Shin Tae-yong: Timnas U-19 Indonesia Butuh Pemain Bagus di 5 Posisi

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 20 Juli 2022 20:01 WIB

Shin Tae-yong. ANTARA/Hafidz Mubarak

TEMPO.CO, Jakarta - Shin Tae-yong mengatakan bahwa Timnas U-19 Indonesia membutuhkan pemain berkualitas bagus di lima posisi agar bisa bersaing di Piala Dunia U-20 2023.

Lima posisi itu adalah bek tengah sebagai stopper, bek kiri, bek kanan, pengatur serangan dan gelandang bertahan.

Adapun pengatur serangan ini dicari untuk menjadi pelapis Marselino Ferdinan. Sejatinya Arkhan Fikri bisa berada di sektor tersebut, tetapi Shin menilai postur pesepak bola bertinggi badan 1,65 meter itu belum ideal.

"Tekniknya (skill) bagus. Namun tingginya kurang. Saat tampil di Piala Dunia U-20 nanti, kami akan menghadapi tim dengan postur tinggi dan kekar," ujar Shin Tae-yong dalam rapat evaluasi dan program kerjanya sebagai pelatih bersama PSSI, Rabu, 20 Juli 2022.

Sebagai jalan keluar, juru taktik asal Korea Selatan itu pun menyodorkan solusi naturalisasi.

Menanggapi hal tersebut, PSSI menegaskan siap memberikan bantuan. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan pun meminta Shin agar memastikan nama-nama pemain yang akan dinaturalisasi maksimal pada Agustus 2022.

Sejauh ini, sempat ada tiga pemain berkewarganegaraan Belanda keturunan Indonesia yang mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-19 yakni Kai Boham, Jim Croque dan Max Christoffel. Akan tetapi, performa mereka dianggap Shin belum layak.

Untuk itulah PSSI menyarankan agar timnas U-19 melakukan TC di Belanda, rencananya pada September 2022 setelah menjalani Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

"Di Belanda, banyak pemain yang memiliki darah Indonesia. Jadi akan lebih mudah jika kami melakukan TC di sana dibandingkan negara lain karena bisa melihat langsung pemain yang diinginkan," tutur Iriawan.

Aganda terdekat Timnas U-19 Indonesia adalah berlaga dalam Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14-18 September 2022. Pada kompetisi yang akan berlangsung di Indonesia tersebut, Indonesia satu grup dengan Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste. Shin Tae-yong menargetkan timnya mampu lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.

Adapun Piala Dunia U-20 2023 berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia.

Baca Juga: Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 2 Pemain Asing Maung Bandung yang Sempat Cedera Bisa Main

Berita terkait

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

8 jam lalu

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Pemain Persija Jakarta Rayhan Hannan dan Dony Tri Pamungkas etik pelajaran berharga usai tampil bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

9 jam lalu

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi berharap Alfeandra Dewangga bisa menambah kekuatan Timnas U-23 Indonesia di playoff Olimipadei Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

10 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan generasi emas sepak bola Indonesia telah lahir tercermin dari prestasi timnas Indonesia U-23.

Baca Selengkapnya

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Ivar Jenner Akui Para Pemain Kelelahan

13 jam lalu

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Ivar Jenner Akui Para Pemain Kelelahan

Ivar Jenner menegaskan kemenangan menjadi harga mati yang harus diraih Timnas U-23 pada laga Indonesia vs Guinea pada playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

15 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

Erick Thohir ingin persiapan Timnas Indonesia menghadapi playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, pada 9 Mei mendatang berjalan optimal.

Baca Selengkapnya

3 Masalah Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

15 jam lalu

3 Masalah Timnas Indonesia U-23 Jelang Lawan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Pengamat sepak bola Mohamad Kusnaeni mengungkapkan tiga masalah Timnas Indonesia U-23 yang harus diperbaiki sebelum melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

15 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di ibu kota Prancis, Paris, untuk memainkan pertandingan playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

21 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes kembali tampil saaat timnya, Venezia, mengalahkan Feralpi Salo 2-1 pada pekan ke-37 Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

1 hari lalu

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

Simak tiga fakta penting laga timnas U-23 Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024, salah satunya pertandingan digelar tertutup.

Baca Selengkapnya

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

1 hari lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya