Casemiro Diperkenalkan sebagai Pemain Baru Manchester United Menjelang Laga Lawan Liverpool

Reporter

Tempo.co

Selasa, 23 Agustus 2022 05:09 WIB

Pemain baru Manchester United, Casemiro, melambaikan tangan kepada penggemar di Old Trafford, menjelang laga melawan Liverpool, Selasa dinihari WIB, 23 Agustus 2022. |REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Casemiro diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United di hadapan penggemar di Old Trafford menjelang laga melawan Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris, Senin malam waktu setempat atau Selasa dinihari WIB, 23 Agustus 2022.

Casemiro diboyong dari Real Madrid dengan kesepakatan sebesar 60 juta pound sterling (sekitar Rp 1,1 triliun) ditambah bonus sebesar 10 juta pound sterling (sekitar Rp 175,4 miliar) itu diikat kontrak empat tahun sengan opsi tambahan 12 bulan di Old Trafford.

Acara perkenalan itu dilakukan setelah Casemiro menyampaikan salam perpisahan kepada Real Madrid, klub yang dibelanya dalam sembilan tahun terakhir, dalam konferensi pers pada Senin.

Sebelumnya, acara perkenalan Casemiro dilaporkan bakal ditunda karena alasan visa yang belum beres, menurut Mirror. Ternyata, hal itu tidak terjadi dan pemain Brasil itu bisa menyapa para pendukung Setan Merah yang memenuhi stadion kebanggaan klub.

"Saya telah bekerja dengan banyak manajer hebat dalam karier saya dan setelah bertemu dengan Erik dan mendengar ide-idenya, saya tidak sabar untuk bekerja sama dengannya, stafnya, dan rekan satu tim baru saya pada tahun-tahun mendatang," kata Casemiro kepada situs resmi klub.

Advertising
Advertising

Mengenai pemain barunya, Casemiro, Ten Hag mengatakan kepada Sky Sports: "Dia adalah semen di antara batu-batu. Itulah yang kami cari pada musim panas ini. Kami telah menemukannya dan saya sangat senang."

Namun, penandatanganan Casemiro telah dicap sebagai "keputusasaan" oleh para pakar Sky Sports dan mantan pemain United, Roy Keane dan Garry Neville.

"Mereka putus asa," kata mantan kapten dan gelandang United, Keane. "Tapi dia pemain berkualitas. Dia mendapatkan kontrak jangka panjang dengan banyak uang, sama dengan (Christian) Eriksen mendapatkan kontrak tiga tahun."

"Agen pasti senang kesepakatan dengan Manchester United. Ketika Anda putus asa, Anda harus membayar lebih, saya kira."

Neville mengaku tidak bersemangat dengan penandatanganan yang dilakukan bekas klubnya saat ini. Sebab, dia meyakini bahwa mereka bukan bagian dari strategi awal musim panas.

"Setiap klub lain benar-benar tepat, Anda tidak melihat mereka bermain seperti pinball di bursa transfer, dari satu ke yang lain," kata Neville.

"(Frenkie) De Jong, ke (Adrien) Rabiot, dan kemudian akhirnya menjadi Casemiro dengan kontrak fenomenal yang akan menelan biaya klub 160 juta pound sterling."

Neville meyakini seharusnya penandatanganan Casemiro yang berumur 30 tahun dengan kontrak lima tahun tidak terjadi.

Casemiro menjadi rekrutan keempat Manchester United di bawah Erik ten Hag pada musim panas ini, menyusul kedatangan Christian Eriksen, Tyrell Malacia, dan Lisandro Martinez.

Kemenangan pertama Manchester United atas Liverpool 2-1 pada pekan ketiga Liga Inggris menyusul dua kekalahan sebelumnya, akan membuat mereka percaya diri mengejar tambahan pemain sebelum bursa transfer ditutup pada 1 September nanti.

SKY SPORTS, MIRROR

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester United vs Liverpool 2-1, Jadon Sancho dan Marcus Rashford Cetak Gol

Berita terkait

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

3 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

7 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

10 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

16 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

19 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

20 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya