Jadwal Liga Italia Akhir Pekan Ini, Napoli Vs Inter Milan Live di RCTI

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Jumat, 11 Februari 2022 19:34 WIB

Logo Serie A Liga Italia. (Antara)

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga Italia akhir pekan ini akan dihiasi oleh laga dua tim papan atas Napoli vs Inter Milan. Apa pun hasil laga itu akan menguntungkan bagi AC Milan.

Inter Milan yang akhir pekan lalu kalah 1-2 dari AC Milan harus meraih kemenangan untuk mempertahankan posisi puncak klasemen. Pasalnya skuad asuhan Simone Inzaghi hanya unggul satu angka saja dari Napoli yang berada di posisi kedua.

Sementara Napoli harus menang karena meskipun hanya tertinggal satu angka saja, mereka telah menjalani satu pertandingan lebih banyak dari Inter Milan. Selain itu mereka juga harus menghindar dari kejaran AC Milan yang berada di posisi ketiga. Gli Azzuri dan Rossonerri sebenarnya memiliki perolehan angka yang sama tetapi unggul selisih gol.

Karena itu, apa pun hasil laga itu akan sangat menguntungkan bagi AC Milan. Skuad asuhan Stefano Pioli minimal bisa naik ke peringkat kedua jika berhasil meraih kemenangan atas Sampdoria pada laga lainnya.

Sementara Juventus yang berada di posisi keempat juga menghadapi laga tak mudah. Mereka harus melawat ke markas Atalanta yang berada tepat di bawahnya. Kedua tim hanya terpaut dua angka di klasemen.

Advertising
Advertising

Berikut jadwal Liga Italia pekan ke-25:

Sabtu, 12 Februari 2022

21:00 WIB - Lazio vs Bologna - beIN Sports 3

Ahad, 13 Februari 2022

00:00 WIB - Napoli vs Inter Milan - RCTI, beIN Sports 3
02:45 WIB - Torino vs Venezia - beIN Sports 3
18:30 WIB - AC Milan vs Sampdoria - beIN Sports 3
21:00 WIB - Hellas Verona vs Udinese - beIN Sports 3

Senin, 14 Februari 2022

00:00 WIB - Sassuolo vs AS Roma - beIN Sports 3
02:45 WIB - Atalanta vs Juventus - RCTI, beIN Sports 3

Persaingan memperebutkan gelar juara Liga Italia atau scudetto musim ini dipastikan masih akan sangat ketat. Meskipun tertinggal cukup jauh, Juventus dipastikan masih bisa mengejar Inter Milan, Napoli dan AC Milan dengan 14 laga tersisa.

Di papan bawah, Salernitana, Genoa dan Venezia yang berada di dua posisi paling dasar klasemen juga masih berpeluang untuk keluar dari zona degradasi.

Berikut klasemen Liga Italia hingga pekan ke-24:


Setelah melakoni laga pada jadwal Liga Italia, Inter Milan masih akan dihadang oleh partai berat lainnya. Mereka harus menjamu Liverpool pada laga pertama babak 15 besar Liga Champions Kamis pekan depan. Juventus masih bisa sedikit bernafas lega karena mereka baru akan bermain pada pekan berikutnya.

Baca: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini dan Siaran Langsungnya

Berita terkait

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

2 hari lalu

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim

Baca Selengkapnya

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

3 hari lalu

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

Inter Milan menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Serie A yang berhasil mengamankan scudetto di laga derby.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

3 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

3 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

3 hari lalu

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

4 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

4 hari lalu

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

Napoli menelan kekalahan 0-1 di kandang Empoli dalam lanjutan pekan ke-33 Serie A Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

Jadwal Liga Italia akan memasuki fase penting. Derby Della Madonnina, antara AC Milan dan Inter Milan, akan menjadi laga penentuan gelar juara.

Baca Selengkapnya