Xavi Hernandez Ingin Urusan Kepindahannya ke Barcelona Bisa Segera Selesai

Kamis, 4 November 2021 18:15 WIB

Xavi Hernandez. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta – Xavi Hernandez semakin dekat dengan kepindahannya ke Barcelona. Perwakilan tim Catalan itu dilaporkan tengah berdiskusi dengan klub Qatar Al Sadd untuk bisa membawa pulang sang legenda klub.

Xavi diharapkan menjadi pelatih baru Barcelona menggantikan Ronald Koeman yang dipecat bulan lalu. Di sisi lain, mantan gelandang tim tersebut, juga menginginkan posisi itu. Namun, kepindahannya akan bisa terwujud jika Al Sadd bersedia melepasnya.

"Kedua klub sedang dalam pembicaraan," kata Xavi mengenai kepindahannya ke Camp Nou, seusai memimpin Al Sadd meraih hasil imbang 3-3 di markas Al-Duhail, Rabu, 3 November 2021.

Pertandingan itu bisa jadi laga terakhir Xavi sebagai pelatih Al Sadd jika akhirnya kedua klub setuju untuk kepindahannya ke Barcelona.

"Saya tidak bisa berbicara lebih banyak, tetapi saya orang yang positif. Mereka harus setuju. Di situlah posisinya. Kedua klub tahu posisi saya dan saya harap ini segera diselesaikan," ujarnya.

Advertising
Advertising

Pelatih Spanyol berusia 41 tahun itu tak menyangkal bahwa ia sangat ingin kembali ke Camp Nou. Keinginannya akan terkabul bila perwakilan dari Barcelona, Rafa Yuste serta Mateu Alemany sukses bernegosiasi dengan Al Sadd.

"Saya sangat menantikan untuk kembai ke rumah. Saya berharap itu terjadi. Akan sangat spektakuler melatih Barcelona. Kami harus mengakhiri 'isme' dan semua bergerak sebagai satu kesatuan," tuturnya.

"Sekarang saya akan makan malam dengan direktur Al Sadd dan Barca," dia menambahkan.

Klub Qatar, Al Sadd, masih berharap bisa mempertahankan Xavi Hernandez di tim mereka, sesuai dengan kontrak yang telah disepakati bersama. Seperti diketahui, legenda Barcelona itu masih mempunyai sisa kontrak dua tahun.

FILZA RAHMA | SPORT ESPANA

Baca Juga: Al Sadd Pastikan Sambut Utusan Barcelona, Langkah Xavi ke Spanyol Mulus

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

4 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

5 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

7 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

7 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

8 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

10 hari lalu

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

11 hari lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

13 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya