Hasil Sepak Bola PON Papua: Jatim Tekuk Kaltim 5-1, Grup E Masih Ketat

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 8 Oktober 2021 16:57 WIB

Tim Jawa Timur saat tampil di arena sepak bola PON Papua. (ANTARA/Akbar Nugroho Gumay)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Jawa Timur berhasil mengalahkan Kalimantan Timur dengan skor 5-1 dalam pertandingan sepak bola PON Papua di Stadion Barnabas Youwe, Kabupaten Jayapura, Jumat.

Jawa Timur mendapatkan sumbangan lima gol dari Dian Sasongko, Muhamad Faisol Yunus (2 gol), Dwiki Mardiyanto, Malik Prayitno, dan gol bunuh diri bek Kalimantan Timur Ramadhan Yoya Pratama. Sedangkan gol Kalimantan Timur dicetak oleh Agus Santoso.

Pada babak pertama, kedua tim bermain terbuka dan saling menyerang guna berusaha unggul lebih dulu.

Dalam sepuluh menit pertama Jawa Timur l unggul lebih dulu berkat gol penyerang Dian Sasongko yang memanfaatkan umpan Dwiki Mardiyanto sehingga kedudukan 1-0 pada menit 6.

Tak lama kemudian Jawa Timur menggandakan keunggulan melalui penyerang Muhamad Faisol Yunus pada menit ke-9.

Jawa Timur hampir menambah gol dari penyerang Muhamad Faisol Yunus namun sepakan jarak jauhnya ditepis kiper Kalimantan Timur Agus Susanto.

Muhamad Faisol Yunus kembali membuat peluang emas setelah melewati lini belakang lawan termasuk kiper namun tendangannya menyamping di sisi kanan gawang.

Kalimantan Timur memperkecil ketertinggalan setelah penyerang Agus Santoso berhasil memanfaatkan umpan dari sisi kiri yang membuat skor 1-2 pada menit 45+2.

Pada babak kedua, Jawa Timur mencatat peluang emas ketika wasit memberikan penalti usai Muhamad Faisol Yunus dilanggar di kotak terlarang.

Maju sebagai algojo, Muhamad Faisol Yunus sukses menjalankan tugas dengan menendang bola ke sisi kiri gawang yang membuat skor berubah 3-1 pada menit 49.

Jatim kembali menjebol gawang Kalimantan Timur melalui penyerang Dwiki Mardiyanto usai menyambut bola muntah hasil tendangan Muhamad Faisol Yunus yang membuat skor menjadi 4-1 pada menit ke-58.

Tertinggal tiga gol, Kalimantan Timur berusaha memperkecil ketertinggalan salah satunya melalui usaha penyerang Tri Adhitia Saputra, namun tendangannya diamankan kiper Jawa Timur Eko Saputro.

Jawa Timur kembali menambah keunggulan menjadi 5-1 usai upaya gelandang Malik Prayitno tak kuasa dihalau lini pertahanan Kalimantan Timur dan Ramadhan Yoya Pratama membuat gol bunuh diri.

Hasil pertandingan ini membuat persaingan di Grup E masih ketat. Ketiga tim masih berpeluang lolos.

Jawa Timur kini memuncak puncak klasemen denga nilai 3, unggul selisih gol dari Kalimantan Timur. Jawa Barat belum meraih poin.
Selanjutnya Jawa Timur bertanding melawan Jawa Barat dalam laga terakhir Grup E sepak bola putra PON Papua di Stadion Barnabas Youwe, Kabupaten Jayapura, Ahad.

Baca Juga: Tim Sepak Bola Aceh Kalahkan Sumut, Buka Peluang ke Semifinal PON Papua

Berita terkait

PSV Eindhoven Juarai Liga Belanda setelah Kalahkan Rotterdam 4-2

14 jam lalu

PSV Eindhoven Juarai Liga Belanda setelah Kalahkan Rotterdam 4-2

PSV Eindhoven menjuarai Liga Belanda setelah mengalahkan Sparta Rotterdam dengan skor 4-2.

Baca Selengkapnya

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

1 hari lalu

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

Timnas Vietnam sudah memiliki pelatih anyar. VFF) mengumumkan penunjukan Kim Sang-sik sebagai pengganti Philippe Troussier.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

3 hari lalu

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

4 hari lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

4 hari lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

9 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

11 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

17 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

18 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya