Pep Guardiola Ungkap Kunci Sukses Manchester City Puncaki Klasemen Liga Inggris

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Sabtu, 1 Januari 2022 14:36 WIB

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku terkejut karena timnya berhasil unggul jauh dari dua rivalnya, Chelsea dan Liverpool, pada paruh musim pertama Liga Inggris. Dia pun mengungkapkan rahasia di balik keberhasilan timnya yang sempat tertinggal dari kedua rivalnya tersebut.

Dalam konferensi pers menjelang laga kontra Arsenal, Guardiola tak menyatakan tak menyangka bahwa mereka bisa unggul delapan poin dari Chelsea dan sembilan poin dari Liverpool saat ini. Meskipun demikian, dia menyatakan bahwa kompetisi masih cukup panjang karena masih menyisakan paruh kedua.

"Ini adalah situasi yang tak saya duga. Saya tak menduganya karena sebulan lalu kami tertinggal empat, lima atau enam angka dari Chelsea dan Liverpool dan sekarang kami berada di posisi ini," kata Guardiola.

"Tetapi kami masih memiliki 54 poin lagi untuk diraih."

Guardiola menilai Liga Inggris musim ini penuh kejutan. Dia mencontohkan posisi timnya seperti saat menghadapi Leicester City. Saat itu, Kevin de Bruyne cs sempat unggul 4-0 terlebih dahulu pada babak pertama.

Advertising
Advertising

Akan tetapi mereka sempat goyah sehingga Leicester bisa menipiskan skor menjadi 4-3. Beruntung Aymeric Laporte mencetak gol kelima City. Gol kedua Raheem Sterling menutup pertandingan dengan skor 6-3.

Pria asal Spanyol itu menyatakan bahwa mereka mungkin tak akan memenangkan pertandingan jika tak mencetak gol kelima. Dia pun menyatakan kunci sukses Manchester City mampu meraih kemenangan pada laga seperti itu adalah rotasi pemain.

Pep Guardiola menyatakan senang dengan sikap yang ditunjukkan semua pemain di timnya. Baik pemain inti maupun cadangan, menurut dia, sama-sama memiliki semangat dan komitmen tinggi untuk meraih kemenangan.

"Hal paling penting adalah keinginan dan komitmen. Tim harus mengatakan:'ya, saya ingin melakukannyaa, saya ingin pergi ke sana dan mencoba lagi dan mencoba memenangkan pertandingan.'," kata Guardiola.

"Para pemain bersaing di antara mereka sendiri. Saya memiliki lima atau pemain depan hebat dan kami hanya bisa memainkan tiga diantaranya. Dan semua orang terlibat. Raheem dan Riyadadalah pemain terbaik pada laga kontra Leicester dan pada laga berikutnya (melawan Brentford) mereka tak bermain semenit pun."

"Dalam periode seperti ini semua pemain akan terlibat. Dan semua pemain memberikan kontribusi yang luar biasa dan itulah kenapa kami berada di posisi saat ini."

Manchester City saat ini memuncaki klasemen dengan perolehan 50 angka dari 20 laga. Mereka dikuntit oleh Chelsea yang berada di posisi kedua dengan 42 angka. Sementara Liverpool berada di posisi ketiga dengan 41 angka namun baru bermain 19 kali.

Sukses City meraih posisi puncak itu tak lepas dari keberhasilan mereka meraih 10 kemenangan beruntun. Sementara Chelsea yang sempat memuncaki klasemen menderita satu kekalahan dan empat kali imbang dalam rentang waktu yang sama.

Liverpool juga menunjukkan ketidak konsistenan dalam 10 laga terakhir. Skuad asuhan Jurgen Klopp sempat merasakan dua kekalahan dan dua kali imbang.

Manchester City akan berpeluang untuk mempertahankan tren positif itu pada laga malam ini. Mereka akan bertandang ke markas Arsenal yang sedang dirundung masalah Covid-19. Manajer The Gunners Mikel Arteta bahkan dipastikan absen pada laga malam ini karena divonis positif.

Laga Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester City akan digelar pada Sabtu malam 1 Januari 2022 pukul 19.30 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh MolaTV.

MANCHESTER EVENING NEWS

Baca: Jadwal Arsenal vs Man City, Arteta Belum Bisa Dampingi Tim karena Covid-19

Berita terkait

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

12 jam lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

20 jam lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

21 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

22 jam lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

22 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

1 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

1 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya