Bima Sakti: Pemain Timnas U-16 Masih Demam Panggung di Piala AFF U-16

Senin, 1 Agustus 2022 01:46 WIB

Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 berselebrasi usai melawan Timnas Filipina U-16 saat laga AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Ahad , 31 Juli 2022. Timnas U-16 Indonesia mengalahkan Timnas Filipina U-16 dengan skor akhir 2-0. ANTARA/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-16 Indonesia memetik kemenangan dengan skor 2-0 atas Filipina pada laga perdana Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu, 31 Juli 2022. Meski menang, pelatih timnas U-16, Bima Sakti, belum puas dengan penampilan para pemainnya tersebut.

Pelatih berusia 46 tahun itu mengakui anak asuhnya mengalami demam panggung alias gugup pada laga perdana di Grup A Piala AFF U-16 2022. Ia sudah melihat bahwa ada beberapa masalah yang harus diperbaiki oleh timnas U-16 Indonesia agar bisa tampil lebih baik pada laga berikutnya.

Aspek ini utamanya berkaitan dengan penyelesaian akhir. Sebab, ia melihat banyaknya peluang tercipta gagal berbuah menjadi gol. "Alhamdulillah, yang penting kami menang dahulu. Memang ada beberapa poin-poin yang perlu kami benahi untuk menghadapi laga kedua. Masih ada waktu dua hari untuk kita melakukan evaluasi dan juga bisa dimanfaatkan untuk recovery pemain," kata Bima Sakti.

Melawan Filipina, Indonesia terlebih dulu unggul melalui gol bunuh diri Jared Pena pada menit ke-3. Tim asuhan Bima Sakti tak mengendurkan serangannya setelah gol tersebut. Sejumlah peluang gol berhasil diciptakan. Namun, tim Merah Putih baru berhasil mencetak gol lagi pada menit ke-37 lewat Arkhan Kaka Purwanto memanfaatkan bola umpan lambung dari sisi kanan pertahanan Filipina.

Di babak kedua, timnas U-16 membuat sejumlah peluang mencetak gol. Namun, kelemahan dalam penyelesaian akhir membuat mereka gagal mencetak gol tambahan. Ditambah lagi, penampilan kiper Filipina, Cesar Alonso Castro, berhasil membuat para pemain Indonesia frustrasi. Skor berakhir 2-0 untuk kemenangan timnas U-16 Indonesia.

Menurut Bima Sakti, tim pelatih juga mengakui bahwa aspek paling menonjol yang menjadi catatan dan evaluasi laga ini ialah rasa gugup anak asuhnya. Sebab, pertandingan melawan Filipina ini menjadi pertandingan internasional pertama bagi sebagian besar pemain di skuadnya.

Advertising
Advertising

"Sebenarnya ada banyak peluang, tapi tidak bisa dimanfaatkan menjadi gol. Mudah-mudahan pada laga berikutnya bisa kami perbaiki. Menurut saya, hal ini sebetulnya wajar karena mereka baru pertama kali tampil di pertandingan level internasional. Yang jelas, kami bersyukur bisa menang 2-0."

Dengan hasil ini, timnas U-16 Indonesia berada di urutan kedua klasemen sementara Grup A Piala AFF U-16 2022 dengan koleksi tiga poin dari satu laga. Pada pertandingan berikutnya, anak asuh Bima Sakti akan berjumpa dengan timnas U-16 Singapura di Stadion Maguwoharjo, Rabu 3 Agustus 2022, pada pukul 20.00 WIB.

Baca juga : Klasemen Piala AFF U-16 Usai Timnas U-16 Indonesia Menang 2-0 atas Filipina

Berita terkait

Shin Tae-yong Targetkan Kemenangan saat Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

11 jam lalu

Shin Tae-yong Targetkan Kemenangan saat Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menargetkan kemenangan pada dua laga penutup putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

13 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia sama sekali tidak terbebani andaikan dalam kontrak baru nanti dirinya dibebani target tinggi oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Akan Berusaha Lancar Bahasa Indonesia setelah Kontrak Latih Skuad Garuda Diperpanjang hingga 2027

16 jam lalu

Shin Tae-yong Akan Berusaha Lancar Bahasa Indonesia setelah Kontrak Latih Skuad Garuda Diperpanjang hingga 2027

Shin Tae-yong telah menangani Timnas Indonesia selama 4,5 tahun dan akan menjabat hingga 2027 setelah kontraknya diperpanjang oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Profil Thom Haye, Pemain Keturunan Sulawaesi yang Dikabarkan Akan Pindah ke Como 1907

16 jam lalu

Profil Thom Haye, Pemain Keturunan Sulawaesi yang Dikabarkan Akan Pindah ke Como 1907

Thom Haye dikabarkan akan ke Como 1970 setelah kontraknya dengan SC Heerenveen berakhir.

Baca Selengkapnya

Indonesia Jadi Tuan Rumah Turnamen Sepak Bola Piala AFF U-16 dan Piala AFF U-19 2024

1 hari lalu

Indonesia Jadi Tuan Rumah Turnamen Sepak Bola Piala AFF U-16 dan Piala AFF U-19 2024

Indonesia akan menjadi tuan rumah tunamen sepak bola tingkat Asia Tenggara untuk dua kelompok umur sekaligus, yakni Piala AFF U-16 dan Piala AFF U-19.

Baca Selengkapnya

Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

1 hari lalu

Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

Thom Haye mengungkapkan keinginannya untuk bermain di luar Belanda usai resmi berpisah dengan SC Heerenveen.

Baca Selengkapnya

5 Kabar Terkini Timnas U-16 Indonesia: Jadwal, Fokus Latihan, dan Target di Piala AFF

2 hari lalu

5 Kabar Terkini Timnas U-16 Indonesia: Jadwal, Fokus Latihan, dan Target di Piala AFF

Timnas U-16 Indonesia sedang bersiap untuk mengikuti turnamen Piala AFF U-16 yang akan digelar di kandang sendiri. Simak perkembangan terkini.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jens Raven yang akan Berproses untuk Naturalisasi

2 hari lalu

Mengenal Jens Raven yang akan Berproses untuk Naturalisasi

Saat ini Jens Raven bermain sebagai penyerang di FC Dordrecht

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Sebut Pemain Timnas U-23 Punya 3 Bekal Jika Gabung Timnas Indonesia Senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 hari lalu

Erick Thohir Sebut Pemain Timnas U-23 Punya 3 Bekal Jika Gabung Timnas Indonesia Senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan tiga bekal yang dimiliki pemain Timnas U-23 jika bergabung dengan Timnas Indonesia senior.

Baca Selengkapnya

Indonesia Berstatus Tuan Rumah Piala AFF U-16 2024, Ini yang Jadi Target Pelatih Nova Arianto

2 hari lalu

Indonesia Berstatus Tuan Rumah Piala AFF U-16 2024, Ini yang Jadi Target Pelatih Nova Arianto

Timnas U-16 Indonesia berstatus sebagai juara bertahan dan tuan rumah untuk Piala AFF U-16 2024 pada 21 Juni hingga 4 Juli mendatang.

Baca Selengkapnya