Jadwal dan Prediksi Borneo FC vs Madura United di Liga 1 Sabtu 1 Oktober, Live Indosiar

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 1 Oktober 2022 11:55 WIB

Borneo FC. ANTARA/ Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Borneo FC vs Madura United akan hadir pada pekan ke-11 Liga 1, Sabtu, 1 Oktober 2022. Kedua tim akan berhadapan di Stadion Segiri, Samarinda, mulai 15.30 WIB, dalam laga yang disiarkan Indosiar.

Borneo FC menyambut kedatangan Madura United dengan kepercayaan diri tinggi. Tim berjuluk Pesut Etam itu sudah bangkit: mencatatan dua kemenangan beruntun setelah sebelumnya menemui hasil buruk di tiga pertandingan.

Meski begitu, Borneo FC saat ini sudah tidak lagi dilatih Milomir Seslija yang secara mengejutkan diistirahatkan oleh klub. Sebagai gantinya, Pesut Etam sudah memiliki Andre Gaspar sebagai pelatih kepala anyar dan sudah memimpin latihan tim.

Pelatih asal Brasil itu datang dengan segudang pengalaman dan memiliki catatan bermain di Liga Champions Asia 2019. Kendati demikian, hal ini bisa menjadi pedang bermata dua bagi Borneo FC karena skuadnya harus membangun chemistry antara pelatih dengan pemain.

Hal itu tentu bisa menjadi celat bagi Madura United untuk bisa mencuri poin dari markas lawannya. Hal itu juga disampaikan pelatih Madura United, Fabio Lefundes, yang mengaku pihaknya diuntungkan dengan pergantian kepelatihan di Borneo FC.

Advertising
Advertising

Lantaran, dia menilai, di tim bakal ada perubahan besar-besaran. Dan kemungkinan masih caretaker Miftahudin Mukson dan Akhyar Ilyas yang mendampingi tim saat laga nanti.

"Kemungkinan besar ya (menguntungkan), karena kalau ada pergantian pelatih, kemungkinan ada beberapa pergantian juga di dalam sana," ujar Fabio, Senin.

"Serta, tergantung dari berapa banyak waktunya pelatih baru punya kerja sama tim dengan pemain," kata dia.

Perkiraan Susunan Pemain:

Borneo FC: Angga Saputro; Diego Michiels, Wildansyah, Javlon Guseynov, Leo Guntara; Kei Hirose, Hendro Siswanto; Terens Puhiri, Jonathan Bustos, Muhammad Sihran; Matheus Pato.
Pelatih: Andre Gaspar.

Madura United: Miswar Saputra; Reva Adi, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Novan Setya Sasongko; Zulfiandi, Lee Yujun, Hugo Gomes; Kadek Raditya, Albertto Goncalves, Lulinha.
Pelatih: Fabio Lefundes.

Hasil Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:

14/6/2022 - Borneo FC 1-0 Madura UInited
25/3/2022 - Borneo FC 0-1 Madura United
14/12/2021 - Madura United 2-2 Borneo FC
18/9/2019 - Boreno FC 2-1 Madura United
25/5/2019 - Madura United 3-0 Borneo FC.

Prediksi Borneo FC vs Madura United

Kedua tim memiliki peluang menang sama besar. Kemungkinan laga Liga 1 ini berakhir seri juga sangat terbuka.

Baca Juga: Prediksi Dewa United vs Rans Nusantara FC di Liga 1 Sore Ini

Berita terkait

Head-to-Head Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Skuad Garuda Dihantui Catatan Buruk

3 jam lalu

Head-to-Head Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Skuad Garuda Dihantui Catatan Buruk

Timnas U-23 Indonesia tidak pernah menang atas Uzbekistan baik di level U-23 maupun senior. Bagaimana catatan pertemuannya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Prediksi Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan bakal tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

19 jam lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

1 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

2 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya