Pelatih Chonburi FC Puji Riko Simanjuntak, Layak Main di Liga Thailand

Reporter

Antara

Minggu, 24 Juli 2022 23:19 WIB

Selebrasi pemain Persija saat laga Grand Launcing Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta, Ahad, 24 Juli 2022. Pertandingan Persija Melawan Chonburi FC ini berakhir dengan skor imbang 3-3. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Chonburi FC Sasom Pobprasert memberikan apresiasi kepada penampilan pemain sayap Persija Jakarta Riko Simanjuntak. Pelatih yang menangani klub asal Liga Thailand itu menilai Riko layak berkarier di Thailand karena memiliki kualitas mumpuni.

Hal itu disampaikan Sasom usai skuadnya ditahan imbang Persija dengan skor 3-3 pada laga persahabatan di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu, 24 Juli 2022. Pertandingan itu merupakan bagian dari peluncuran atau peresmian stadion yang berada di bawah tata kelola Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Dia pemain bagus, cepat. Tekniknya apik. Saya merasa dia bisa bermain di Thailand," kata pelatih berusia 54 tahun itu. Dalam pertandingan kontra Chonburi FC, Riko Simanjuntak mencetak dua gol dan membuat satu assist untuk Persija Jakarta.

Pemain asal Pematangsiantar, Sumatra Utara, itu beberapa kali membuat pertahanan Chonburi kelabakan dengan kelincahan dan akselerasinya. Melihat penampilan Riko tersebut, asisten pelatih Persija Ferdiansyah menilai wajar apresiasi yang diberikan Sasom.

"Riko bisa membuat perbedaan di lini depan. Dia layak bermain di Thailand. Intinya, siapa pun yang bekerja keras bisa bermain di Liga Thailand," tutur Ferdiansyah.

Persija Jakarta bermain seri 3-3 saat menjamu Chonburi FC. Dalam pertandingan itu gol Persija dibuat Riko Simanjuntak (dua gol) dan Taufik Hidayat. Sementara Chonburi melesakkan gol melalui Yoo Byung-soo (dua gol) dan Danilo.

Tim berjuluk Macan Kemayoran ini mengandalkan para pemain muda dalam laga tersebut. Pasalnya, sehari sebelumnya, Persija harus meladeni Bali United pada laga perdana Liga 1 Indonesia.

Sebelumnya sudah ada sejumlah nama pemain Indonesia yang berkarir di Liga Thailand. Beberapa di antaranya seperti Yanto Basna (pernah bermain untuk klub Khon Kaen FC, Sukhothai FC dan PT Prachuap FC), Ryuji Utomo (PTT Rayong), Terens Puhiri (Port FC).

Lalu Todd Ferre (Lampang FC), Greg Nwokolo (Chiangrai United, BEC Tero Sasana/Police Tero FC), Victor Igbonefo (Chiangrai United, Super Power FC, Navi FC, Swat Cat/Nakhonratchasima Mazda FC, PTT Rayong), Sergio van Dijk (Suphanburi FC), dan Irfan Bachdim (Chonburi FC).

Baca: Laga Grand Launching JIS: Persija Jakarta Ditahan Chonburi FC, Skor 3-3

Advertising
Advertising

Berita terkait

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

6 menit lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

3 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

4 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

4 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

13 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

21 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

23 jam lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya