Liga Champions: Liverpool vs AC Milan 3-2, Simak Evaluasi Klopp dan Pioli

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 16 September 2021 06:28 WIB

Juergen Klopp. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool mengawali kiprahnya di Liga Champions 2021-2022 dengan baik. Klub Liga Inggris itu mengalahkan AC Milan 3-2 dalam pertandingan Grup B di Anfield, Kamis dinihari.

Pelatih Jurgen Klopp menilai timnya sempat terbawa suasana dalam pertandingan itu.

"Kami memulai dengan sangat baik. Kami memainkan permainan yang super. Pertandingan yang intens tetapi juga berkelas," kata pelatih asal Jerman itu.

“Kami dihukum (lawan) di beberapa menit terakhir babak pertama, tetapi hal itu dimulai lebih awal. Kami terbawa oleh sepak bola kami sendiri. Kami tidak membuatnya sederhana lagi, penyerangan dan pertahanan kami tidak lagi terorganisir."

"Tapi kami merasa bisa kembali. Jelas bahwa kami harus segera kembali ke cara kami memulai dan kemudian berhasil mencetak gol-gol indah. Itu (kemenangan yang) pantas, tetapi kami memiliki 10 menit di mana Milan hampir mengubah keseluruhan pertandingan."

Advertising
Advertising

Disaksikan suporternya, Liverpool memulai dengan cara meyakinkan. Mereka unggul lewat gol bunuh diri Fikayo Tomori. The Reds memiliki 13 upaya gol dalam 15 menit pertama, tetapi kemudian malah tertinggal oleh gol Ante Rebic dan Brahim Diaz.

Kemudian gol-gol dari Mohamed Salah, yang gagal mengeksekusi penalti pada babak pertama, dan dari eksekusi penalti Jordan Henderson mengamankan tiga poin penting.
Mereka kini memuncaki klasemen unggul, dua poin dari Porto dan Atletico Madrid yang dalam laga lain bermain imbang 0-0.

Setelah bermain di stadion kosong untuk kampanye Liga Champions musim lalu, Klopp terlihat sangat menikmati kembalinya suporter di Anfield. Seusai laga ia terlihat meninju udara berulang kali.

Apakah dia benar-benar menikmatinya? "Ya, terlepas dari 10 menit itu! Sejujurnya ini sepak bola yang ingin saya lihat, di sebagian besar momen."

AC Milan kembali ke Liga Champions setelah tujuh tahun absen. Mereka terlihat tertekan di sebagian besar laga.

Stefano Pioli. REUTERS

Pelatih Stefano Pioli tetap melihat banyak hal positif dari timnya. "Liverpool memainkan permainan yang hebat terutama di 25 menit pertama. Kemudian kami membalikkannya, sangat disesali kami kebobolan dua gol di babak kedua, juga karena kesalahan kami," katanya.

"Itu adalah pertandingan yang akan membuat kami berkembang pesat dalam hal intensitas dan kualitas. Kami pulang dengan kesadaran bahwa tim dapat berkembang dan bahwa level Liga Champions sangat tinggi, kami harus berusaha lebih keras lagi."

REUTERS

Berita terkait

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

2 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

3 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

19 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

19 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

3 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya