Manchester United vs Atletico Madrid, Rangnick Berharap Ketajaman Ronaldo

Reporter

Terjemahan

Selasa, 15 Maret 2022 15:14 WIB

Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo berselebrasi setelah menjebol gawang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Inggris, 12 Maret 2022. Dengan kemenangan ini, Manchester United kini berada di peringkat 4 klasmen sementara Liga Inggris dengan total 50 poin dari 29 pertandingan. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United vs Atletico Madrid akan menjalani laga penentu di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Kedua tim akan saling mengalahkan pada Rabu dini hari, 16 Maret 2022 waktu Indonesia di Stadion Old Trafford.

Pada pertemuan pertama, kedua tim berbagi skor 1-1. Gol Atletico datang dari Joao Felix pada menit ke-7 dan dibalas oleh pemain depan MU Anthony Elanga pada menit 80.

Manajer Manchester United Ralf Rangnick menegaskan kepada para pemain agar bisa mencetak gol lebih dulu di laga nanti. Menurut dia, amat penting bagi timnya untuk menjebol gawang lawan lebih awal mengingat para pemain Atletico Madrid gemar memperlambat tempo permainan.

Dari pengamatan Rangnick, Atletico Madrid tidak terlalu peduli dengan tim yang menguasai jalannya pertandingan dengan penguasaan bola yang dominan. Hal itu yang harus jadi perhatian para pemain.

"Dalam 5 pertandingan terakhir, (Atletico) menguasai bola kurang dari 50 persen. Kami sadar akan hal itu dan perlu memastikan kami tidak kebobolan sama sekali," ujar Rangnick.

Advertising
Advertising

Di laga nanti, Rangnick mengatakan membutuhkan kontribusi dari pemain senior Cristiano Ronaldo. Dalam banyak kesempatan pemain Portugal itu kerap tampil apik saat bermain di Liga Champions. Rekor pertemuannya dengan Atletico Madrid pun terbilang cukup bagus.

Manajer asal Jerman itu tak menuntut banyak dari Ronaldo, yakni seperti saat Manchester United mengalahkan Tottenham Hotspur 3-2. Di laga itu, Ronaldo memborong tiga gol MU alias mengemas hat-trick.

“Jika (Ronaldo) bisa mencetak tiga gol lagi, kita lihat saja nanti,” ujar Rangnick. “Penampilannya secara keseluruhan bagus, sangat bagus dan mudah-mudahan, kami berharap mendapatkan ini darinya besok."

Kendati demikian, Rangnick menegaskan hal utama dalam laga nanti adalah bagaimana bermain secara kolektif dan bukan mengandalkan satu pemain saja. “Ini bukan hanya tentang Cristiano, ini tentang tim. Itu yang kami bicarakan tentang pra-pertandingan untuk pertandingan besok.

Mengutip Transfermarkt, pertemuan Cristiano Ronaldo kerap meraih kemenangan bersama timnya saat bentrok dengan Atletico Madrid di Liga Champions. Dari 11 pertandingan, pemain berusia 37 tahun ini menang 6 kali, 3 kali imbang, dan 2 kali kalah dengan mencetak 7 gol.

Secara keseluruhan, pemilik nomor punggung 7 di Manchester United ini sudah 36 kali menghadapi Atletico Madrid di berbagai ajang dengan jumlah gol sebanyak 25.

Baca: Prediksi Manchester United vs Atletico Madrid di Liga Champions Malam Ini

MARCA

Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

2 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

2 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

4 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

6 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

7 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

7 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya