Indonesia Ingin 2 Uji Coba Internasional Sebelum ke Piala Dunia Amputasi 2022

Reporter

Skor.id

Rabu, 17 Agustus 2022 16:39 WIB

Pemain Timnas Sepakbola Amputasi Indonesia hadir di Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga, Jakarta, Kamis, 17 Maret 2022. Pemerintah akan menyiapkan sejumlah fasilitas pemusatan latihan menjelang Piala Dunia Amputasi 2022, di antaranya akomodasi yang dibutuhkan selama di Turki, serta kebutuhan ahli nutrisi untuk para pemain. TEMPO / Hilman Fathurrahman W'

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas sepak bola amputasi Indonesia terus mempersiapkan diri menuju Piala Dunia Amputasi 2022 yang akan diadakan pada Oktober ini di Turki. Pelatih Timnas Indonesia Bayu Guntoro optimistis tim asuhnya bisa bersaing di putaran final nanti.

Menurut dia, masa persiapan timnas amputasi Indonesia pascalolos dari kualifikasi Piala Dunia Amputasi 2022 berjalan dengan baik dan tertata. Ia mengatakan upaya memperbaiki kinerja tim sudah menunjukan perkembangan yang bagus.

"Saya terus membenahi cara bermain mereka. Yang paling utama adalah proses pengambilan keputusan setiap pemain," ujar Bayu Guntoro mengutip dari Skor.id, Rabu, 17 Agustus 2022.

Bayu mengatakan rata-rata para pemain binaannya tidak punya latar belakang sebagai pemain sepak bola. Hal itu menjadi salah satu tugas utama baginya. "Namun, saya sangat optimistis kalau perkembangan tim ini semakin hari semakin bagus dan itu menyenangkan," tuturnya.

Bekerja di sebuah perusahaan olahraga bernama Indo One Sports, Bayu Guntoro mendapat amanah melatih timnas sepak bola amputasi Indonesia. Langkah itu dimulai dari perusahaannya yang menawarkan program dan tempat latihan untuk tim ini.

Advertising
Advertising

Meski melatih pesepak bola penyandang disabilitas, Bayu tak terlalu kesulitan menerapkan programnya. Sebab, dia merupakan pesepak bola aktif dan baru gantung sepatu pada 2021 selepas membela Persija Barat di Liga 3 DKI Jakarta.

Sebelumnya, Bayu adalah pemain Persiba Balikpapan dan pernah berkarier di luar negeri, tepatnya di Liga Timor Leste. "Di Timor Leste, saya membela dua tim berbeda yaitu Assalam FC dan Academica," kata Bayu Guntoro.

Di Piala Dunia Amputasi 2022 ini, Bayu Kuntoro ingin membawa anak asuhnya jadi juara. Ia menilai peluang itu selalu terbuka. Bayu mengatakan semua bisa diatasi dengan kekompakan tim, semangat para pemain, dan motivasi serta dukungan yang lain.

Untuk uji coba yang masuk dalam program Timnas Indonesia, Bayu ingin ada empat pertandingan pemanasan sebelum ke Piala Dunia Amputasi 2022. "Dua uji coba dengan tim lokal, satu sudah terlaksana dan kami menang 13-0," ujar Bayu Guntoro.

Dua uji coba berikutnya, ia berharap para pemain bisa menjalani laga melawan tim internasional. "Lawannya mungkin Jepang dan Polandia. Tetapi, asosiasi yang akan menentukan semua itu," kata dia.

Timnas sepak bola amputasi Indonesia akan bersaing dengan 26 negara di Piala Dunia Amputasi 2022. Dari Asia selain timnas sepak bola amputasi Indonesia, yang lolos adalah Jepang, Iran, Irak, dan Uzbekistan.

Baca: Timnas Indonesia Target Tembus 8 Besar Piala Dunia Amputasi 2022

Berita terkait

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

40 menit lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

1 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

Timnas U-23 Indonesia akan berlaga di babak semifinal Piala Asia U-23 2024, melawan Uzbekistan Senin malam ini.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

5 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Bembang Nurdiansyah Puji Capaian Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Minta Lebih Waspada Hadapi Uzbekistan

6 jam lalu

Bembang Nurdiansyah Puji Capaian Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Minta Lebih Waspada Hadapi Uzbekistan

Legenda Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, menilai pencapaian Timnas U-23 di Piala Asia U-23 AFC 2024 merupakan hasil kerja sama banyak pihak.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

8 jam lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

9 jam lalu

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

Plan Indonesia dan YPAC mengingatkan masyarakat soal isu kesetaraan melalui lomba lari bertajuk 'Run for Equality'.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

19 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

Timnas U-23 Uzbekistan mengambil langkah besar menuju gelar keduanya pada Piala Asia U-23 2024. Pelatih dan pemain mulai menyiapkan strategi.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

21 jam lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

22 jam lalu

Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

23 jam lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya