Cerita Fans Gagal War Tiket Timnas Indonesia vs Argentina di Hari Pertama Penjualan

Senin, 5 Juni 2023 15:49 WIB

Situs penjualan tiket.com untuk penjualan tiket timnas Indonesia.

TEMPO.CO, Jakarta - Tiket timnas Indonesia vs Argentina mulai dijual pada hari ini Senin, 5 Juni 2023 mulai pukul 12.00 WIB. Penjualan kali ini khusus ditujukan untuk nasabah bank BRI.

Antusiasme pecinta sepak bola yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut secara langsung cukup tinggi. PSSI melalui keterangannnya mengatakan pada hari pertama tiket sudah habis terjual dalam waktu 15 menit.

"Penjualan tiket FIFA Matchday: Indonesia vs Argentina di hari pertama khusus nasabah BRI telah habis dalam waktu 15 menit. Terima kasih banyak antusiasnya, sobat Garuda," tulis PSSI.

Agis Saeful, pecinta sepak bola Indonesia, menceritakan kisahnya berburu tiket timnas Indonesia vs Argentina pada hari ini. Kepada Tempo, dia mengaku telah mempersiapkan diri satu jam sebelum penjualan tiket dimulai.

Agis rencananya ingin membeli tiket kategori 3 seharga Rp 600 ribu. Namun upayanya itu menemui jalan buntu saat hendak melakukan pembayaran.

Advertising
Advertising

"Kalau dihitung dari persiapan mulai dari jam 11 (siang), seperti war-war tiket pada biasanya masuk dulu webnya (dan) nggak saya refresh sampai teng jam 12 (siang)," ujar dia saat dihubungi Tempo, Senin, 5 Juni 2023.

"Nggak dihitung berapa kali nyoba. Karena pas jam 12 (siang) dibuka pembelian tiket, langsung memilih kategori, lanjut pembayaran," kata Agis. "Nah, saat mau lanjut pembayaran ini terus-terusan coba lagi, coba lagi tiket yang diinginkan kategori 3 dan nggak dapet."

Tak jauh berbeda, Dimas Setiawan, 22 tahun, juga gagal mendapat tiket timnas Indonesia vs Argentina. Setelah memilih kategori tiket yang diinginkan, dia tak bisa melakukan pembayaran.

"(War-nya) susah karena nggak dapet (tiket). Berhasil masuk aplikasi tapi cuma sampai metode pembayaran. Mungkin karena kuota BRI yang lumayan terbatas," ucapnya.

Kendati demikian, Dimas tak menyerah dan akan kembali berupaya membeli tiket pada jadwal berikutnya melalui platform resmi tanpa menggunakan jasa calo. Begitu pula dengan Agis yang mengatakan kesempatan melihat langsung Lionel Messi bermain di Indonesia tidak datang setiap hari.

Tiket timnas Indonesia vs Argentina dalam laga FIFA Matchday akan kembali dijual pada Selasa dan Rabu, 6-7 Juni 2023 untuk masyarakat umum. Pertandingannya sendiri bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Senin, 19 Juni 2023.

Pilihan Editor: Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Mulai Dijual Hari Ini, Langsung Ludes Tak Sampai 20 Menit

Berita terkait

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

4 jam lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

6 jam lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

7 jam lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

12 jam lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

13 jam lalu

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

Timnas Indonesia akan menjalani uji coba melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

23 jam lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

23 jam lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

1 hari lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

1 hari lalu

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lawan mana saja?

Baca Selengkapnya

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

1 hari lalu

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

Harga tiket nonton pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni mengalami kenaikan dibandingkan Maret lalu.

Baca Selengkapnya