Erik ten Hag Puji Bruno Fernandes Usai Manchester United Libas Real Betis 4-1 di Liga Europa

Reporter

Jumat, 10 Maret 2023 13:38 WIB

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memuji penampilan Bruno Fernandes, dalam kemenangan 4-1 atas Real Betis di leg pertama babak 16 Liga Europa, Jumat dinihari WIB, 10 Maret 2023. Hasil itu menjadi kebangkitan Setan Merah setelah dibantai 7-0 oleh Liverpool di Liga Inggris akhir pekan lalu.

Dalam duel Manchester United vs Real Betis di Old Trafford, Bruno Fernandes mencetak satu gol dan menciptakan satu assist untuk gol Antony. Dua gol lainnya dibuat Marcus Rashford dan Wout Weghorst.

"Dia adalah pemain terbaik di lapangan dan itu menunjukkan kepribadiannya. Dia bermain sedikit lebih dalam malam ini, dia brilian," kata Ten Hag melontarkan pujiannya untuk kapten Man United itu.

"Daia adalah seorang pemimpin dalam playmaking dari dalam dan mengendalikan ritme permainan. Dia miliki banyak umpan bagus di antara lini dan dari sana kami menciptakan banyak peluang," ujar pelatih Belanda itu menambahkan.

Manchester United. REUTERS/Phil Noble

Ten Hag menambahkan saat berbicara kepada BT Sport: "Dia memimpin tim sejak menit pertama dengan permainannya, dengan penguasaan bola, membuat ritme permainan dan mencetak gol, jadi saya senang."

Advertising
Advertising

Fernandes menjadi pemain Manchester United yang paling banyak mendapatkan kritik setelah kekalahan memalukan di kandang Liverpool. Bahkan, posisinya sebagai kapten tim pun dipertanyakan.

Namun, dia menjawab kritik tersebut dengan tampil luar biasa, membawa Setan Merah mengalahkan Real Betis. Hasil itu bisa menjadi modal penting bagi tim asuhan Erik ten Hag menghadapi laga kedua nanti di kandang Real Betis pekan depan.

Apa yang terjadi saat melawan Liverpool akhir pekan lalu menjadi kekalahan telak ketiga di Liga Inggris menyusul kejadian di Brentford dan Manchester City pada awal musim.

Saat melawan Real Betis, Manchester United merespons dengan mencetak tiga gol di babak kedua menyusul hasil imbang di babak pertama.

Sebelumnya, setelah kekalahan memalukan di Liverpool, Ten Hag mengungkapkan rasa frustasinya terhadap penampilan para pemainnya. "Ini bukan tentang mengabaikan pertandingan Minggu, kami membuat kesalaan dan kami dipukul untuk itu. Kami tidak mengontrol standar yang kami miliki."

"Jika Anda bisa mengatakan kami menunjukkan kepuasan, Anda tidak akan pernah bisa melakukan itu di sepak bola papan atas. Pada pekan-pekan sebelum (kekalahan dari Liverpool) saya tidak senang dengan penampulan melawan Leicester di babak pertama."

'Terkadang Anda membutuhkan hasil yang buruk untuk membuka mata semua orang terlebih dahulu."

Mengenai susunan pemain yang diturunkan untuk menghadapi Real Betis sama dengan skuad yang dimainkan saat kekalahan telak lawan Liverpool, Ten Hag menjelaskan keputusannya mempertahankan tim itu sebagai motivasi bagi para pemainnya untuk menebus kesalahan di Liga Europa.

"Ya, tapi saya pikir itu adalah susunan pemain terbaik ketika saya melihat Betis. Kami telah memainkan 23 pertandingan berturut-turut dengan satu kekalahan dan meskipun yang ke-24 adalah kekalahan besar, Anda tidak dapat mengabaikan 22 pertandingan sebelumnya, di mana tim ini bermain sangat baik."

Manchester United akan kembali menghadapi Real Betis di leg kedua babak 16 besar Liga Europa pada Kamis pekan depan. Namun, sebelumnya, mereka akan menjamu Southampton dalam lanjutan Liga Inggris pada Minggu, 12 Maret 2023.

SKY SPORTS

Pilihan Editor: 10 Fakta Menarik Laga Manchester United vs Real Betis di Leg 1 Babak 16 Besar Liga Europa

Berita terkait

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

9 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

11 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

12 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

16 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

23 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

1 hari lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

2 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

4 hari lalu

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.

Baca Selengkapnya