Hasil Liga 1: Borneo FC vs Arema FC 3-0, Nur Hardianto Borong Dua Gol

Reporter

Tempo.co

Minggu, 24 Juli 2022 17:41 WIB

Borneo FC. (pialapresiden.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Borneo FC vs Arema FC pada pekan pertama Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu, 24 Juli 2022, berakhir dengan skor 3-0.

Tim tuan rumah, Borneo FC, berhasil menaklukkan tim berjuluk Singo Edan, berkat dua gol yang dicetak Nur Hardianto pada menit ke-3 dan menit ke-6, serta tambahan gol dari M. Sihran pada tambahan waktu.

Bermain di hadapan pendukungnya, tim asuhan Milomir Seslija mampu mencetak gol cepat. Nur Hardianto menjebol gawang Arema FC pada menit ke-3 lewat sundulan kepala setelah berhasil menyambut umpan matang dari Terens Puhiri.

Nur Hardianto kembali memaksa kiper Adilson Maringa memungut bola dari gawangnya hanya selang tiga menit kemudian. Dia mencetak gol keduanya juga melalui sundulan kepala. Kali ini, umpan dikirim oleh Stefano Lilipaly.

Arema FC tak mampu mencetak gol balasan hingga istirahat pergantian babak. Kedudukan pun tetap 2-0 untuk keunggulan Borneo FC.

Advertising
Advertising

Tertinggal dua gol, Arema FC melakukan perubahan strategi dengan melakukan pergantian empat pemain sekaligus. Pelatih Eduardo Almeida memasukkan Hanis Sagara, Dedik Setiawan, Ilham Udin Armaiyn, dan Adam Alis. Mereka masuk menggantikan Irsyad Maulana, Muhammad Rafli, Gian Zola, dan Renshi Yamaguchi.

Pergantian pemain membuat serangan Arema meningkat. Namun, mereka tetap kesulitan mencetak gol balasan.

Arema FC mempunyai peluang untuk bisa menciptakan gol dengan keunggulan jumlah pemain setelah Borneo FC kehilangan Leo Guntara yang diusir keluar lapangan karena mendapatkan kartu merah. Tetapi, Evan Dimas dan rekan-rekannya tak bisa membuat gol.

Borneo FC malah mampu mencetak gol ketiga pada menit tambahan, menit ke-90+2', melalui M. Sihran. Pemain yang baru masuk dari bangku cadangan pada menit ke-78 menggantikan Kei Hirose mencetak gol melalui sundulan kepala. Dia dengan cepat menyambar bola dari tendangan bebas Stefano Lilipaly yang membentur mistar.

Dengan hasil ini, Borneo FC meraih tiga poin pertamanya di Liga 1 2022-2023. Kemenangan atas Arema FC 3-0 ini sekaligus menjadi balas dendam kekalahan agregat 1-0 mereka di final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Riko Simanjuntak Tak Dimainkan saat Persija Jakarta Dikalahkan Bali United, Ini Penjelasan Thomas Doll

Berita terkait

Hasil Liga 1: Hajar Borneo FC 3-2, Madura United Tantang Persib Bandung di Final Championship Series

17 jam lalu

Hasil Liga 1: Hajar Borneo FC 3-2, Madura United Tantang Persib Bandung di Final Championship Series

Malik Risaldi dan Francisco Rivera berperan penting dalam kemenangan Madura United atas Borneo FC di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

4 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

4 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

4 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

Madura United berhasil meraih kemenangan atas Borneo FC pada leg pertama babak semifinal Championships Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Madura United vs Borneo FC akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan.

Baca Selengkapnya

Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

5 hari lalu

Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

Pertandingan Madura United vs Borneo FC akan hadir di leg pertama semifinal Championships Series Liga 1, Rabu malam ini. Simak prediksinya.

Baca Selengkapnya

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

5 hari lalu

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

Duel Madura United vs Borneo FC pada leg pertama semifinal championship Series Liga 1 akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

5 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

David da Silva mencetak gol pada menit ke-90+9 saat laga Bali United vs Persib Bandung di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya