David de Gea Dipuji Erik ten Hag Usai Manchester United vs West Ham 1-0 di Liga Inggris

Reporter

Senin, 31 Oktober 2022 11:01 WIB

Aksi kiper Manchester United, David de Gea saat menghalau tendangan bola pemain Liverpool dalam laga persahabatan tur pramusim di Bangkok, Thailand, 12 Juli 2022. REUTERS/Chalinee Thirasupa

TEMPO.CO, Jakarta - Kiper David de Gea mendapat pujian dari pelatih Manchester United, Erik ten Hag, usai kemenangan atas West Ham di Old Trafford dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-14, Minggu, 30 Oktober 2022.

David de Gea melakukan sejumlah aksi penyelamatan gemilang dalam laga tersebut, ketika The Hammers melakukan serangan bertubi-tubi ke gawangnya.

Pasukan David Moyes meningkatkan tekanannya ke lini pertahanan United, terutama di babak kedua. Merespons situasi itu, skuad Setan Merah pun berjibaku menjaga keunggulan 1-0. Cristiano Ronaldo pun terlihat turut membantu turun ke belakang.

Manchester United mencetak gol lewat sundulan Marcus Rashford yang brilian, menerima umpan silang yang dikirim Christian Eriksen pada menit ke-38.

Erik ten Hag mengaku sangat puas menyaksikan penampilan timnya menghadapi West Ham. Menurut dia, tim asuhannya bermain dengan semangat tim yang sangat tinggi.

Advertising
Advertising

"Senang rasanya merasakan pertarungan yang kami miliki bersama dan kami harus mempertahankannya," kata pelatih Belanda itu usai laga, seperti dikutip dari laman resmi klub.

Mantan pelatih Ajax itu menilai pasukannya bermain bersama-sama mempertahankan gawangnya tidak kebobolan. "Ini tentang mempertahankan gawang (tidak kebobolan) dan melakukannya bersama, dan saya juga senang melihat penamilan individu, seperti David de Gea, dia luar biasa hari ini, dengan penyelamatan yang dia lakukan pada akhir," kata Ten Hag.

"Kami cukup baik mempertahankan kotak kami dan memiliki kiper yang brilian. Tapi itu dilakukan bersama, Anda mulai di depan tetapi kemudian, akhirnya, Anda harus melindungi kotak dan bagaimana kami melakukannya, bagaimana kami saling mendukung, bagaimana kami saling menutupi, bagaimana kami saling memotivasi, saya sangat senang dengan proses itu," tuturnya.

Pemain Manchester United Marcus Rashford melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang West Ham United dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 30 Oktober 2022. Manchester United meraih tiga angka lewat gol tunggal Rashford. REUTERS/Peter Powell

Gol tunggal Marcus Rashford membawa timnya meraih kemenangan kedua beruntun, setelah imbang melawan Chelsea, sekaligus menjaga rekor tak terkalahkan dalam delapan laga terakhir di semua kompetisi.

Hasil itu sekaligus membuat Manchester United naik ke peringkat lima klasemen Liga Inggris dengan 23 poin dari 12 laga, terpaut 8 angka dari Arsenal yang berada di puncak. Laga berikutnya, David de Gea dan rekan-rekannya akan bertading di markas Real Sociedad untuk laga terakhir babak penyisihan grup Liga Europa pada Kamis malam waktu setempat.

MAN UTD

Baca Juga: Manchester United vs West Ham 1-0, Erik Ten Hag: Di Tim Ini, Ada Semangat untuk Menang

Berita terkait

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

58 menit lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

3 jam lalu

Manajer West Ham David Moyes Tidak Akan Bantu Manchester City dan Arsenal Berburu Gelar Liga Inggris

West Ham United punya pengaruh besar dalam perebutan gelar juara Liga Inggris pekan ini. Bagaimana pengaruhnya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

7 jam lalu

Prediksi Manchester City vs West Ham di Pekan Terakhir Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Manchester City vs West Ham United akan tersaji pada laga pekan ke-38 Liga Inggris 2023-2024. Peluang The Citizens meraih gelar juara besar?

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

7 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Everton di Liga Inggris Pekan Terakhir: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Arsenal vs Everton akan tersaji pada pekan terakhir Liga Inggris 2023-2024. Kemenangan tak cukup membawa Arsenal menjadi juara.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

8 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

23 jam lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

1 hari lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

2 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.

Baca Selengkapnya