Manchester United Vs West Ham: Cristiano Ronaldo Masuk, Belum Tentu Main

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Sabtu, 22 Januari 2022 10:05 WIB

Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo saat melawan Wolverhampton Wanderers dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 4 Januari 2021. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo masuk ke dalam skuad untuk laga Manchester United vs West Ham malam ini. Meskipun demikian, Manajer Ralf Rangnick tak menjamin dia akan bermain sejak awal.

Dalam konferensi pers menjelang pertandingan, Rangnick sempat meragukan Ronaldo bisa bermain. Pasalnya, si pemain disebut mengalami cedera leher dan harus menjalani perawatan selama kurang lebih tiga jam pada Kamis kemarin.

Selain Ronaldo, Rangnick juga memasukkan nama Edinson Cavani dan Anthony Martial dalam daftar skuadnya. Pemain sayap Jadon Sancho kembali tak masuk ke skuad Setan Merah. Sancho absen pada laga pekan lalu kontra Brentford karena salah seorang anggota keluarganya meninggal.

Paul Pogba, Aaron Wan-Bissaka dan Luke Shaw dipastikan absen karena mengalami cedera. Eric Bailly masih membela negaranya di Piala Afrika sementara Victor Lindelof diistirahatkan karena istri dan anak-anaknya disebut masih mengalami trauma pasca rumahnya dibobol maling beberap hari lalu.

Berikut daftar pemain yang dibawa Ralf Rangnick untuk laga Manchester United vs West Ham:

Advertising
Advertising

Penjaga gawang: David de Gea, Dean Henderson, Tom Heaton

Bek: Diogo Dalot, Raphael Varane, Phil Jones, Harry Maguire, Alex Telles

Gelandang: Nemanja Matic, Fred, Scott McTominay, Donny van de Beek, Jesse Lingard, Juan Mata, Bruno Fernandes

Penyerang: Anthony Martial, Anthony Elanga, Mason Greenwood, Edinson Cavani, Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford

Dengan skuad seperti itu, Rangnick tak akan memiliki banyak opsi di lini belakang. Diogo Dalot dan Alex Telles dipastikan akan menjadi pilihan utama di sisi sayap sementara Harry Maguire dan Raphael Varane sebagai bek tengah.

Di lini tengah, Scott McTominay dan Fred diprediksi akan kembali menjadi pilihan utama Rangnick sebagai gelandang bertahan dengan Bruno Fernandes berkonsentrasi membantu lini serang.

Anthony Elanga dan Mason Greenwood kemungkinan juga akan tetap mempertahankan posisinya setelah tampil apik pada laga kontra Brentford. Sementara posisi Cristiano Ronaldo sangat mungkin digantikan oleh Marcus Rashford atau Anthony Martial.

Laga Liga Inggris antara Manchester United vs West Ham akan berlangsung pada Sabtu malam ini pukul 22.00 WIB dan disiarkan secara langsung oleh MolaTV.

MAN UTD|MANCHESTER EVENING NEWS

Baca: Bos Manchester United Ultimatum Cristiano Ronaldo: Tim Lebih Penting

Berita terkait

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

1 hari lalu

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

1 hari lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

1 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

2 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

2 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

2 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya