Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-22: Liverpool Geser Chelsea, Man City Mapan

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 17 Januari 2022 05:24 WIB

Liverpool. REUTERS/Peter Powell

TEMPO.CO, Jakarta - Pergeseran di posisi dua besar klasemen Liga Inggris terjadi setelah sejumlah laga pekan ke-22 berakhir. Liverpool menggeser Chelsea dari peringkat kedua.

Liverpool menang 3-0 atas Brentford di Anfield, Minggu malam. Mereka meraih gol lewat Fabinho, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Takumi Minamino.

Kemenangan itu membuat tim Jurgen Klopp naik ke posisi dengan nilai 45 dari 21 laga. Mereka tertinggal 11 angka dari Manchester City yang sudah bermain 22 kali.
Sehari sebelumnya, Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0. Chelsea kini turun ke peringkat tiga denga nilai 43.

Tanpa Mohamed Salah dan Sadio Mane yang tengah membela negara mereka dalam Piala Afrika, Liverpool sempat kesulitan membongkar pertahanan tangguh Brentford.

Tetapi kemudian jebol satu menit sebelum jeda ketika tendangan sudut dari Trent Alexander-Arnold memantul ke tiang belakang untuk kemudian mengarah kepada Fabinho yang ditanduknya menjadi gol.

Tim London berusaha terus membuktikan diri sebagai lawan yang tangguh dengan mengadakan perlawanan sengit sampai menit ke-69 ketika Oxlade-Chamberlain menanduk umpan silang yang indah dari Andy Robertson guna menggandakan kedudukan.

Pemain pengganti Minamino membungkus kemenangan The Reds dengan mencetak gol setelah bola dari pemain Brentford dicegat oleh Roberto Firmino yang terus dia umpankan kepada penyerang Jepang itu dengan penyelesaian sederhana, demikian Reuters.

Leeds Kalahkan West Ham

Pada laga lainnya, West Ham United menyia-nyiakan kesempatan untuk memperkuat posisi keempat dalam klasemen Liga Premier. Mereka kalah 2-3 dari Leeds United, yang mendapat sumbangan hattrick dari Jack Harrison.

Setelah menang tiga kali berturut-turut, West Ham memiliki kesempatan memperlebar selisih menjadi lima poin dengan Arsenal yang menempati posisi kelima. Arsenal semestinya bertanding melawan Tottenham Hotspur pada hari yang sama namun ditunda.

Marcelo Bielsa kehilangan tujuh pemain karena cedera atau suspensi, namun pelatih Leeds ini sukses menyiasatinya.

Harrison membuka skor pada menit ke-10 menit dengan penyelesaian melengkung tetapi Jarrod Bowen menyamakan kedudukan melalui sundulan pada menit ke-34. Ini adalah gol keempat Bowen dalam tiga pertandingan terakhirnya.

Tiga kemudian Harrison menciptakan gol keduanya setelah meneruskan kerja bagus Luke Ayling pada babak pertama.

Ketika Pablo Fornals membuat West Ham kembali menyamakan kedudukan dengan penyelesaian tepat tujuh menit setelah turun minum, West Ham sepertinya bakal menang, tetapi Leeds merespons gol itu dengan cara yang luar biasa.

Finis yang cekatan dari Harrison setelah manuver memukau Raphinha mengembalikan keunggulan Leeds.

Tendangan luar biasa Raphinha membentur mistar gawang West Ham, sedangkan gol Leeds yang dibuat Mateusz Klich dianulir karena offside.

Kemenangan ini mengangkat Leeds ke peringkat 15 atau sembilan poin di atas zona degradasi, demikian Reuters.

Selanjutnya: Rekap Hasil Pekan Ke-22 dan Klasemen

Berita terkait

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

2 jam lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

11 jam lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

12 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

12 jam lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

12 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

20 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

1 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya