lagi perjuangkan juga 11 pemain yang tidak ada kontrak ini. Kita tunggu mekanisme konfirmasi yang dilakukan oleh NDRC, nanti pihak Persis Solo bisa menyampaikan di situ sih," katanya.

Menurut dia, proses pengajuan gugatan ini membutuhkan waktu antara 40-60 hari sampai ke putusan. Sebelum putusan, kata Hardika, pihaknya tidak bisa mempublikasikan tujuh nama pemain yang melayangkan gugatan kepada manajemen Persis Solo.

"Nama-namanya itu biasanya kami keluarkan ketika ada putusan karena masih proses. Setelah putusan baru bisa diumumkan, kecuali yang umumkan NDRC," ujar dia.

Sebelumnya, Executive Committee APPI, Riyandi Angki, menyebutkan tak hanya di Persis Solo, banyak pemain sepak bola yang tidak memiliki salinan kontraknya, seperti Klub Mitra Kukar dan PSM Makassar.

"APPI berharap peraturan ini dapat ditaati oleh seluruh klub Profesional di Indonesia, baik di Liga 1 ataupun Liga 2. Karena dengan tidak adanya salinan kontrak, selain melanggar peraturan FIFA, hal ini juga sangat merugikan bagi pesepakbola karena tidak dapat melakukan penyelesaian atas kasusnya melalui NDRC,” ujar dia.

Advertising
Advertising

Mengenai gugatan APPI ke NDCR, pihak manajemen Persis Solo belum memberikan keterangan resmi. "Nanti akan ada rilis, ditunggu aja ya," kata Media Officer klub Liga 2 itu, Bryan Barcelona, saat dihubungi Jumat, 13 Agustus 2021.

IRSYAN HASYIM

Baca Juga: Daftar Klub Liga Indonesia yang Masih Menunggak Gaji Pemain

Berita terkait

Mayoritas Dosen Bergaji di Bawah Rp 3 Juta, Begini Respons Pemerintah

2 hari lalu

Mayoritas Dosen Bergaji di Bawah Rp 3 Juta, Begini Respons Pemerintah

Serikat Pekerja Kampus (SPK) menyebut mayoritas dosen bergaji di bawah Rp 3 juta.

Baca Selengkapnya

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

3 hari lalu

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Pegawai Direktorat Jenderal Bea Cukai disorot usai banyak kritikan terkait kinerjanya. Berapa gajinya?

Baca Selengkapnya

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

4 hari lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

5 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

10 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

11 hari lalu

Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi mengumumkan Prabowo-Gibran sebagai presiden-wakil presiden terpilih. Berapa gaji dan tunjangan Gibran?

Baca Selengkapnya

KPU Launching Pendaftaran PPK, Ternyata Segini Gajinya dan Ada Santunan

13 hari lalu

KPU Launching Pendaftaran PPK, Ternyata Segini Gajinya dan Ada Santunan

Ketua KPU Depok, Wili Sumarlin mengatakan Depok memiliki 11 kecamatan, sehingga kebutuhan PPK 55 anggota. Tiap kecamatan 5 orang.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

14 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

14 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

Persis Solo berhasil mengalahkan Persikabo 1973 pada pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2023-2024. Jaga asa ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

19 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya