Tren bintang Eropa ke Liga Arab Saudi Meningkat, Teranyar N'Golo Kante yang Diburu Al-Ittihad

Rabu, 7 Juni 2023 17:26 WIB

Gelandang Chelsea N'Golo Kante. REUTERS/David Klein

TEMPO.CO, Jakarta - Penampilan Chelsea yang buruk musim ini ditengarai turut memicu sejumlah pemainnya untuk pergi. Salahatu yang santer diberitakan adalah N’Golo Kante. Ia dikabarkan semakin dekat dengan Al-Ittihad. Jika terwujud, Kante akan mengikuti jejak para pemain bintang yang bermain di Liga Arab Saudi.

Dilansir dari laman dailymail.co.uk, N'golo Kante dikabarkan telah setuju untuk pindah ke Al-Ittihad. Klub asal Jeddah ini menawaran mahar senilai 172 poundsterling untuk gelandang jangkar asal Prancis itu.

Seorang perwakilan Al-Ittihad datang ke London pada Selasa, 6 Juni 2023 untuk menawarkan kesepakatan dengan harga 86 juta poundsterling per tahun kepada Kante. Kepindahannya semakin dekat karena perpanjangan kontrak yang ditawarkan Chelsea hingga 2025 mengalami kebuntuan. Untuk diketahui, kontrak pemain berusia 32 tahun tersebut akan habis.

Namun demikian, pembicaraan kontrak antara Kante dengan Chelsea mengalami kebuntuan, setelah Chelsea mengincar gelandang muda seperti Moises Caicedo dari Brighton dan kapten West Ham, Declan Rice.

Kante merupakan salah satu gelandang terbaik yang dimiliki Chelsea, sejak bergabung dengan The Blues pada 2016 lalu. Kante telah memenangkan beberapa trofi bergengsi seperti Liga Champions, Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Eropa bersama dengan Chelsea.

Advertising
Advertising

Seperti dilansir dari laman metro.co.uk, performa Kante menurun secara drastis sejak Thomas Tuchel memimpin Chelsea. Selain berusaha adaptasi dengan gaya bermain pelatih baru, Kante juga berjuang dengan badai cedera yang hanya membuatnya bermain selama 7 pertandingan dalam musim lalu.

Profil N’Golo Kante

N'Golo Kante, lahir pada 29 Maret 1991 di Paris, Prancis, adalah salah satu gelandang terbaik di dunia. Dia dikenal karena energinya yang tak kenal lelah, kemampuan bertahan yang kuat, dan distribusi bola yang akurat. Kante telah mencapai kesuksesan besar dalam karirnya dan menjadi salah satu pemain paling dihormati di dunia sepak bola.

Kante berasal dari keluarga imigran Mali dan dibesarkan di lingkungan Paris yang heterogen. Seperti dilansir dari laman transfermarkt.com, Kante mengawali karir profesionalnya di Boulogne, sebuah klub kecil di Prancis, sebelum pindah ke Caen pada tahun 2013. Performa impresifnya di klub tersebut memikat perhatian klub-klub besar, dan pada tahun 2015, Kante bergabung dengan Leicester City.

Musim 2015-2016 menjadi titik balik dalam karir Kante. Bersama Leicester City, Kante berhasil memenangkan gelar Liga Premier Inggris yang mengejutkan dunia. Penampilan luar biasanya sebagai gelandang bertahan yang lincah dan tak terkalahkan membuatnya diakui sebagai salah satu pemain terbaik dalam tim tersebut.

Pada tahun 2016, Kante bergabung dengan klub papan atas Inggris, Chelsea FC. Di Chelsea, Kante membantu klub meraih gelar juara Liga Premier pada musim 2017-2018 dan memenangkan Liga Champions pada tahun 2020.

Keberhasilan individu Kante juga mengesankan. Pada tahun 2017, ia meraih Penghargaan Pemain Terbaik Liga Premier versi PFA (Professional Footballers' Association) dan FWA (Football Writers' Association). Dia juga mendapatkan pengakuan sebagai Pemain Terbaik UEFA pada tahun 2018.

Selain karir klubnya yang sukses, Kante juga telah menjadi bagian penting dari tim nasional Prancis. Dia berkontribusi dalam memenangkan Piala Dunia FIFA 2018, di mana Prancis menjadi juara dunia. Kante dikenal karena kedisiplinannya, kerja kerasnya yang luar biasa, dan kemampuannya untuk membantu tim secara defensif dan menyerang.

Di luar lapangan, para penggemar Chelsea mengenal Kante sebagai sosok yang rendah hati dan pemalu. Dia jarang terlibat dalam kontroversi dan selalu menunjukkan dedikasi yang tinggi dalam permainannya. Meskipun popularitasnya meningkat secara signifikan, Kante tetap menjadi figur yang rendah hati.

Pilihan Editor: 5 Fakta Menarik Al-Ittihad, Klub Liga Arab Saudi yang Bakal Dibela Karim Benzema

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

15 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya