BRI Liga 1: Prediksi PSIS Semarang vs Barito Putera Main Sabtu Sore

Reporter

Skor.id

Sabtu, 6 Agustus 2022 06:00 WIB

PSIS Semarang vs Barito Putera. Twitter/Liga1

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan BRI Liga 1 Sabtu sore, 6 Agustus 2022 akan mempertemukan PSIS Semarang vs Barito Putera. Duel kedua kesebelasan yang diadakan pukul 15.30 WIB diprediksi bakal berjalan ketat.

Bermain di hadapan pendukung sendiri di Stadion Jatidiri, PSIS Semarang harus bisa memanfaatkan keuntungan tersebut untuk meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1. Pasalnya, tim berjuluk Mahesa Jenar ini baru meraih satu poin dari dua laga.

Pada pekan pertama, PSIS bermain imbang 1-1 saat menjamu Rans Nusantara FC. Lalu di laga kedua, mereka kalah dari Arema FC. Sebaliknya, Barito Putera bisa bangkit usai kalah telak 0-8 dari Madura United pada pekan pertama. Mereka bangkit dan menang 3-1 saat bertemu Borneo FC.

Mengutip Antara, Jumat, 5 Agustus 2022, Pelatih PSIS Semarang Sergio Alexandre mengatakan tim pelatih sudah menganalisa permainan Barito dan menyiapkan pola latihan untuk menghadapinya. "Kami sudah pelajari dan siapkan game model untuk menghadapinya," katanya.

Pada laga nanti, PSIS berpeluang memainkan pemain yang baru direkrut, yakni Titus Bonai. Ia untuk sementara bisa menggantikan peran Carlos Fortes yang saat ini sedang menjalani pemulihan karena cedera.

Advertising
Advertising

Pelatih Barito Putera, Dejan Antonic, enggan gegabah kendati PSIS belum diperkuat pemain utamanya di lini depan. Ia mengatakan baik PSIS maupun Barito memiliki materi pemain yang bagus.

"PSIS tim yang bagus di musim lalu dan di musim ini memiliki pemain baru," ujar Dejan. Di sisi lain, kompetisi BRI Liga 1 baru saja dimulai dan masih panjang.

Meski demikian, ia menyebut kompetisi Liga 1 ini masih panjang. Oleh sebab itu, ia menegaskan kepada para pemainnya fokus dan disiplin yang akan menjadi faktor penentu di setiap laga.

Fakta kedua tim

Kapten sekaligus penyerang Hari Nur Yulianto butuh tambahan tujuh gol lagi untuk menjadikan dirinya sebagai top skor PSIS di kompetisi era Liga 1. Saat ini, rekor tersebut masih dipegang oleh Bruno Silva yang mengemas 26 gol dalam 59 penampilan.

Lalu kapten sekaligus winger senior Barito Putera, Rizky Pora baru saja mengukuhkan diri sebagai penyumbang assist terbanyak di Liga 1. Itu didapatnya setelah memberikan servis untuk gol Renan Alves dalam laga melawan Borneo FC.

Untuk catatan terbaru dari pekan kedua, pemain bertahan PSIS Semarang Alfeandra Dewangga memiliki statistik cukup apik. Dia berhasil mencatat sapuan terbanyak yakni sembilan kali pada pekan kedua Liga 1 2022-2023. Dari Barito Putera, bek tengah Renan Alves berhasil mencatat intersep terbanyak untuk pekan kedua Liga 1 2022-2023 dengan jumlah delapan.

Perkiraan susunan pemain

PSIS Semarang
Ray Redondo; Fredyan Wahyu, Syiha Buddin, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra; Eka Febri, Oktavianus Fernando, Wawan Febrianto; Taisei Marukawa, Titus Bonai, Hari Nur Yulianto
Pelatih: Sergio Alexandre

Barito Putera
Joko Ribowo; Bagas Kaffa, Renan Alves, Dendi Maulana, Frank Sokoy; Bayu Pradana, Luthfi Kamal; Ferdiansyah, Mike Ott, Rafael Gomes; Rafael Silva
Pelatih: Dejan Antonic

5 pertemuan terakhir

- 10 Februari 2022 PSIS Semarang 1-2 Barito Putera
- 20 Oktober 2021 Barito Putera 0-1 PSIS Semarang
- 22 Oktober 2019 Barito Putera 2-0 PSIS Semarang
- 30 Juni 2019 PSIS Semarang 0-0 Barito Putera
- 13 Oktober 2018 PSIS Semarang 1-0 Barito Putera

Prediksi PSIS vs Barito Putera

Kedua tim punya peluang yang sama untuk meraih kemenangan. Namun, Barito Putera sedikit diunggulkan jika bisa bermain lepas. Kehadiran Titus Bonai di lini depan PSIS Semarang jelas butuh adaptasi, tapi gol bisa datang dari siapa saja. Laga bisa berakhir dengan imbang.

Baca: Klasemen BRI Liga 1 Pekan Ketiga Setelah Laga PSM Makassar vs Persija Jakarta Berakhir 1-1

ANTARA

Berita terkait

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

7 jam lalu

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi berharap Alfeandra Dewangga bisa menambah kekuatan Timnas U-23 Indonesia di playoff Olimipadei Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Guinea: Elkan Baggott dan Dewangga Pilihan Tepat Gantikan Rizky Ridho dan Justin Hubner?

14 jam lalu

Indonesia vs Guinea: Elkan Baggott dan Dewangga Pilihan Tepat Gantikan Rizky Ridho dan Justin Hubner?

Mohammad Kusnaeni mengungkapkan masalah yang bisa menghampiri Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga pada laga Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

11 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

15 hari lalu

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

19 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

19 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Barito Putera akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1. Simak H2H, fakta menarik, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

19 hari lalu

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

19 hari lalu

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

Persija Jakarta hanya memiliki 15 pemain yang siap dimainkan menjelang pertandingan Liga 1 2023/2024 melawan Persis Solo Rabu malam ini.

Baca Selengkapnya

Liga 1 Pekan Ke-31: Rekap Hasil, Jadwal Siaran Langsung Hari Ini, Klasemen, dan Top Skor

20 hari lalu

Liga 1 Pekan Ke-31: Rekap Hasil, Jadwal Siaran Langsung Hari Ini, Klasemen, dan Top Skor

Jadwal Liga 1 2023-2024 pada Selasa, 16 April 2024, akan menampilkan tiga pertandingan, dua di antaranya disiarkan langsung Indosiar.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

21 hari lalu

Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Liga 1 pekan ke-31, Senin, 15 April 2024, menampilkan laga Persita Tangerang vs Persib Bandung. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya