Pengumuman Ballon d'Or Makin Dekat, Lionel Messi Jadi Favorit

Minggu, 24 Oktober 2021 22:42 WIB

Penyerang PSG Lionel Messi. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Perebutan Ballon d'Or 2021 telah memasuki tahap akhir, pemain bintang seperti Lionel Messi, Karim Benzema, Robert Lewandowski, Cristiano Ronaldo, dan Jorginho, dalam persaingan ketat.

Messi masih menjadi calon kuat yang difavoritkan menyabet penghargaan untuk ketujuh kalinya pada 29 November, menurut survei terhadap pembaca Marca.

Dalam jajak pendapat baru-baru ini, hasilnya menunjukkan 34 persen pembaca media tersebut mendukung pemain Argentina tersebut. Sebanyak 26 persen memberikan dukungannya kepada Benzema dan 11 persen memilih Lewandowski.

Messi menikmati satu tahun menakjubkan. Pemain berusia 34 tahun tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan pada 2021. Dia mencetak 40 gol dan mencatat 14 assist dalam 48 penampilan untuk Barcelona, Paris Saint-Germain (PSG), dan Argentina.

Lionel Messi mengangkat trofi Copa del Rey setelah Barcelona mengalahkan Athletic Bilbao di Seville, Spanyol, 17 April 2021. REUTERS/Marcelo Del Pozo

Dia mengangkat Copa del Rey lagi bersama Barcelona sebelum mengakhiri penantiannya untuk meraih trofi bersama Argentina dengan memimpin tim nasional negaranya menjuarai Copa America musim panas lalu.

Advertising
Advertising

Ia kini bermain untuk PSG setelah meninggalkan zona nyamannya untuk bisa terus bermain di level tertinggi.

Lionel Messi dan trofi Copa America 2021. REUTERS/Ricardo Moraes

Mantan rekan setimnya di Barcelona yang juga sahabat dekatnya, Luis Suarez, meyakini bahwa Ballon d'Or tahun ini akan diraih Messi.

"Untuk Ballon d'Or Anda tidak hanya harus melihat apa yang telah dilakukan seseorang dalam setahun, tetapi Anda juga harus melihat bagaimana seseorang sebagai pemain," kata Suarez kepada Ole.

"Saya percaya bahwa Messi tidak mempunyai saingan."

Pelatih Argentina, Mauricio Pochettino, yang kini melatih Messi di PSG, juga sangat yakin pemainnya itu bakal meraih penghargaan tersebut.

"Messi harus memenangkan Ballon d'Or, tidak diragukan lagi," ujar Pochettino.

"Jika saya tidak melatih Messi... Saya masih akan mengatakan Messi. Saya berbicara dari hati."

Lionel Messi berfoto dengan enam trofi Ballon d`Or-nya saat penghargaan di Theater du Chatelet, Paris, Prancis, 2 Desember 2019. REUTERS/Christian Hartmann

Jorginho yang merupakan pesaing Messi untuk trofi tersebut, menganggap Messi pantas memenangkannya.

"Jika saya memenangkan Ballon d'Or bukannya Messi, itu akan menjadi skandal, dia harus selalu memenangkannya," kata Jorginho saat wawncara dengan Antonio Cassano di Twitch baru-baru ini.

Meski banyak difavoritkan, Messi mengecilkan peluangnya untuk bisa mengangkat trofi tersebut untuk ketujuh kalinya.

"Saya tidak merasa seperti favorit dan saya tidak pernah suka membicarakan itu sampai ada hasilnya," kata Messi kepada France Football.

"Jika itu terjadi, itu akan luar biasa."

Lionel Messi terakhir kali meraih Ballon d'Or pada 2019. Jika dia kembali meraihnya, trofi itu akan menambah koleksi 38 gelar yang telah dia dapatkan sepanjang kariernya, termasuk enam penghargaan tersebut.

MARCA

Baca Juga: Karim Benzema Mengaku Terinspirasi Cristiano Ronaldo, Ingin Raih Ballon d'Or

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

4 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

6 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

15 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

22 hari lalu

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

25 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

27 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

27 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Persidangan Panama Papers Dimulai Delapan Tahun setelah Skandal Pajak Terungkap

28 hari lalu

Persidangan Panama Papers Dimulai Delapan Tahun setelah Skandal Pajak Terungkap

Sekitar 27 orang akan diadili pada Senin 8 April 2024 atas tuduhan pencucian uang sehubungan dengan skandal penghindaran pajak Panama Papers.

Baca Selengkapnya

Hasil Inter Miami vs Colorado: Lionel Messi Kembali, The Herons Imbang 2-2

29 hari lalu

Hasil Inter Miami vs Colorado: Lionel Messi Kembali, The Herons Imbang 2-2

Kembalinya Lionel Messi belum mampu membuat Inter Miami meraih kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

29 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya