Duel Prancis vs Maroko di Piala Dunia 2022, Antoine Griezmann Jadi Kunci Permainan Les Bleus

Rabu, 14 Desember 2022 18:19 WIB

Pemain Prancis Antoine Griezmann melakukan selebrasi usai menang atas Inggris pada pertandingan perempat final Piala Dunia 2022 di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar, 11 December 2022. REUTERS/Hannah Mckay

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps salut kepada Antoine Griezmann yang mampu memainkan peran utama dalam perjalanan Les Bleus ke semifinal Piala Dunia 2022. Menjadi kreator serangan tim, ia mengakui bahwa pemain Atletico Madrid itu harus melewati masa-masa sulit sebelum turnamen sepak bola terbesar di dunia tersebut.

Deschamps memuji Griezmann menjelang pertandingan melawan Maroko di babak semifinal Piala Dunia 2022. Ia berambisi membawa Prancis menjadi negara Eropa pertama yang mencapai final Piala Dunia berturut-turut sejak Italia pada 1938.

Ketika Kylian Mbappe dan Olivier Giroud selalu masuk menjadi tokoh utama dengan jumlah golnya, Griezmann juga menjadi kunci permainan Les Bleus, terutama di lini tengah. "Dia menjalani turnamen yang hebat, tetapi kami membutuhkan dia untuk tampil sebaik itu di pertandingan berikutnya," kata Deschamps.

Griezmann telah menciptakan lebih banyak peluang (17) dan mencatat lebih banyak peluang assist (2,9) dari pemain mana pun di Piala Dunia Qatar. Dua umpan saat Prancis melawan Inggris di perempat final membuatnya mengoleksi tiga assist sepanjang turnamen.

Setelah menjalani musim yang sulit bersama Barcelona dan Atletico, performa Griezmann mengejutkan beberapa pihak. Namun, tidak bagi Deschamps. “Dia adalah tipe pemain yang benar-benar dapat mengubah tim karena dia pekerja keras dan sangat berbakat secara teknis. Dia memainkan peran yang sedikit berbeda di Piala Dunia ini, tetapi itu cocok untuknya," kata dia.

Advertising
Advertising

"Dia suka bertahan sama seperti menyerang dan menjadi playmaker. Tentu saja, tanggung jawab utamanya bukanlah memenangkan bola. Kaki kirinya sangat bagus, dia menciptakan peluang untuk yang lain. Dia adalah seseorang yang selalu memikirkan tim di atas segalanya. Dia pekerja keras, mungkin lebih dari kebanyakan pemain," ujar Deschamps.

"Dia sudah menjadi pemain elite dunia selama 10 tahun hingga sekarang. Tentu saja, dia melewati masa-masa sulit seperti pemain mana pun, tapi dia secara mental sangat kuat. Seperti semua pemain kelas dunia, dia dalam performa terbaiknya di pertandingan yang paling penting," ujar pelatih berusia 54 tahun itu memuji Antoine Griezmann menjelang pertandingan Prancis vs Maroko.

Baca juga : Prediksi Prancis vs Maroko di Semifinal Piala Dunia 2022 Kamis Dinihari WIB

Berita terkait

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

11 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

12 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

15 hari lalu

Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

Atletico Madrid berhasil melakukan comeback dan menang 3-1 saat menjamu Girona dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

16 hari lalu

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.

Baca Selengkapnya

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

32 hari lalu

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

34 hari lalu

Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

Mahamadou Diawara meninggalkan timnas U-19 Prancis, karena ia tidak diperbolehkan berpuasa selama latihan

Baca Selengkapnya

Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

36 hari lalu

Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

Mahamadou Diawara, bintang muda Prancis beragama islam, memilih meninggalkan Timnas U-19 karena tidak diperbolehkan menjalankan ibadah puasa.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

36 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

36 hari lalu

Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

Pertandingan antara Prancis vs Jerman akan tersaji dalam pertandingan uji coba di Stadion Groupama, Minggu, 24 Maret 2024, pada pukul 03.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

37 hari lalu

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.

Baca Selengkapnya