Burnley Vs Manchester United, Ralf Rangnick Akui Punya 2 Pekerjaan Rumah

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Selasa, 8 Februari 2022 12:20 WIB

Manajer interim MU Ralf Rangnick mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan Sepak Bola Liga Premier di Old Trafford, Manchester, Ahad, 5 Desember 2021. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Inggris antara Burnley vs Manchester United akan berlangsung pada Rabu dini hari nanti, 9 Februari 2022. Manajer Ralf Rangnick mengakui dirinya memiliki dua pekerjaan rumah besar yang harus dibenahi untuk meraih kemenangan pada laga itu.

Merujuk pada kegagalan mereka di Piala FA setelah disingkirkan Middlesbrough, Rangnick menilai timnya harus lebih tajam di lini depan. Dia menyatakan bahwa United terlalu banyak membuang peluang pada laga itu.

"Ada dua poin yang harus kita semua hadapi pada laga melawan Middlesbrough," ujar Rangnick dalam konferensi pers menjelang laga kontra Burnley.

"Pertama, kami membuang terlalu banyak peluang bersih, 22 tembakan di dalam kotak, 10 peluang emas dan kami seharusnya dengan mudah unggul 3-0 di babak pertama. Seharusnya 6-1 atau 6-2 di akhir pertandingan."

"Saya tak bisa mengingat pertandingan dalam beberapa tahun terakhir dimana tim kami menciptakan lebih banyak tembakan. Secara total, kami memiliki 30 tembakan dan 22 diantaranya dari luar kotak penalti."

Advertising
Advertising

"Pada akhirnya, itu tak memberikan kami hasil yang kami inginkan, tetapi kami mendominasi pertandingan dan saya kira kami bermain baik dalam menciptakan peluang-peluang itu."

Hal kedua yang menjadi sorotan Ralf Rangnick adalah pertahanan skuad Setan Merah yang kerap kedodoran. Menurut dia, mereka tak boleh membiarkan hal itu terjadi lagi karena akan memberikan lawan kesempatan.

"Yang kedua adalah 10 detik sebelum kami kebobolan, itu adalah situasi counter-pressing yang sempurna di dalam wilayah permainan mereka, kami mengambil waktu tetapi tidak mengambil bola menjauh dari mereka dan delapan detik kemudian kami kalah jumlah di kotak kami. Itu adalah gol handball dan saya masih yakin gol ini seharusnya dianulir, tetapi kami seharusnya tidak membiarkan situasi seperti itu terjadi," kata dia.

Lini serang Manchester United memang layak mendapatkan sorotan. Di Liga Inggris musim ini, mereka merupakan tim dengan produktivitas gol paling rendah dari lima tim teratas.

Cristiano Ronaldo cs tercatat baru mencetak 36 gol dari 22 laga. Mereka bahkan kalah produktif ketimbang West Ham yang telah menciptakan 41 gol.

Di sektor pertahanan, lini belakang United juga merupakan salah satu yang terburuk dari 10 tim teratas. Gawang David de Gea telah kebobolan 30 kali, hanya lebih baik dari West Ham dan Leicester City.

Laga Liga Inggris antara Burnley vs Manchester United akan berlangsung pada Rabu, 9 Februari 2022, pukul 03.00 WIB. Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung oleh SCTV dan MolaTV.

MANCHESTER EVENING NEWS|THE SUN

Baca: Liga Inggris Selasa Malam Ini: Prediksi Burnley vs Manchester United

Berita terkait

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

6 jam lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

8 jam lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

8 jam lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

1 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

2 hari lalu

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

Unai Emery merayakan hari istimewa bersama Aston Villa setelah membawa klub Liga Inggris itu meraih satu tiket ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

Tottenham Hotspur dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan karena kalah 0-2 dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

2 hari lalu

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

Manchester City berada di posisi sangat menguntungkan dalam perebutan gelar juara Liga Inggris 2023-2024. Simak komentar Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya