Cristiano Ronaldo Tuding Media Banyak Berbohong Soal Rumor Transfernya

Rabu, 17 Agustus 2022 08:06 WIB

Ekspresi pemain Manchester United Cristiano Ronaldo setelah timnya dikalahkan oleh Brighton and Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 8 Agustus 2022. Manchhester United ditumbangkan tamunya Brigthon 1-2. REUTERS/Toby Melville

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo akhirnya buka suara tentang masa depannya di Manchester United. Menghadapi banyak rumor kepergian dari Old Trafford pada bursa transfer musim panas ini, pemain asal Portugal itu mengklaim bahwa media berbohong soal pemberitaannya.

"Mereka akan mengetahui kebenarannya ketika mereka wawancara dalam beberapa pekan. Media berbohong," ujar Ronaldo dikutip dari Skysports pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Kabar kepergian Ronaldo ramai selama satu bulan terakhir. Ia dikabarkan bersikeras untuk hengkang dari Manchester United untuk memenuhi ambisinya bermain di Liga Champions musim depan. Sejumlah klub juga sempat dikait-kaitkan untuk menampung peraih lima gelar Ballon d'Or tersebut.

Ia pun dikabarkan tidak senang dengan bagaimana pers menggambarkan situasinya selama dua bulan terakhir. "Saya punya buku catatan dan dalam beberapa bulan terakhir dari 100 berita tentang saya, hanya lima yang benar. Bayangkan bagaimana itu bisa terjadi. Percayalah tentang hal itu," kata Ronaldo.

Ronaldo tidak bergabung dengan skuat Manchester United untuk sebagian besar laga pramusim di tengah desas-desus kepergiannya. Pada satu titik, ia bahkan dikaitkan dengan rival sekota Real Madrid, Atletico Madrid. Akun Instagram @cr7.o_lendario, sebuah halaman untuk penggemar Ronaldo, berbagi klaim dari jurnalis El Chiringuito dan teman pribadinya, Edu Aguirre, yang mengatakan Atletico Madrid tertarik untuk mengontrak Ronaldo.

Advertising
Advertising

Manajer Atletico Diego Simeone tidak berbicara secara terbuka tentang masalah ini. Aguirre mengklaim bahwa klub takut akan reaksi pendukung. Namun, klub juga tidak berada dalam kondisi keuangan yang baik untuk membayar gaji pemain berusia 37 tahun tersebut.

Unggahan itu juga mengatakan bahwa Ronaldo memiliki tawaran dari lima hingga enam klub. Beberapa klub sempat dirumorkan untuk merekrut Ronaldo seperti Bayern Munchen, Chelsea, Paris Saint-German, Juventus, Real Madird, hingga AC Milan dan Inter Milan. Namun, semua klub itu membantah sekaligus menolak untuk merekrutnya.

Cerita berlanjut saat hubungan Ronaldo dan United terlihat tidak harmonis. Ia pergi dari Old Trafford saat Manchester United menghadapi laga uji coba melawan Rayo Vallecano. Ia meninggalkan stadion ketika pertandingan tersisa 10 menit. Di laga perdana Liga Inggris, Ronaldo turun dari bangku cadangan saat timnya melawan Brighton.

Mungkin Ronaldo masih menjadi andalan Manchester United di bawah Erik ten Hag, tetapi performanya belum menjanjikan. Ia gagal membawa Man United keluar dari dua kekalahan melawan Brigton dan Brentford yang membuat klub terbenam di dasar klasemen Liga Inggris.

Pada Rabu malam, Ronaldo kembali membuat kehebohan dengan menuduh media berbohong. Dia juga menjelaskan bahwa dia akan mengungkapkan kebenaran tentang rumor tranfer dalam sebuah wawancara yang akan datang.

SKYSPORTS | FOOTBALL ESPANA

Baca juga : Manchester United Terpuruk, Gary Neville Ungkap Fakta Horor Soal Perekrutan Pemain

Berita terkait

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

4 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

6 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

12 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

16 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

16 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

22 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya