Kata Shin Tae-yong Soal 3 Kartu Merah Bagi Timnas Singapura di Piala AFF 2020

Minggu, 26 Desember 2021 00:01 WIB

Pemain timnas Indonesia Ezra Walian melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Singapura dalam pertandingan Leg Kedua Piala AFF di National Stadium, Singapura 25 Desember 2021. Foto : PSSI

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Piala AFF 2020 Shin Tae-yong mengatakan laga semifinal leg kedua melawan Singapura berjalan dengan tensi yang tinggi.

Tidak hanya dalam lapangan, Shin pun melihat dari pinggir lapangan sempat keberatan ketika pemain Singapura mendatangi bench pemain Timnas Indonesia untuk melakukan selebrasi gol.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut juga meminta Pelatih Timnas Singapura Tatsuma Yoshida agar pemainnya tidak mengulang tindakan yang sama. Hasil akhir pertandingan semifinal Piala AFF 2020 Timnas Indonesia menang.

"Pelatih Singapura sudah minta maaf. Dan sudah baik-baik saja," ujar Shin dalam konferensi pers usai laga semifinal Piala AFF 2020 hari ini, Sabtu, 25 Desember 2021.

Shin Tae-yong memuji kepemimpinan wasit Qasim Matar asal Oman. Menurut dia, beberapa pelanggaran pemain Timnas Singapura layak diganjar kartu merah.

Menurut dia, keputusan wasit hari ini betul-betul menguntungkan Timnas Indonesia dengan keputusan yang benar untuk memberikan kartu kuning dan merah kepada pemain Timnas Singapura.

Shin Tae-yong menerangkan keputusan wasit kali ini berbeda dengan leg pertama ketika Timnas Indonesia yang harusnya mendapat penalti malah tidak diberikan.

Pertandingan babak semifinal leg kedua berlangsung sengit antara Timnas Indonesia dan Timnas Singapura yang berakhir dengan skor 4-2. Pertandingan dengan babak tambahan 2x15 menit setelah laga berakhir imbang 2-2 di waktu normal.

Dengan hasil ini, Indonesia lolos ke final dengan agregat 5-3 atas Singapura. Pertandingan leg pertama semifinal berakhir imbang 1-1.

Pada laga semifinal Piaga APP 2020 ini Timnas Singapura harus mendapatkan tiga kartu merah. Pada menit ke-45, bek Safuwan Baharudin dikeluarkan dari lapangan karena dua kartu kuning.

Singapura harus kehilangan satu bek lagi, Irfan Fandi pada menit ke-67, sehingga mereka harus bermain dengan sembilan pemain.

Pada menit ke-118, kiper Singapura, Hassan Sunny diganjar kartu merah setelah melakukan pelanggaran terhadap Irfan Jaya saat hendak menghentikan pemain timnas Indonesia itu. Ikhsan Fandi kemudian menggantikan Hasan sebagai kiper Singapura.

Pertandingan berakhir dengan kemenangan Timnas Indonesia atas Singapura 4-2 di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 Skuad Garuda lolos ke final. Anak asuh Shin Tae-yong akan bertemu tim pemenang Vietnam atau Thailand.

Baca: Shin Tae-yong Pelatih PSSI, Pernah Bersinar di Piala Dunia Rusia

Berita terkait

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

5 jam lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

5 jam lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

9 jam lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

11 jam lalu

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

Badan Tim Nasional (BTN) memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 menghadapi Guinea

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

14 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

1 hari lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

1 hari lalu

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

Perjalanan dari Batam ke Singapura dengan kapal feri hanya butuh waktu sekitar 1 jam. Simak harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

1 hari lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya