Real Madrid Disebut Akan Lepas Luka Jovic di Bursa Transfer Musim Panas

Reporter

Antara

Selasa, 22 Maret 2022 20:33 WIB

Pemain baru Real Madrid, Luka Jovic menunjukkan jerseynya di lapangan Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Rabu, 12 Juni 2019. Pesepak bola berusia 21 tahun menjadi rekrutan kedua Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini. REUTERS/Susana Vera

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Luka Jovic tidak lama lagi akan segera meninggalkan Real Madrid. Pemain asal Serbia dikabarkan bakal dilepas Madrid pada bursa transfer musim panas ini.

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti disebut tidak memasukkan Jovic dalam skema permainan untuk musim depan. Ia akan diberi kesempatan bermain lebih banyak dengan tampil bersama klub lain.

Ancelotti sebelumnya pernah berupaya mendapatkan pemain berusia 24 tahun itu saat masih menangani klub Italia, Napoli.

Dengan status pinaman, beberapa klub Eropa dikabarkan menaruh minat pada Jovic sejak bursa transfer Januari 2022. Mereka yang tertarik dengan Jovic diantaranya Arsenal, Everton, AC Milan, dan Borussia Dortmund.

Luka Jovic diboyong Real Madrid pada musim panas 2019 dengan nilai transfer mencapai 60 juta euro. Ia meneken kontrak dengan durasi bermain hingga 2025.

Nilai kontrak sebesar itu membuat sejumlah klub peminat sulit mendapatkannya. Sehingga kemungkinan besar dia akan dipinjamkan saja.

Sejak datang ke Santiago Bernabeu, Jovic hanya mencetak tiga gol dan empat assist dalam 49 pertandingan. Angka itu berbeda jauh saat dia bermain untuk Eintracht Frankfurt.

Bersama klub lamanya Luka Jovic sukses mengemas 40 gol dan sepuluh assist dari 93 pertandingan. Hal itu yang membuat Real Madrid tertarik untuk mendatangkannya.

Baca: Xavi Hernandez Tak Sangka Barcelona Mendominasi Laga Lawan Real Madrid

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

1 jam lalu

Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Kalahkan MU dan Pastikan Perebutan Gelar Liga Inggris Berlangsung hingga Hari Terakhir

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengungkapkan kegembiraannya setelah timnya menang 1-0 atas Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris pekan 37.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

2 jam lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-37: Arsenal Kembali ke Puncak usai Kalahkan MU, Manchester City Masih dalam Kondisi Lebih Diuntungkan

Arsenal kembali naik ke puncak klasemen Liga Inggris setelah menekuk Manchester United (MU) dengan skor 1-0 pada pekan ke-37.

Baca Selengkapnya

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

4 jam lalu

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

Pertandingan final Liga Champions 2023-2024 akan mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid. Simak rekor head-to-head kedua tim.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

Arsenal merebut kembali posisi puncak klasemen dari Manchester City setelah menekuk Manchester United (MU) 1-0 pada pekan ke-37 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

20 jam lalu

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain serta prediksi pertandingan Manchester United vs Arsenal pekan ke-37 Liga Inggris hari ini.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

1 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

1 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

1 hari lalu

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

Real Madrid berhasil lolos ke Liga Champions 2023/2024. Kualitas pemain pelapis yang bagus menjadi salah satu kunci sukses klub Liga Spanyol tersebut.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

1 hari lalu

Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

Kompetisi Liga Champions Eropa musim 2023/2024 akan memasuki babak final. Simak jadwal dan fakta penting duel Dortmund vs Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Sambil Puji Arsenal, Pelatih Manchester City Pep Guardiola Bilang Perburuan Gelar Liga Inggris Belum Akan Berakhir

1 hari lalu

Sambil Puji Arsenal, Pelatih Manchester City Pep Guardiola Bilang Perburuan Gelar Liga Inggris Belum Akan Berakhir

Manajer Manchester City Pep Guardiola tahu bahwa pertarungan gelar Liga Inggris akan berlangsung hingga pekan terakhir.

Baca Selengkapnya