PSG Vs Man City, Lionel Messi dan Marco Verratti Belum Pasti Main Sejak Awal

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Selasa, 28 September 2021 14:14 WIB

Penyerang PSG Lionel Messi. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Lionel Messi dan Marco Verratti belum dapat dipastikan bermain pada laga kedua babak penyisihan Grup A Liga Champions antara PSG vs Man City. Manajer Mauricio Pochettino menyatakan masih akan melihat perkembangan terakhir kedua pemain itu.

Messi telah absen membela PSG dalam dua laga terakhir. Dia mengalami cedera yang mengakibatkan peradangan di tulangnya saat laga kontra Lyon. Marco Verratti absen lebih lama lagi. Dia mengalami cedera saat membela Timnas Italia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 awal bulan ini.

Pochettino menyatakan kedua pemain sebenarnya telah ikut latihan bersama anggota tim lainnya dalam beberapa hari terakhir, akan tetapi dia belum bisa memastikan apakah keduanya akan tampil sejak awal.

"Marco telah berlatih dengan baik dalam beberapa hari terakhir. Kami pikir dia akan jadi bagian dari skuad (untuk laga kontra Manchester City), tetapi saya tak bisa memastikan dia akan bermain dari awal. Tetapi sangt mungkin kita akan melihat dia bermain," kata Pochettino dalam konferensi pers menjelang laga itu.

"Leo dalam posisi yang sama. Perkembangannya sangat baik, dan saya kira dia akan masuk skuad, tetapi saya tak tahu apakah dia akan siap untuk bermain sejak awal."

Advertising
Advertising

Pochettino juga mendapatkan pertanyaan soal Lionel Messi yang belum menunjukkan performa terbaiknya. Menurut dia, hal itu tak lepas dari proses adaptasi yang dijalani Messi. Si pelatih tampak memahami kesulitan Messi bermain bersama PSG karena selama 20 tahun dia hanya bermain untuk satu klub, Barcelona.

"Dia adalah pemain terbaik di dunia, tetapi dia tetap seorang manusia seperti yang lainnya. Dia membutuhkan adaptasi dengan tim barunya, budaya baru dan negara baru." kata Pochettino.

"Dia berada di Barcelona selama 20 tahun, semuanya di sini terasa baru baginya. Seiring waktu, saya tak ragu semuanya akan berjalan baik untuk dia dan kami akan meraih sukses bersama."

Saat kedatangannya ke PSG, Lionel Messi memang mendapatkan beban besar dengan harapan dia bisa menyumbangkan banyak gol bagi tim itu. Pasalnya, dia merupakan pencetak gol tersubur, tak hanya di level klub tetapi juga di level Eropa, semasa masih di Barcelona.

Akan tetapi sejauh ini Messi belum menunjukkan ketajamannya. Dia telah bermain tiga kali bersama PSG tetapi belum menyumbangkan gol atau pun assist.

Laga PSG vs Man City dianggap sebagai laga yang tepat untuk Lionel Messi menunjukkan kelasnya. Dia tercatat sebagai salah satu pemain yang paling banyak mencetak gol ke gawang tim asuhan Pep Guardiola. Saat masih bersama Barcelona, Messi sempat mencetak hattrick ke gawang Manchester City pada ajang Liga Champions musim 2016-2017.

PSG | TRANSFERMARKT

Baca: PSG Vs Man City, Pochettino Sebut Pep Guardiola Pelatih Terbaik di Dunia

Berita terkait

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

12 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

18 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

4 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

4 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

5 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

5 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya