Cristiano Ronaldo Diprediksi Baru Akan Menjalani Debut di Laga Liga Champions.

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Selasa, 7 September 2021 10:36 WIB

Mega bintang Cristiano Ronaldo akhirnya kembali ke Manchester United setelah 12 tahun mencari peruntungan di klub lain. Melalui Twitter resminya, Manchester United mengunggah beberapa foto Ronaldo dengan jersey tim Setan Merah. Twitter/ManUtd

TEMPO.CO, Jakarta - Rencana Manchester United untuk menurunkan Cristiano Ronaldo pada laga kontra Newcastle United pada akhir pekan ini disebut terancam batal. Pasalnya si pemain masih harus menjalani isolasi mandiri selama lima hari setelah tiba di Inggris pada Senin, 6 September 2021.

Media Inggris The Sun menyebutkan bahwa Ronaldo langsung menjalani isolasi mandiri selama lima hari di kediamannya di kawasan Cheshire begitu tiba dengan jet pribadinya. Dia tak akan membela Timnas Portugal saat menghadapi Azerbaijan pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 malam ini. Dia mendapatkan hukuman larangan bermain karena akumulasi kartu kuning.

Artinya, Ronaldo baru akan dapat berlatih bersama pemain Manchester United lainnya pada Jumat mendatang. Ronaldo hanya akan memiliki waktu latihan satu hari sebelum laga kontra Newcastle United. Manajer Ole Gunnar Solskjaer pun diprediksi tak akan mengambil resiko untuk langsung menurunkan Ronaldo.

Laporan itu menyatakan bahwa Ronaldo kemungkinan baru akan menjalani debutnya saat Manchester United melakoni laga penyisihan Grup F Liga Champions di kandang Young Boys pada Selasa malam pekan depan.

Solskjare diprediksi masih akan mengandalkan Anthony Martial atau Edinson Cavani pada laga kontra Newcastle United. Cavani diprediksi akan menjadi pilihan setelah dia tak membela Timnas Uruguay pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Advertising
Advertising

Penyerang berusia 34 tahun itu, bersama pemain asal Amerika Selatan lainnya, tetap berada di Inggris selama jeda internasional karena Manchester United tak mengizinkan mereka untuk terbang ke negara yang masuk dalam daftar merah Covid-19 oleh pemerintah Inggris.

Dari tiga laga awal musim ini, Cavani baru bermain satu kali, yaitu saat Manchester United menang 1-0 atas Wolverhampton Wanderers 29 Agustus lalu. Itu pun dia baru masuk pada babak kedua untuk menggantikan Daniel James.

Pada laga kontra Newcastle United, Cavani kemungkinan akan mengenakan nomor punggung baru. Dia merelakan nomor punggung 7 untuk Cristiano Ronaldo dan memilih menggunakan nomor punggung 21 yang sebelumnya dikenakan oleh James. Manchester United harus melepas James ke Leeds United untuk memungkinkan pertukaran nomor punggung itu terjadi.

THE SUN

Baca: Penjualan Jersey Cristiano Ronaldo Lampaui Rekor Lionel Messi

Berita terkait

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

13 menit lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

1 jam lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 jam lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

20 jam lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

1 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya